Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWN

[EKSKLUSIF] Single INTO1 RIKIMARU soal pengalaman hidup

Sukses sebagai member boyband asal China, INTO1, INTO1 RIKIMARU baru saja merilis single solo berjudul “UP and DOWN” pada 17 Februari 2023.

Lewat wawancara dengan IDN Times, INTO1 RIKIMARU menceritakan proses di balik layar pembuatan lagu ini. Bisa dibilang, “UP and DOWN” adalah curahan hati INTO1 RIKIMARU tentang naik turun kehidupannya. Seperti apa cerita lengkapnya? Simak wawancaranya, yuk!

1. Selamat untuk lagu baru “UP and DOWN' yang baru kamu rilis! Persiapan apa saja yang kamu lakukan saat membuat lagu ini?

Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWNINTO1 RIKIMARU (dok. Avex)

Ini pertama kalinya dalam hidupku menulis lirik untuk sebuah lagu. Jujur aku tidak terlalu pintar dalam menyampaikan apa yang aku pikirkan atau apa yang ada di dalam kepalaku, ke orang lain.

Aku seorang dancer, jadi aku mengekspresikan diri melalui tarianku. Tapi tahun lalu, aku terluka parah dan menderita Lumbar Disc Hernia sehingga harus istirahat dari menari cukup lama.

Aku tidak mau membuang waktu dan ingin mencari cara untuk menunjukkan diriku, jadi aku mulai menulis lagu sendiri. "UP and DOWN" adalah salah satu lagu tersebut.

2. Lagu “UP and DOWN” ini bercerita tentang apa, sih?

Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWNINTO1 RIKIMARU (dok. Avex)

Lagu ini adalah tentang salah satu bagian hidupku sekitar dua tahun lalu. Aku sangat bingung tentang diriku, aku merasa kehilangan diriku, arahku, dan kehilangan segalanya.

Sebelumnya, aku memiliki banyak kepercayaan diri dan merasa bisa melakukan apa pun yang aku mau, tapi melihat diriku sekarang, aku merasa bahagia. Aku senang bisa menemukan kepercayaan diriku kembali dan aku menemukan arah ke mana aku harus pergi.

Ini adalah diriku yang baru dan semua terasa sangat baik sekali. Oleh karena itu, aku ingin memberitahukan semua orang bahwa hidup tidak akan selalu sama setiap saat, situasi akan berubah.

Jika ada hal buruk yang terjadi padamu, percayalah bahwa itu akan berlalu dan hal baik akan terjadi segera. Orang di sekitar kalian akan mencintai kalian dan waktu akan menyembuhkan kalian.

3. Apa salah satu cerita dari hidup kamu, yang kamu jadikan inspirasi untuk lagu ini?

Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWNINTO1 RIKIMARU (dok. Avex)

Ketika aku menjadi koreografer untuk artis, aku pernah membuat koreografi untuk 13 lagu. Namun, setiap koreo terlihat belum menjadi yang terbaik buatku, jadi aku banyak mengubahnya berkali-kali.

Meskipun akhirnya berhasil, aku tetap merasa sangat kecewa pada diriku sendiri. Setelah itu, aku tidak bisa mendapatkan pekerjaan baru, karena saat itu aku berhasil melakukan pekerjaan terbaik sehingga orang berpikir mungkin aku harus istirahat.

Aku mulai berpikir, mungkin aku tidak akan pernah mendapatkan pekerjaan lagi, tetapi setelah hampir satu tahun, datanglah satu perusahaan menawarkan pekerjaan padaku. Aku pikir 'mungkin aku siap?' dan aku bilang, 'ya!'. Kemudian aku membuat koreografi baru yang cukup populer dan semuanya menjadi lebih baik lagi.

Baca Juga: 9 Referensi OOTD ala Rikimaru INTO1, Keren Abis!

