Selain Underwater, 5 Film T.J. Miller Ini Patut Banget untuk Ditonton!

Tak kalah seru dari Underwater deh!

Apa kamu sudah menonton film Underwater? Pasti keren banget, ya. Film tersebut dihadiri oleh berbagai bintang ternama Hollywood, salah satunya ada T.J. Miller. Aktingnya yang sangat bagus, ia sukses nih bikin kagum para penonton di bioskop.

Setelah sukses dengan film Underwater, ada nih beberapa film T.J. Miller yang tidak kalah keren banget. Kira-kira apa saja ya filmnya, ini? Berikut di bawah ini daftar filmnya.

1. How to Train Your Dragon (2010)

https://www.youtube.com/embed/oKiYuIsPxYk

Pada posisi pertama ada film yang diproduksi oleh Dreamworks Animation bernama How to Train Your Dragon. Tak hanya itu, ternyata film ini diadaptasi dari buku karya Cressida Cowell dengan judul yang sama.

Film ini menceritakan tentang Hiccup anak dari kepala suku yang memiliki kepribadian yang berbeda dari anak Viking lainnya. Di saat yang lain pada asyik memburu dan membantai naga, ia malah bersahabatan dengan naga. Ia juga berusaha meyakinkan kepada para anggota sukunya bahwa naga tidak harus diperlakukan kasar.

Film yang memiliki genre animasi, aksi, petualangan, dan fantasi ini disutradarai oleh Dean DeBlois dan Chris Sanders. Ada deretan artis Hollywood ternama yang hadir dalam film ini seperti Jay Baruchel, Gerard Butler, Christopher Mintz-Plasse, Craig Fergusson, T.J. Miller, dan masih banyak lagi. How to Train Your Dragon berhasil mendapatkan rating 8,1/10 dari IMDb.

2. Big Hero 6 (2014)

https://www.youtube.com/embed/z3biFxZIJOQ

Berikutnya ada film produksi Walt Disney Animation Studios nih yang berjudul Big Hero 6. Kisah dalam film ini ternyata diadaptasi dari komik Marvem buatan Steven T. Seagle dan Duncan Rouleau.

Film ini mengisahkan tentang seorang anak bernama Hiro yang melakukan aksi memecahkan misteri kasus kejahatan yang terjadi di perkotaan tempat ia tinggal. Dalam melakukan aksinya tersebut, ia ditemani oleh robot baymax dan beberapa teman dari kakaknya ini.

Don Hall dan Chris Williams merupakan sosok sutradara yang menggarap film ini. Ada deretan artis papan atas yang bermain dalam film ini seperti Ryan Potter, Scott Adsit, Jamie Chung, T.J. Miller, Daniel Henney, dan masih ada lagi. Big Hero 6 berhasil memperoleh rating 7,8/10 dari IMDb.

3. Deadpool (2016)

https://www.youtube.com/embed/ONHBaC-pfsk

Deadpool menceritakan tentang seorang pria bernama Wade Wilson yang didiagnosa terkena kanker. Lalu ada seorang pria benama Ajax yang memberi tawaran kepada Wilson bahwa penyakitnya ini bisa dihilangkan dalam waktu cepat. Setelah prosea penyembuhan, ternyata ia malah mendapat kekuatan super, tetapi sayangnya, tubuh pria ini berubah menjadi seperti monster yang mengerikan. Wade Wilson tidak terima dan ia pun ingin membalas dendam.

Film yang bergenre aksi, petualangan, komedi, dan Sci-Fi ini disutradarai oleh Tim Miller. Film ini dibintang oleh berbagai artis Hollywood ternama seperti Ryan Reynolds, Morena Baccarin, T.J. Miller, Ed Skrein, Karan Soni, dan masih banyak lagi. Deadpool berhasil mendapatkan rating 8,0/10 dari IMDb.

Baca Juga: Underwater dan 7 Film yang Dibintangi Kristen Stewart, Sudah Nonton?

4. The Emoji Movie (2017)

https://www.youtube.com/embed/r8pJt4dK_s4

The Emoji Movie mengisahkan tentang Gene merupakan karakter emoji yang berbeda dengan yang lainnya. Sebagian besar karakter emoji hanya memiliki satu ekpresi sedangkan Gene dapat berubah-ubah. Ia pun sangat berharap bisa menjadi seperti yang lainnya. Lalu  ia pergi berpetualangan mencari kode pada bagian inti smartphone untuk bisa memperbaikinya.

Tony Leondis merupakan sosok sutradara di balik proses pembuatan film ini. Ada deretan artis Hollywood yang bermain dalam film ini seperti T.J. Miller, James Cordon, Anna Faris, Maya Rudolph, Christina Aguilera dan masih banyak lagi.

5. Ready Player One (2018)

https://www.youtube.com/embed/cSp1dM2Vj48

Ready Player One menceritakan tentang aksi petualangan dalam virual game reality. Ada seorang pria bernama Wade Watts yang mengikuti ajang kompetisi menemukan dan memperebutkan telur paskah di dalam game. Jika ada yang berhasil menemukannya, maka ia berhak mendapatkan kekayaan dan mengontrol dunia maya bernama Oasis.

Film bergenre aksi, petualangan, dan Sci-Fi ini disutradarai oleh Steven Spielberg. Film ini dibintang oleh berbagai artis Hollywood ternama seperti Tye Sheridan, Olivia Cooke, Ben Mendelsohn, Lena Waithe, T.J. Miller dan masih ada lagi. Ready Player One berhasil memperoleh rating 7,5/10 dari IMDb.

Nah jadi begitulah mengenai beberapa film T.J. Miller yang tak kalah keren dari film Underwater. Kira-kira kamu mau nonton yang mana dulu, nih? Tulis di kolom komentar, ya.

Baca Juga: 10 Potret Perjalanan Karier Jessica Henwick, Aktris di Film Underwater

Mahdi Ghufron Hidayat Photo Verified Writer Mahdi Ghufron Hidayat

Sedang belajar menjadi lebih baik lagi || IG: efrontwo

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya