Penuh dengan Nuansa Berbeda, Inilah 7 Fakta Album Terbaru TXT 

Cocok untuk didengar oleh anak-anak muda nih! 

Setelah sukses debut pada bulan Maret lalu, TXT kini kembali menyapa MOA dengan album baru mereka. Tepat pada tanggal 21 Oktober kemarin, TXT resmi comeback dengan album yang bertajuk The Dream Chapter: MAGIC. Agar mengetahui lebih jelas tentang album ini, yuk simak ketujuh faktanya di bawah ini.

1. Sempat ditunda perilisannya

Penuh dengan Nuansa Berbeda, Inilah 7 Fakta Album Terbaru TXT Twitter.com/TXT_bighit

Comeback pertama TXT setelah debut sebenarnya dijadwalkan pada sekitar bulan Agustus, namun, karena adanya masalah kesehatan pada beberapa membernya, Big Hit Entertainment selaku agensi yang menaungi boy group beranggotakan 5 orang itu memutuskan untuk mengundurnya hingga akhir bulan ini.

2. MV tidak terlalu colorful

https://www.youtube.com/embed/6yWPfUz0z94

Jika di MV debut TXT, Crown, memiliki nuansa yang begitu warna-warni, maka hal itu tidak ditemukan pada MV comeback TXT kali ini. Namun, bukan berarti nuansanya monoton atau membosankan ya.

Justru MV yang berjudul Run Away ini terlihat begitu berkelas karena alur ceritanya adalah para member TXT menemukan tempat rahasia di mana hanya mereka berlima yang mengetahuinya. Musiknya yang bergenre pop synth recommended banget untuk kalian yang menyukai nuansa youthful.

3. Tampilan para member lebih dewasa

Penuh dengan Nuansa Berbeda, Inilah 7 Fakta Album Terbaru TXT Twitter.com/TXT_bighit

Ketika pertama kali melihat debut TXT tentu jelas bahwa mereka terlihat menggemaskan dengan image cute mereka. Kali ini, image mereka benar-benar berbeda dengan image tersebut. Mereka terlihat lebih dewasa, terbukti dengan style debut mereka cenderung bergaya retro, kini menjadi bergaya lebih kekinian.

Hueningkai yang biasa memakai poni pun kini sudah berani memamerkan dahinya. Tak hanya itu, Beomgyu dan Taehyun bahkan udah berani tindikan! Style mereka kali ini cocok sekali dengan konsep album, karena sisi mereka sebagai anak muda yang bebas begitu memancar berkat style tersebut.

Baca Juga: 10 Potret Hueningkai TXT pas Comeback, Berani Pamer Jidat!

4. Album berisi 8 tracks

Penuh dengan Nuansa Berbeda, Inilah 7 Fakta Album Terbaru TXT Knetizen.com

Saat debut, TXT hanya merilis 5 buah lagu di mini album mereka. Di first comeback mereka, lagu mereka lebih banyak yaitu berjumlah 8 track, yang terdiri atas New Rules, 20cm, Magic Island, Poppin’ Star, Can’t We Just Leave the Monster Alive?, Roaller Coaster, Angel Or Devil, dan juga title songnya, Run Away.

5. Melibatkan para produser terbaik

Penuh dengan Nuansa Berbeda, Inilah 7 Fakta Album Terbaru TXT Instagram/hueningkai.maknae

Album The Dream Chapter : STAR sudah disambut baik oleh para KPopers karena dalam pembuatannya, Big Hit melibatkan begitu banyak produser yang handal. Dan untuk album The Dream Chapter : MAGIC pun nggak jauh berbeda nih.

Ada kurang lebih 37 produser yang menggarap album comeback TXT ini, beberapa di antaranya adalah “hitman” bang, Supreme Boi, Slow Rabbit, ADORA, Pdogg, Jordan Kyle, Peter Thomas, Wonderkid, Shae Jacobs, dan Sam Klempner. Sang maknae Hueningkai bahkan juga ikut terlibat lho dalam salah satu penulisan lagunya!

6. Skill para membernya semakin mengagumkan

Penuh dengan Nuansa Berbeda, Inilah 7 Fakta Album Terbaru TXT Twitter.com/TXT_bighit

Meskipun sudah dibagi posisi masing-masing, semua member TXT ternyata mampu mengimprovisasi skill mereka. Suara vocal line yang terdengar merdu semakin sempurna karena rapper linenya juga turut ambil bagian dengan suara manis mereka.

Selain itu, kelima membernya juga semakin terlihat memukau ketika menarikan poin-poin dance yang menjadi koreografi di comeback mereka sekarang layaknya mereka semua adalah dancing machine.

7. Sudah dispoiler oleh para seniornya

Penuh dengan Nuansa Berbeda, Inilah 7 Fakta Album Terbaru TXT Twitter.com/TXT_bighit

Sudah bukan hal yang asing lagi jika Big Hit Entertainment kerap memberi spoiler tentang teori pada lagu-lagu artisnya jauh sebelum lagu tersebut resmi dirilis. Tak jarang, artis yang satu dengan yang lain memiliki lagu dengan keterkaitan alur cerita.

Di trailer awal, terdapat kesamaan beberapa poin dance antara TXT dengan BTS dan GFriend. Sedangkan di MV comeback, terdapat adegan TXT yang terlihat familiar dengan lagu Fake Love – BTS mulai dari Soobin yang berada di kolam renang sambil memperhatikan kotak di dalam kolam tersebut, hingga kelima membernya yang berjalan bersama menuju sebuah pintu asing.

Itulah ketujuh fakta terkait album baru TXT yang berjudul The Dream Chapter : MAGIC. Misterius banget teorinya! Semoga prestasi mereka semakin banyak ya dengan album comeback kali ini!

Baca Juga: Menjadi Member Tertua di Grup, 10 Potret Menggemaskan Yeonjun TXT

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya