Penuh Perjuangan, 5 Boy Group KPop Ini Tak Langsung Populer saat Debut

Perlu waktu lama bagi mereka untuk sepopuler sekarang

Sikap pantang menyerah perlu dimiliki setiap idol KPop yang menginginkan popularitas dan apresiasi dari publik. Terlebih lagi, bagi mereka yang tak langsung populer dan perlu lebih bekerja keras sewaktu baru debut. 

Beberapa boy group di bawah ini telah membuktikan, bahwa kerja keras tak mengkhianati hasil. Butuh waktu dan perjuangan yang cukup lama, mereka tak langsung populer sewaktu baru debut.

1. BTS 

Penuh Perjuangan, 5 Boy Group KPop Ini Tak Langsung Populer saat DebutBTS (facebook.com/bangtan.official)

Butuh waktu beberapa tahun bagi BTS untuk menjadi populer. Memulai debutnya pada tahun 2013, boy group bentukan Big Hit Music ini bahkan baru mendapatkan trofi pertamanya pada tahun 2015 di era "I Need U". 

"Fire" juga berperan dalam membuat BTS makin populer karena sering diputar di berbagai program TV. Berkat kesuksesan tersebut, mereka meraih penghargaan utama di ajang MAMA 2016 dengan kategori Artist of the Year.

Selain di Korea Selatan, BTS sukses jadi boy group yang mendunia setelah perjuangan panjang mereka selama berkarier.

2. BTOB 

Penuh Perjuangan, 5 Boy Group KPop Ini Tak Langsung Populer saat DebutBTOB (instagram.com/btobpeniel)

BTOB memulai debutnya pada tahun 2012, tapi baru meraih beragam apresiasi pada tahun 2015. Mereka sudah aktif dengan beragam aktivitas menarik sejak debut, seperti menghadiri berbagai event hingga variety show

"It's Okay" menjadi titik balik popularitas boy group Cube Entertainment ini. Lagu bergenre ballad tersebut menduduki peringkat teratas platform musik Korea Selatan. Pada tahun yang sama, mereka meraih first win berkat lagu "Way Back Home" yang tak kalah sukses.

Baca Juga: Visual King di KINGDOM, 10 Potret Minhyuk BTOB yang Bikin Terpanah

3. SF9 

Penuh Perjuangan, 5 Boy Group KPop Ini Tak Langsung Populer saat DebutSF9 (instagram.com/sf9official)

Debut pada tahun 2016, SF9 baru mendapat beragam apresiasi pada tahun 2020 berkat album First Collection. Lewat comeback tersebut, mereka memecahkan rekor penjualan album fisik. Lagu-lagu dalam album tersebut juga berhasil berada di posisi 100 teratas dalam platform Melon. 

SF9 pun meraih first win berkat lagu "Good Guy" yang mencuri perhatian. Tahun ini, mereka diharapkan makin populer setelah mengikuti program survival bertajuk Kingdom.

4. DAY6

Penuh Perjuangan, 5 Boy Group KPop Ini Tak Langsung Populer saat DebutDAY6 (day6.jype.com)

DAY6 sudah resmi akhir berkarier sejak tahun 2015. Namun ternyata, mereka baru mendapat apresiasi dan perhatian publik pada tahun 2019. Berkat album The Book of Us: Gravity, DAY6 meraih beragam prestasi baru di platform musik resmi. 

Setelah "You Were Beautiful" mendadak jadi populer, DAY6 juga memecahkan berbagai rekor baru dalam karier mereka begitu The Book of Us: The Demon rilis pada tahun 2020. Kesuksesan mereka ini berhasil membuat penggemar bangga.

5. BIGBANG 

Penuh Perjuangan, 5 Boy Group KPop Ini Tak Langsung Populer saat DebutBIGBANG (ygfamily.com)

Popularitas BIGBANG baru melejit saat merilis album bertajuk Always dengan title track "Lies". Boy group yang debut dengan konsep hip-hop ini pun meraih penghargaan Song of the Year di ajang Mnet Korean Music Festival 2007 berkat kesuksesan album tersebut. 

Album BIGBANG yang rilis selanjutnya juga tak kalah sukses dari Always. Mereka meraih banyak prestasi selama berkarier walaupun baru populer setelah setahun debut.

Kelima boy group di atas sukses meraih beragam prestasi berkat sikap pantang menyerah dan terus menunjukkan yang terbaik. Perjuangan mereka sebelum populer tentu membuat penggemar kagum.

Baca Juga: Anniversary ke-15, 10 Lagu BIGBANG Sejak Debut yang Bikin Nostalgia

Fina Efendi Photo Verified Writer Fina Efendi

WINNER. DAY6.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ines Sela Melia

Berita Terkini Lainnya