Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup Lain

Masa depan memang tidak bisa ditebak 

Bisa melakukan debut dan dapat dikenal banyak orang adalah impian setiap idol. Tak jarang, mereka harus melalui masa trainee hingga bertahun-tahun agar bisa melakukan debutnya sebagai idol.

Berikut ini 10 idol KPop yang mungkin akan kita kenal sebagai sosok yang lain jika mereka tidak memutuskan debut bersama grupnya saat ini.

1.G-Dragon BIGBANG

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInatagram.com/g__dragonn

Leader BIGBANG bernama asli Kwon Ji Yong ini telah melalui proses yang panjang agar bisa menjadi idol seperti saat ini. Dia menghabiskan waktu sekitar lima tahun untuk dance-nya di SM Entertainment.

Namun, saat ia memiliki passion di bidang rap, ia akhirnya pindah ke YG Entertainment dan menjadi bagian dari BIGBANG. Dia bisa saja bergabung dengan grup lain jika debut melalui SM Entertainment.

2. Jeongwha EXID

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/jeonghwa_0508

Jeonghwa adalah trainee di JYP Entertainment sebelum akhirnya debut bersama EXID. Dia bisa saja menjadi bagian TWICE jika dia tetap memutuskan berada di sana.

Usianya saat debut sangat ideal lho! Dia masih berumur 16 tahun waktu itu.

3. Chen EXO

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/exochenn

Memiliki masa trainee yang singkat, Chen adalah member yang bergabung dengan EXO di detik-detik terakhir setelah 11 bulan dilatih.

Dia menjalani audisi di SM Entertainment karena disarankan oleh instruktur vokalnya. Jika dia terlambat sedikit saja, dia mungkin akan menjadi bagian dari NCT.

Baca Juga: Kini Sukses, 7 Artis Korea Ini Hampir Debut dengan Jalan Berbeda Lho!

4. Baekhyun EXO

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup Laingalleryofsocial.com

Sama seperti Chen, Baekhyun adalah member yang bergabung dengan EXO di waktu akhir. Dia merupakan saingan Chen dalam hal vokal.

Beruntung, mereka akhirnya resmi dikontrak oleh SM Entertainment dan debut di grup yang sama pada tahun 2012.

5. Jin BTS

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/bts.kimseokjin

Sebelum direkrut oleh Big Hit, Jin pernah ditawari menjadi bagian dari SM Entertainment karena wajahnya yang good looking. Namun, ia mengira bahwa itu hanya tipuan belaka, jadi dia memutuskan untuk tidak menerimanya.

Jika pada waktu itu Jin benar-benar bergabung dengan SM, dia mungkin akan debut bersama EXO yang mana mereka debut setahun lebih dulu dari BTS.

6. Mino WINNER

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/realllllmino

Mino dulunya adalah rapper underground yang sangat aktif sebelum menjadi idol seperti sekarang. Dia mengenal baik Zico, Park Kyung dan P.O Block B.

Dia hampir debut bersama mereka, namun dia justru menjadi bagian dari BoM dengan nama panggung Tagoon. Setelah BoM bubar, barulah dia bergabung dengan WINNER.

7. Seulgi Red Velvet

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/hi_sseulgi

Bergabung dengan SM Entertainment sejak 2007, Seulgi memiliki kesempatan untuk menjadi member f(x) jika saja mereka tidak memasukkan line 94 lainnya, yaitu Krystal dan Sulli. Dia harus menunggu hingga tahun 2014 untuk bisa debut bersama Red Velvet.

8. Somin KARD

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/somin_jeon0822

Somin sebenarnya adalah member yang akan debut di grup APRIL sebagai lead vocal. Namun baru setahun, dia memutuskan untuk meninggalkannya dan memilih untuk menjadi trainee agar bisa debut bersama KARD.

9. Johnny NCT

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/nct.johnny_

Saat berusia 14 tahun tepatnya pada tahun 2008, Johnny sudah menjadi trainee di SM Entertainment. Dia bisa saja debut dengan EXO saat itu. Dia bahkan pernah berlatih bersama Chanyeol lho! Namun, nasib berkata lain, dia akhirnya bisa debut tidak bersama EXO tetapi melalui NCT.

10. Park Jihoon

Jarang Diketahui, 10 Idol KPop Ini Hampir Debut Bersama Grup LainInstagram.com/0529.jihoon.ig

Alumni Produce 101 Season 2 sekaligus mantan member Wannaone ini pernah menjadi trainee di SM Entertainment dan juga Fantagio. Andaikan dia tidak pindah ke Maroo Entertainment, dia mungkin tidak akan mendapat rangking 2 di survival yang tayang di Mnet tersebut dan akan debut bersama NCT atau Astro.

Itu dia 10 idol KPop yang hampir debut bersama grup lain. Ternyata perjalanan mereka cukup panjang, ya untuk bisa menjadi seorang idol!

Baca Juga: 5 Kisah Paling Memilukan Idol KPop, Bahkan Mengubah Hidup Mereka!

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya