5 Rekomendasi Dokumenter di Netflix, Ada The Tinder Swindler! 

Bikin otak kamu berpikir keras, deh!

Menonton film adalah aktivitas yang sering dilakukan ketika senggang. Salah satu genre film yang layak kamu tonton adalah dokumenter. Sebenarnya tidak banyak orang yang menggemari genre film atau serial yang satu ini. Namun, apa yang terdapat di dalam sebuah dokumenter ternyata sangat menarik, lho!

Buat kamu yang baru pertama kali ingin mencoba genre film dokumenter mungkin bingung dengan judul apa yang seru untuk kamu saksikan. Berikut lima rekomendasi film atau serial dokumenter yang populer di Netflix. Gak boleh kamu lewatkan!

1. The Last Dance (2020)

https://www.youtube.com/embed/JQk2hJs2ToA

Siapa yang tak mengenal Michael Jordan? Seorang legenda NBA yang bermain untuk Chicago Bulls pada musim terakhirnya ini sosok yang fenomenal di industri bola basket dunia. Bahkan, kini banyak milenial yang mengenalnya lewat kerja samanya di bidang sneakers bernama Jordan yang juga berkolaborasi dengan merek ternama, Nike.

The Last Dance adalah serial dokumenter yang digarap oleh media olahraga ternama, ESPN, yang bekerja sama dengan Netflix. Di serial dokumenter ini, cerita berfokus pada kejadian di depan dan di balik layar dari Michael Jordan dan Chicago Bulls pada musim 1997/1998. Pada musim tersebut adalah musim terakhir Jordan di karier profesionalnya dan berhasil mengantar Bulls menjadi pemenang di musim yang sama.

Menariknya lagi, ada kabar yang menyebutkan bahwa Horace Grant menganggap Jordan berbohong di serial The Last Dance pada episode ke enam. Namun, kira-kira apa permasalahannya? Yuk, cari tahu jawabannya langsung di The Last Dance.

2. Formula 1: Drive to Survive (2019)

https://www.youtube.com/embed/wtJPe1ksS6E

Masih dari dunia olahraga, Formula 1: Drive to Survive adalah serial dokumenter yang cukup populer belakangan ini. Dokumenter ini menceritakan kisah di belakang layar dari Formula 1 musim 2018. Pada musim itu, Formula 1 masih berkutat pada transisi setelah pengambilalihan yang terjadi pada Januari 2017.

Juara dunia pada saat itu, Lewis Hamilton, adalah salah satu sosok yang cukup menarik perhatian, karena kembali berhasil membawa Mercedes ke puncak kejayaan. Selain itu, Formula 1: Drive to Survive juga menyajikan cerita tentang bisnis yang berjalan di belakang layar Formula 1.

3. The Tinder Swindler (2022)

https://www.youtube.com/embed/1uLQhqADcGY

Berdasarkan judulnya, kita sudah tahu bahwa dokumenter ini membahas salah satu aplikasi kencan yang sudah terkenal di dunia, yakni Tinder. Namun, dokumenter ini tidak memuat tentang perjuangan pendiri dari Tinder tersebut, melainkan kontroversi penggunanya yang melakukan penipuan di dunia nyata.

Simon Leviev atau Simon Hayat adalah pria asal Israel yang disebut-sebut sudah menipu banyak perempuan lewat aplikasi tersebut. Ia sering memamerkan kemewahan di depan perempuan incarannya sebelum akhirnya ia memperdaya korbannya untuk memberikan sejumlah uang dengan berbagai alasan yang sebenarnya tidak benar-benar terjadi.

Meski Simon Leviev sendiri sudah dibebaskan setelah menjalani lima bulan kurungan dan mengaku bahwa dirinya tak bersalah lewat sebuah wawancaranya di Inside Edition, tetap saja pengakuan dari para korban adalah kuncinya. Di dalam dokumenter The Tinder Swindler ini memuat banyak pengakuan dari korban.

Baca Juga: 5 Fakta Dokumenter 'Downfall', Menguak Misteri Jatuhnya Lion Air JT610

4. Seaspiracy (2021)

https://www.youtube.com/embed/1Q5CXN7soQg

Seaspiracy adalah film dokumenter yang sempat ramai dibicarakan. Seaspiracy sendiri disutradarai oleh Ali Tabrizi yang juga merupakan penggemar dari film-film dokumenter bertema lautan. Dokumenter tentang lautan yang tayang pada 2021 ini menjelaskan banyak hal menyangkut kehidupan makhluk hidup di laut.

Mulai dari permasalahan sampah di laut yang hingga kini masih menjadi bom waktu menakutkan bagi seluruh umat manusia hingga sorotan terhadap cara menangkap ikan yang dinilai membahayakan kehidupan di lau dibahas secara detail. Buat kamu yang juga menyukai kehidupan laut, boleh jadikan Seaspiracy ini sebagai salah satu film yang ada di list tontonan kamu di akhir pekan.

5. Downfall: The Case Againts Boeing (2022)

https://www.youtube.com/embed/vt-IJkUbAxY

Film yang berfokus pada Boeing, salah satu perusahaan aviasi/dirgantara terbesar di dunia, ini adalah dokumenter yang cukup menyita banyak perhatian belakangan ini. Sudut pandang kecelakaan pesawat Boeing 737 Max 8 dengan nomor penerbangan JT-610 milik maskapai Lion Air yang tenggelam di perairan Karawang, Indonesia, pun dibahas.

Dokumenter ini menyoroti tentang Boeing yang menyembunyikan informasi mengenai fitur Maneuvering Characteristics Augmentation System (MCAS) yang tersemat pada Boeing 737 Max 8. Bahkan, hingga pada akhirnya informasi mengenai fitur tersebut digali lebih dalam setelah kecelakaan kedua yang menimpa Ethopian Airlines.

Di dokumenter ini juga disuguhkan wawancara kepada keluarga korban Ethiopian Airlines dan istri dari kapten Bhavye Suneja yang merupakan kapten Lion Air JT-610 pada saat kejadian. Buat kamu yang penasaran tentang kisahnya, tonton langsung dokumenternya!

Banyak hal yang tidak kita ketahui di dunia ini. Namun, bukan berarti kita tidak mungkin tahu kebenarannya. Ada banyak cara untuk mengetahui fakta, bahkan dari film sekalipun. Mau menonton yang mana dulu, nih?

Baca Juga: 7 Film Dokumenter Penyanyi yang Bisa Kamu Tonton di Netflix

Muhammad Imam Maulana Photo Verified Writer Muhammad Imam Maulana

Based on my perspective

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Naufal Al Rahman

Berita Terkini Lainnya