9 Film Ini Bertemakan Hubungan Manis Antara Ayah dan Anak Gadisnya

Siap-siap terharu saat nonton!

Tidak ada lelaki lain di dunia ini yang bisa mencintai kita lebih dari cinta ayah. Sosok ayah merupakan 'cinta pertama' bagi anak gadisnya. Sebelum mengenal lelaki lain, ayah adalah pria pertama yang anak gadisnya lihat saat ia lahir kedunia.

Mulai dari musik, drama sampai perfilman, kisah bertemakan hubungan ayah dan anak perempuan selalu laris dan memiliki kesan tersendiri saat menontonnya. Ulasan di bawah ini, akan berisikan tentang film-film yang mengangkat tema hubungan ayah dan anak perempuan dari berbagai genre. Intip yuk!

1. Father of The Bride (1991)

https://www.youtube.com/embed/aQj9rpjs3YQ

Kisah haru, kocak serta adegan manis di setiap menitnya, membuat siapa pun yang menonton film klasik tahun 90an ini akan langsung teringat dengan sifat protektif ayah yang tidak rela jika anak perempuannya memiliki seorang kekasih.

Bercerita mengenai George (Steve Martin) yang tidak rela melepas anak gadisnya bernama Annie (Kimberly Williams-Paisley) untuk menikah dengan sang pacar, film ini begitu sangat pas menggambarkan perasaan ayah manapun yang memiliki anak gadis apalagi anak itu adalah anak kesayangan. 

For your information guys, film ini merupakan film remake dari film asli dengan judul sama yang tayang pada tahun 1950an. 

2. Why Him? (2016)

https://www.youtube.com/embed/qksQSt8K830

Jalan cerita film yang dibintangi oleh James Franco ini sebelas duabelas dengan jalan cerita film Father of The Bride. Bedanya, film ini banyak menunjukan adegan Laird Mayhew yang diperankan oleh James berusaha keras menarik perhatian ayah Stephanie Fleming (Zoey Dutch) untuk menjadikan sang anak gadis kesayangan sebagai istrinya.

Ned Fleming (Bryan Cranston) yang berperan sebagai ayah dari Stephanie, menolak mentah-mentah lamaran dari calon menantunya dengan alasan Ned bukanlah pria yang baik untuk Stephanie.

Film bertabur bintang ini, cocok sekali untuk kamu tonton di waktu weekend. Dengan genre komedi-romantis yang dikemas secara ringan, film ini dipastikan akan membuatmu tertawa karena tingkah kocak James Franco.

3. Like Father (2018) 

https://www.youtube.com/embed/_bfqsNh6U7c

Bercerita mengenai seorang wanita yang ditinggal menikah oleh sang kekasih karena terlalu workaholic dengan pekerjaannya dan memiliki hubungan buruk dengan sang ayah karena telah meninggalkan dirinya dengan sang ibu.

Film yang dibintangi oleh Kristen Bell ini tidak hanya menyajikan cerita komedi yang dapat membuatmu tertawa, tetapi kisah-kisah menarik lainnya yang membuatmu jadi ingin selalu dekat dengan ayah. 

4. Fathers and Daughters (2015) 

https://www.youtube.com/embed/fAWzt3aER-0

Film ini mengambil dua latar waktu berbeda alias masa lalu dan masa sekarang. Dibintangi oleh Amanda Seyfried dan Russell Crowe sebagai ayah dan anak, film ini bisa menguras emosi penonton di setiap adegannya. Cocok banget untuk kalian yang senang dengan film bertemakan melodrama. 

5. I Am Sam (2001)

https://www.youtube.com/embed/ir6_2EkhzAc

Dari sejak masih kecil, bakat akting Dakota Fanning sudah sepantasnya mendapat pujian. Film ini mengisahkan tentang seorang pria yang berkebutuhan khusus bernama Sam Dawson (Sean Penn) membesarkan anak semata wayangnya Lucy Dawson (Dakota Fanning) agar tidak diambil oleh Departemen Sosial khusus pelayanan anak dan keluarga. Siap-siap air matamu terkuras saat menonton film ini!

Baca Juga: Film Bertema Lesbian, Dua Pembuat Film di Nigeria Terancam Pidana

6. Jersey Girl (2004)

https://www.youtube.com/embed/CL04A-DrIEQ

Mempunyai karier cemerlang sebagai seorang public relation di salah satu perusahaan manajemen artis terkenal di New York, namun berakhir tragis semenjak kematian sang istri tercinta setelah melahirkan anak perempuan pertama mereka.

Ollie Trinke (Ben Affleck) memutuskan untuk pindah ke Jersey bersama sang anak yang mulai tumbuh menjadi gadis kecil yang manis. 

7. Daddy You, Daughter Me (2017)

https://www.youtube.com/embed/4c4I68vl1jQ

Mengambil konsep yang cukup unik yaitu body-swap antara ayah dan anak gadisnya, film Korea yang tayang pada tahun 2017 ini akan membuatmu tertawa dengan tingkah kocak para pemain di dalamnya dan setelah itu dibawa kedalam adegan-adegan yang cukup mengharu biru.

8. Daddy's Lunch Box (2017)

https://www.youtube.com/embed/HCwmZpaWF90

Film ini merupakan kisah nyata antara seorang ayah dan anak perempuannya yang sudah beranjak remaja. Setiap harinya sang ayah (yang merupakan pekerja kantoran) harus bertarung di dapur demi membuatkan bekal makan siang paling enak untuk dibawa ke sekolah oleh sang anak. 

9. Angel Home (2013)

https://www.youtube.com/embed/isL8lKHpOxk

Berkisah tentang seorang manga artis terkenal bernama Itpon Aijo (Naoto Takenaka) yang pindah ke sebuah tempat singgah orang-orang berkebutuhan khusus bersama anak gadisnya yaitu, Mako (Shihori Kanjiya).

Di dalam tempat tinggal barunya, Mako bertemu dengan seorang pria bernama Uyan (Takayuki Takuma) yang sama-sama berkebutuhan khusus. Sepanjang film ini menampilkan adegan kedekatan Mako dan Uyan yang tampak manis karena tingkah polos mereka. Tak lupa juga, adegan antara Itpon dan Mako yang mampu membuat penonton menangis haru. 

Nah, itulah dia sembilan film Asia hingga Barat yang mengusung tema hubungan ayah dan anak perempuan yang bisa kamu tonton bersama keluarga. Cinta serta kasih sayang seorang memang ayah tidak pernah lekang oleh waktu. Salam hangat untuk semua ayah di dunia! 

Baca Juga: 5 Film Rom-Com Terbaik di Sedekade Terakhir, Bikin Ngakak dan Baper!

Cacha Aliescha Photo Verified Writer Cacha Aliescha

Instagram : @ALIESCHACA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Rully Bunga

Berita Terkini Lainnya