5 Film Klasik 90-an Terbaik Brendan Fraser yang Wajib Kamu Tonton!

#IDNTimesHype Semua tokoh berhasil diperankan dengan apik!

Brendan Fraser merupakan aktor senior yang namanya telah melejit di dunia perfilman Hollywood sejak tahun 90-an. Menjadi idola remaja dimasanya, Brendan Fraser salah satu aktor pria paling laris manis membintangi sejumlah judul film terkenal. Sebut saja film yang gak asing di pertelevisian Indonesia, The Mummy (1999) dan George of the Jungle (1997).

Walau saat ini, industri film Hollywood telah banyak melahirkan talenta muda yang lebih fresh, namun gak membuat nama besar Brendan Fraser meredup. Masih aktif berlakon di depan kamera sampai sekarang, yuk kita flashback dengan menonton deretan film klasik yang dibintangi Brendan Fraser di tahun 90-an.

1. Encino Man (1992)

https://www.youtube.com/embed/5VyjeoTfzNk

Bagaimana jadinya, jika manusia purba yang sudah meninggal jutaan tahun lalu, hidup kembali dimasa modern karena ketidaksengajaan? Encino Man, bercerita tentang seorang pemuda bernama Dave Morgan (Sean Astin) dan Stoney (Pauly Shore) secara tidak sengaja menemukan manusia gua yang terkubur di tanah, ketika Dave sedang menggali di area belakang rumahnya. 

Brendan Fraser yang berperan sebagai manusia gua yang hidup kembali pun, kemudian diberi nama oleh kedua sahabat itu dengan nama Link. Gak hanya diberi nama agar tidak menimbulkan kecurigaan, Link juga diajak ke sekolah bersama oleh Dave dan Stoney.

2. School Ties (1992)

https://www.youtube.com/embed/qMsVgp0Utfk

Di tahun yang sama perilisan Encino Man, film Branden Fraser lainnya yang juga rilis di tahun 1992 adalah School Ties. Hanya berbeda empat bulan saja dari Encino Man, School Ties resmi ditayangkan di seluruh bioskop Amerika Serikat pada 11 September 1992.

School Ties bercerita tentang David Greene (Brendan Fraser) yang merupakan seorang pemuda beruntung yang mendapat beasiswa di sekolah elit dan ternama berkat keterampilannya di bidang olahraga. Namun, semua itu menjadi sedikit berat untuk David karena ia harus menyembunyikan latar belakangnya yang seorang Yahudi.

Mengangkat isu sosial yang dikemas secara ringan, School Ties mengambil latar waktu era 50-an. 

3. Airheads (1994)

https://www.youtube.com/embed/mpxOTk4DDJo

Bersama aktor Adam Sandler dan Steve Buscemi, Brendan Fraser berusaha mewujudkan mimpinya untuk menjadi rocker terkenal. Berfokus pada tiga musisi rock yang bertekad untuk memutar demo lagu band mereka agar mengudara di seluruh stasiun radio Amerika. Sayangnya, usaha mereka untuk mengirimkan demo lagu ke radio-radio itu selalu gagal dan berakhir mengecewakan. 

Karena putus asa, akhirnya mereka menyelinap ke stasiun radio di daerah Los Angeles dan memaksa para penyiar yang sedang bekerja untuk memutar lagu mereka. Drama komedi yang digarap oleh sutradara Michael Lehmann ini, pasti akan membuatmu tertawa ngakak di setiap adegannya.

Baca Juga: Bikin Bahagia! 9 Jajanan Berhadiah Anak Era 90an, Gembira Kalau Dapat

4. With Honors (1994)

https://www.youtube.com/embed/DZ7Fm26YJjs

Akan sangat menjadi hal paling tidak diinginkan, ketika sudah mengetik skripsi panjang lebar dengan penuh perjuangan, karya tulis ilmiah kita justru hilang karena kecerobohan yang kita buat sendiri. Seperti itulah, kejadian tak terduga yang dialami Brendan Fraser dalam film garapan Alek Keshishian ini.

With Honors bercerita tentang Monty Kessler (Brendan Fraser), seorang mahasiswa cerdas yang bersahabat dengan tunawisma baik hati, Simon (Joe Pesci). Persahabatan mereka ini awalnya disebabkan oleh setumpuk tesis milik Monty yang jatuh ke dalam gorong-gorong dan ditemukan oleh Simon.

5. Mrs. Winterbourne (1996)

https://www.youtube.com/embed/ukQ9SfY2gJo

Dalam film Mrs. Winterbourne ini, Brendan Fraser dipercaya untuk memerankan dua tokoh sekaligus. Disutradarai oleh Richard Benjamin, film Mrs. Winterbourne berfokus pada seorang wanita bernama Connie Doyle (Ricki Lake) yang dalam semalam kehidupannya berubah drastis setelah selamat dari kecelakaan kereta api.

Nah, itulah dia kelima judul film klasik terbaik yang dibintangi aktor senior ternama Brendan Fraser di tahun 90-an. Dilansir laman Deadline, Brendan Fraser resmi dikonfirmasi kembali bermain film terbaru yang bertajuk No Sudden Move.

Meski belum ada tanggal pasti kapan akan dirilis, No Sudden Move sendiri nanti diarahkan oleh sutradara Steven Soderbergh dan naskahnya ditulis Ed Solomon. Untuk penggemar Brendan, kalian masih harus sabar menunggu, ya.

Baca Juga: 12 Potret Dulu Vs Kini Seleb Barat Ikon 90an, Pesonanya Gak Luntur!

Cacha Aliescha Photo Verified Writer Cacha Aliescha

Instagram : @ALIESCHACA

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

Berita Terkini Lainnya