5 Film Inspiratif tentang Kegigihan Bertahan Hidup yang Wajib Tonton

Selama berjuang pasti ada jalan!

Sebuah film memang selalu memberikan sebuah pesan moral yang dapat dijadikan teladan bagi para penonton. Baik disampaikan secara gamblang atau disampaikan secara tidak langsung dalam plot cerita sehingga penonton harus menginterpretasikan sendiri maksud dari sang penulis dan sutradara dalam film nya. 

Salah satu contohnya dalam film Survival, dimana sang tokoh akan terjebak dalam situasi hidup-mati dengan kemungkinan bertahan yang hampir mustahil. Namun sang tokoh utama menolak untuk menyerah dan tetap mencoba berbagai cara untuk kembali pulang menemui orang terkasih. Berikut ini 5 film survival paling unik dan inspiratif yang mengajarkan kita bagaimana kegigihan bisa membantu melewati segala rintangan, Check it out!

1. The Martian

https://www.youtube.com/embed/ej3ioOneTy8

Apa jadinya jika seorang astronot harus bertahan hidup sendirian tanpa bantuan komunikasi dan logistik dari bumi? hal itulah yang ditawarkan film The Martian ini. Film yang disutradarai Ridley Scott ini menuai banyak pujian dari kritikus film dan selalu mendapat skor yang outstanding di berbagai situs review film karena film ini sangat jenius dalam memadu padankan unsur fiksi ilmiah dengan unsur-unsur realistis 

Menceritakan kru Ares III yang terpaksa membatalkan misi penelitian planet Mars di Acidalia Planitia karena badai besar menerjang. Saat melakukan evakuasi ke pasawat orbit salah satu kru Watney mengalami kecelakaan dan dikira tewas seketika. Dengan berat hati sang komandan, Melissa Lewis meninggalkan Watney karena kondisi badai yang memburuk.

Ternyata Watney bertahan hidup, dengan luka tusuk di perut dan oksigen menurun Watney berjuang bertahan hidup. Setelah dirinya pulih Whatney memulai berbagai cara untuk dapat bertahan sampai ekspedisi Mars berikutnya dilaksanakan.

2. In Heart of The Sea

https://www.youtube.com/embed/K-H35Mpj4uk

Kamu sudah pernah dengar cerita mengenai kapten Ahab dan Moby Dick ? kisah tentang permusuhan paus dan kapten pendendam tersebut terinsipirasi dari kisah nyata yang ditulis oleh sang pengarang Herman Melville dari wawancara dengan kapten George Pollard tentang kisah melautnya.

Film ini menceritakan kisah tersebut lewat kilas balik dari wawancara Herman dan George yang sudah menua. Saat Amerika ada di dalam era industri minyak paus dimana setiap tahunya ribuan barel minyak paus diangkat dari kapal pemburu paus. Owen Chase seorang pelaut muda yang berbakat dikirim ke pelayaran terakhirnya menjadi anak buah kapten George Pollard, seorang kapten muda  dari keluarga pelaut yang masih kurang berpengalaman.

Owen yang merasa kemampuanya lebih layak menjadikanya kapten selalu bersihtegang dengan kapten George yang juga keras kepala dan selalu menolak nasihat Owen. Namun persaingan mereka berakhir setelah seekor paus putih raksasa menyerang kapal mereka saat tengah dalam perburuan paus. Kru yang selamat pun harus terombang ambing dalam sekoci selama 90 hari.

Film yang sangat emosional. Dimana disaat terdesak rasa kemanusiaan bisa menghilang digantikan insting bertahan hidup. Film suspense ini dibintang banyak aktor populer seperti Tom Holland, Chris Hemsworth dan Cillian Murphy.

3. Apollo 13

https://www.youtube.com/embed/KtEIMC58sZo

Lagi-lagi film tentang perjuangan Astronot. Memang sih, berada jauh dari rumah dari keluarga dan bahkan jauh dari bumi memberikan rasa isolasi secara sosial. Karena itu astronot harus memiliki ketahanan mental sekuat baja. 

Didasarkan oleh peristiwa nyata yakni misi pendaratan di bulan Apollo 13 oleh nasa tahun 1970. Film ini menceritakan komandan Jim Lovell dan tim astronotnya yang harus diterpa keadaan genting saat melakukan perjalanan ke bulan. Dimana salah satu tabung gas oksigen di kapal mereka Aquarius meledak. Di tengah oksigen yang menipis dan udara yang mulai membeku Jim dan timnya berusaha sekuat tenaga untuk dapat kembali ke bumi. 

Baca Juga: Nonton Film di Bioskop Ternyata Sama dengan Olahraga Kardio Ringan!

4. Cast Away

https://www.youtube.com/embed/2TWYDogv4WQ

Jika kamu diberikan kesempatan untuk menghabiskan waktu bersama keluarga namun kamu memilih tetap memilih karir bekerja, setelah diterpa keadaan dimana bertemu dengan keluarga adalah hal mustahil? Maka yang timbul hanyalah penyesalan. Hal itulah yang dialami tokoh utama dalam film ini.

Chuck Noland adalah workaholic yang selalu sibuk dengan pekerjaanya sebagai salah satu teknisi jasa ekspedisi FedEx. Karena pekerjaanya itu Chuck menjadi jarang memiliki waktu untuk keluarga dan kekasihnya. Chuck yang seharusnya mengambil cuti hari natal bersama keluarga tiba-tiba mendapat telpon darurat yang menugaskanya terbang ke Malaysia. Dalam penerbanganya tersebut pesawat Chuck mengalami kecelakaan karena badai.

Namun, Chuck masih diberikan selamat, setelah terombang-ambing di laut Chuck akhirnya terdampar di sebuah pulau tak berpenghuni. Dengan berbagai benda yang hanyut bersamanya dan juga keinginan kuat untuk kembali dan memnghabiskan lebih banyak waktu untuk keluarga. Chuck mulai usahanya untuk mendapat pertolongan selama 5 tahun hidup di pulau tersebut.

5. Buried

https://www.youtube.com/embed/aRQ0oqFBoP4

Bagaimana rasanya saat terbangun dan kamu berada di sebuah peti jauh di bawah tanah ? Panik mungkin adalah respon yang wajar, Namun tidak bagi Ryan Reynolds dalam filmnya yang berjudul Buried ini.

Menceritakan Paul Conroy (Ryan Reynolds) seorang sopir truck Amerika yang harus bekerja di Iraq. Suatu malam truknya di serang oleh teroris dan kepalanya terhantam batu. Begitu bangun dari pingsan Paul kaget begitu tersadar dirinya ada di dalam sebuah peti yang dikuburkan. Berbekal handphone dan korek api Paul harus segera memikirkan jalan keluar sebelum oksigen dalam peti itu habis.

Hmm jadi  lewat film-film di atas kita diajarkan untuk pantang menyerah dalam keadaan apapun. Karena selama ada keinginan pasti akan ada jalan. Jadi gimana menurutmu ? apakah film cocok jadi media pembelajaran?

Baca Juga: 5 Film Unik yang Mengisahkan Seluk-beluk Pembuatan Film

Mito Rudito Photo Verified Writer Mito Rudito

Menulis tentang hobi sambil meminum secangkir kopi perlahan menjadi rutinitas yang menyenangkan.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya