6 Idol yang Memilih Hengkang dari YG Entertainment di Sepanjang 2019

Tetap dukung dan hormati keputusan mereka ya!

Tahun 2019 merupakan tahun di mana YG Entertainment mengalami begitu banyak cobaan. Sudah banyak idol mendunia yang dilahirkan dari salah satu agensi hiburan terbesar di Korea ini, namun kini banyak pula dari mereka yang memilih untuk hengkang. Mulai dari Sunghoon Sechkies hingga CL, inilah sederet idol yang meninggalkan YG Entertainment pada tahun 2019.

1. Sunghoon Sechkies

6 Idol yang Memilih Hengkang dari YG Entertainment di Sepanjang 2019Soompi.com

Sunghoon merupakan salah satu member dari Sechkies. Dia telah memutuskan untuk keluar dari grup dan tidak memperpanjang kontraknya dengan YG Entertainment pada 31 Desember 2018, lalu dia secara resmi mengumumkannya pada 1 Januari 2019.

Dalam suratnya, pria bernama lengkap Kang Sunghoon ini menyampaikan permintaan maafnya kepada para fans yang sudah lama menunggu periode hiatusnya dan juga kepada para rekannya di Sechkies karena dia mengalami masalah kesehatan.

2. Seungri BIGBANG

6 Idol yang Memilih Hengkang dari YG Entertainment di Sepanjang 2019Straitstimes.com

Penyebab hengkangnya Seungri dari YG Entertainment bisa dikatakan yang paling kontroversial. Seungri selalu menjaga nama baik BIGBANG, namun dia akhirnya memutuskan untuk keluar dari grup tersebut karena terlibat Skandal Burning Sun.

Seungri mengupload postingan melalui akun Instagramnya pada 11 Maret lalu yang berisi tentang penyesalan yang dia rasakan, terutama kepada para fansnya. Dia memilih untuk hengkang dari YG Entertainment dan dunia hiburan karena dia tidak ingin membuat berbagai pihak merasa tidak nyaman akibat dirinya.

3. ONE

6 Idol yang Memilih Hengkang dari YG Entertainment di Sepanjang 2019Soompi.com

Belum sempat mendunia seperti artis lainnya, ONE yang merupakan seorang rapper multitalenta ini memilih untuk meninggalkan YG Entertainment di tahun 2019. Pada 17 Juli lalu, dia pernah diwawancarai oleh media, dan dia menyatakan bahwa kontrak antara dia dengan YG Entertainment sudah berakhir.

Kini, rapper yang pernah berpartisipasi dalam acara Show Me the Money 4 itu memilih untuk fokus ke dunia musik, meski harus melakukannya seorang diri.

Baca Juga: Resmi Keluar dari YG Entertainment, 8 Potret CL Bersama Member 2NE1

4. Kang Seok Hwa, Hidaka Mahiro, dan Wang Jyun Hao

6 Idol yang Memilih Hengkang dari YG Entertainment di Sepanjang 2019Soompi.com

Kang Seok Hwa, Hidaka Mahiro, dan Wang Jyun Hao merupakan trainee YG Entertainment yang berkompetesi dalam survival YG Treasure Box dan Produce X 101. Mereka bertiga keluar dari YG Entertainment tak lama setelah selesai mengikuti Produce X 101. Dalam waktu dekat ini, mereka dikabarkan akan debut sebagai trio di bawah naungan agensi OUI Entertainment.

5. B.I iKON

6 Idol yang Memilih Hengkang dari YG Entertainment di Sepanjang 2019Change.org

B.I merupakan idol dengan citra yang sangat baik. Keputusannya untuk hengkang dari YG Entertainment karena telah dilaporkan oleh Dispatch akibat kasus narkoba ini menjadi pukulan yang sangat besar bagi para fans.

Tak jauh beda dengan Seungri, B.I yang dikenal sebagai idol multitalenta dan leader yang sangat solid ini menyatakan permintaan maafnya kepada para fans dan seluruh orang yang mendukungnya lewat postingan Instagram, karena dia memilih untuk keluar dari iKON sekaligus berhenti dari dunia hiburan.

6. CL

6 Idol yang Memilih Hengkang dari YG Entertainment di Sepanjang 2019Soompi.com

Terakhir dan gak kalah mengejutkan nih, ada CL, mantan leader dari girl group generasi kedua 2NE1. Terhitung sejak 8 November kemarin, CL yang sudah lebih dari 10 tahun berada di bawah naungan YG Entertainment itu memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya, dan hal ini sudah dikonfirmasi oleh agensi tersebut.

Itulah 6 idol yang memilih untuk hengkang dari YG Entertainment pada tahun 2019, semoga keputusan mereka dapat membuat hidup mereka ke depan lebih baik ya!

Baca Juga: 7 Trainee yang Justru Sukses setelah Keluar dari YG Entertainment!

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya