10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits Abis

Inilah aktris Korea dengan reputasi brand tertinggi Oktober

Sepanjang September hingga Oktober 2021, sejumlah drama Korea berhasil menarik perhatian pencintanya. Institut Penelitian Bisnis Korea kembali merilis peringkat brand reputation bulan ini untuk aktor drama-drama tersebut.

Peringkat ini ditentukan melalui analisis data liputan media, partisipasi, interaksi dan indeks komunitas dari 50 aktor yang muncul dalam drama yang tayang antara 11 September dan 11 Oktober 2021. Dari sekian banyak, siapa saja aktris Korea dengan reputasi brand tertinggi?

1. Shin Min Ah yang saat ini membintangi dokter gigi cantik di Hometown Cha-Cha-Cha menduduki posisi ketiga dengan indeks reputasi 5,9 juta!

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisIlustrasi Shin Min Ah tersenyum dalam Hometown Cha-Cha-Cha (dok. tvN/Hometown Cha-Cha-Cha)

2. Sama-sama berperan sebagai dokter, Jeon Mi Do mengikuti di peringkat kelima lewat perannya di Hospital Playlist 2

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisInstagram.com/tvndrama.official

3. Lee Ha Nee yang kehilangan ingatannya di One the Woman tidak kehilangan reputasinya dengan menduduki peringkat ketujuh!

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisLee Honey di One the Woman (instagram.com/sbsdrama.official)

4. Kim Yoo Jung telah berkembang dengan banyak karya terkenal salah satunya sebagai pelukis jenius di Red Sky. Ia naik tiga peringkat dan duduk di peringkat 11 bulan ini!

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisCuplikan teaser drama Korea Red Sky (youtube.com/SBS drama)

5. Berperan sebagai seorang pekerja kantoran lugu di Yumi’s Cells, Kim Go Eun kembali menarik perhatian publik dan bertengger di posisi ke-13 dengan indeks reputasi 2,2 juta

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisKim Go Eun dalam drama Korea Yumi's Cell (instagram.com/ tving.official)

Baca Juga: 10 Aktor Drama Korea dengan Reputasi Brand Tertinggi Oktober 2021

6. Baru debut pada 2017, Lee Se Hee sukses menarik hati dengan perannya di Young Lady and Gentleman sebagai Park Dan Dan, seorang tutor dengan kepribadian cerah dan positif. Ia menempati posisi ke-14 bulan ini!

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisLe Se Hee di cuplikan drama A Gentleman and A Young Lady (instagram.com/kbsdrama)

7. Jeon Do Yeon yang memerankan Lee Bu Jung di drama Lost ini loncat tiga peringkat ke peringkat 16 bulan ini

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisJeon Doyeon drama Lost (instagram.com/jtbcdrama)

8. Aktris 27 tahun Kim Ji Eun bersinar melalui perannya sebagai Yoo Je Yi di The Veil dan menempati posisi ke-17 bulan ini!

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisKim Ji Eun (instagram.com/mbcdrama_now)

9. Berperan sebagai Kim Da Li si elit di Dali and Cocky Prince, Park Gyu Young menduduki posisi 19 dengan indeks reputasi 1,9 juta!

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits Abispotret karakter Park Gyu Young di drama Korea Dali and Cocky Prince (soompi.com)

10. Tampil karismatik dengan potongan rambut bob dan poni di The Veil, Park Ha Sun merenggut perhatian publik dan bulan ini duduk di peringkat ke-21

10 Aktris Korea Terpopuler Oktober 2021, Gara-gara Dramanya Hits AbisPark Ha Sun (instagram.com/mbcdrama_now)

Peringkat di atas merupakan urutan yang digabungkan dengan aktor pria. Dari daftar itu, siapa aktris yang paling mencuri perhatianmu bulan ini?

Baca Juga: Awet Muda, 10 Aktris Korea yang Kian Paripurna di Umur 50 Tahun

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya