Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan 

Wah, selamat datang kembali Kang Daniel! 

Dalam kurun waktu satu tahun terakhir, banyak idol KPop yang harus hiatus dari kegiatan sebagai public figure karena masalah kesehatan. Rata-rata, penyakit yang mereka alami pun sama, yakni anxiety disorder atau gangguan kecemasan.

Salah satu idol yang mengalami hal serupa adalah mantan center Wanna One, Kang Daniel. Dia terpaksa tidak melanjutkan promosi album solo perdananya karena anxiety disorder sejak akhir tahun 2019 kemarin. Kabar baik, pada bulan Maret ini Kang Daniel telah dikonfirmasi akan melakukan comeback yaitu lewat album bertajuk Cyan.

Yuk, intip potret-potretnya menjelang comeback berikut.

1. Kang Daniel sempat hiatus dari jagat hiburan KPop karena masalah kesehatan fisik dan mental yang dideritanya

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Instagram.com/daniel.k.here

2. Masa hiatus ini cukup lama yaitu sekitar empat bulan, dihitung sejak November 2019 lalu

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Instagram.com/kangdanielus

3. Para penggemar tentu merasa sangat sedih karena idola mereka saat itu baru saja merilis album berjudul "Color On Me"

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Instagram.com/kangdanielus

4. Meskipun sedang hiatus, prestasi Kang Daniel ternyata tetap mengalir, termasuk salah satunya dari The Fact Music Awards untuk kategori Fan N Star Most Votes Award

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Instagram.com/kangdanielus

5. Rindu para penggemar sepertinya segera terobati sebab Kang Daniel dikonfirmasi akan melaksanakan comeback pada 24 Maret mendatang

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Instagram.com/daniel.k.here

Baca Juga: 10 Potret Kang Daniel yang Cocok Pakai Baju Serba Pink, Bikin Gemas!

6. Kang Daniel akan merilis album baru bertajuk "Cyan"

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Koreaboo.com

7. Kang Daniel sendiri mulai aktif di SNS. Ia bahkan kedapatan sering memosting foto dan video akhir-akhir ini

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Instagram.com/daniel.k.here

8. Kang Daniel juga dilaporkan akan mengadakan reuni bersama Zico lewat proyek 2020 Pepsi X Global K-Pop Project, lho!

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Koreaboo.com

9. Penampilan Kang Daniel di televisi sudah bisa kita saksikan pada 22 Maret nanti karena ia akan menjadi bintang tamu di Running Man

Comeback di Akhir Maret, 9 Potret Kang Daniel Setelah Hiatus 4 Bulan Soompi.com

Nah, itu dia potret-potret Kang Daniel yang akan segera comeback setelah hiatus selama kurang lebih empat bulan. Semoga untuk ke depannya aktivitas Kang Daniel berjalan lancar ya! 

Baca Juga: Kang Daniel dan 9 Idola KPop yang Harus Rehat Demi Kesehatan

Nunung Munawaroh Photo Verified Writer Nunung Munawaroh

Anyeong!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Tania Stephanie

Berita Terkini Lainnya