4. Bagaimana dengan koreografi "UP and DOWN," apakah kamu ciptakan sendiri?

Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWNINTO1 RIKIMARU (dok. Avex)

Sebagian besar memang aku yang buat, dan saudara perempuanku juga membantuku. Dia bisa membuat formasi terbaik, tapi biasanya aku mudah bosan.

Setelah dua minggu, aku merasa ingin menunjukkan lebih banyak dan aku ingin melakukan lebih baik. Jadi, aku mengubah hampir 70 persen dari koreografi pada satu hari sebelum syuting video musik.

5. Bagian mana dari koreografi di lagu "UP and DOWN" yang menurut kamu paling susah?

Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWNINTO1 RIKIMARU (dok. Avex)

Aku pikir menggabungkan koreografi dengan lirik adalah bagian yang paling sulit. Jika tidak cocok, orang tidak akan mengerti cerita yang ingin aku ceritakan.

Ada hal sulit lainnya, yaitu membuat koreografi untuk artis lain sebenarnya lebih mudah dibanding membuat koreografi untuk laguku sendiri. Artis sudah memiliki gaya mereka sendiri dan konsep yang mereka inginkan, dan mereka juga memiliki keterampilan, sehingga membuatku lebih mudah untuk membuatnya.

Buatku, aku mencoba banyak gaya dan masih belum tahu apa gayaku sendiri. Aku bisa melakukan banyak gaya, tapi aku tidak bisa memutuskan mana yang terbaik.

6. Ada pengalaman spesial atau lucu saat mempersiapkan single ini?

Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWNINTO1 RIKIMARU (dok. Avex)

Sejujurnya, ini adalah pertama kalinya aku harus berakting dalam sebuah video. Ada banyak bagian kejar-kejaran dalam video tersebut.

Ketika kami syuting, sutradara mengatakan aku harus merasa takut dan merasa seperti sedang dikejar oleh sesuatu. Namun, ketika mereka mengatakan 'action', saya berlari bagaikan 'Terminator'.

Ada bagian lain di mana aku harus berakting seolah merasa depresi, atau bingung, atau hal-hal lain seperti itu. Saat itu, aku menyadari bahwa aku bukanlah aktor yang baik, aku harus lebih banyak berlatih.

7. Kamu sempat absen dari INTO1 karena masalah kesehatan, apa kegiatanmu selama vakum?

Rilis Single, INTO1 RIKIMARU Curhat Soal Kehidupan lewat UP and DOWNINTO1 RIKIMARU (dok. Avex)

Aku menemukan cara lain untuk mengekspresikan diri, dan itu membuat visi hidupku lebih luas.

Aku jadi tahu bahwa aku tidak hanya bisa menjadi penari, tetapi juga seorang penyanyi dan aku bisa melakukannya dengan baik melalui latihanku. Jadi, aku kira aku tidak diberhentikan saat itu, tapi aku sedang mempersiapkan hidupku lebih jauh.

8. Apakah momen vakum itu juga yang menjadi salah satu inspirasi kamu saat menciptakan lagu ini?

https://www.youtube.com/embed/JPVihtIVaYg

Ya. Semakin tua diriku, aku merasa waktu berlalu lebih cepat. Aku tidak ingin membuang waktuku. Aku bersyukur bahwa aku tidak menyerah, dan aku masih di sini sekarang.

9. Apa target yang mau kamu capai lewat lagu "UP and DOWN" ini?

https://www.youtube.com/embed/ARN1rXy2DII

Ketika kamu mengalami depresi dan ketika kamu merasa tersesat, aku harap kamu dapat mendengar lagu ini.

Sepertinya lagu "UP and DOWN" ini memiliki makna yang dalam bagi INTO1 RIKIMARU. Semoga pesan positif di lagu ini bisa tersampaikan dan bisa bikin semangat para fans dalam menjalani hidup, ya.

Baca Juga: Profil 11 Member INTO1, Boy Group Jebolan Survival Chuang 2021

Topik:

  • Triadanti
  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya