Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hati

Padahal karakternya mendapatkan simpati #WaktunyaKorea

Menonton drama Korea tentu saja tidak selalu berakhir happy ending. Tidak hanya kemungkinan pada akhirnya karakter utama bisa mati, beberapa karakter pendukung yang kisah hidupnya mengundang simpati penonton juga kadang kala berakhir mati.

Meski karakter-karakter ini bahkan disukai penonton, namun kematian tidak adil justru menjadi akhir cerita mereka. Sangat disayangkan dan tetap buat penonton galau, inilah beberapa karakter pendukung dalam drama Korea yang kematiannya justru buat penonton gagal move on dari drama.

1. Jaksa Kim Young Joo - City Hunter

Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hatiasianwiki.com

Salah satu kematian karakter pendukung yang buat sakit hati adalah saat Jaksa Kim Young Joo (Lee Joon Hyuk) berakhir mati dalam drama City Hunter. Meskipun pada awalnya sang jaksa bersikeras mengungkap sosok City Hunter, Lee Yun Seong (Lee Min Ho). Namun, pada akhirnya setelah mengetahui kebenarannya, ia mulai berpihak pada Lee Yun Seong.

Berkat itu, ia mati dipukuli saat menghadapi para penjahat sendirian. Kematiannya sangat disayangkan penonton, apalagi kisah hidupnya juga buat penonton simpati. Jaksa Kim Young Joo yang bercerai dengan sang istri karena kesalahpahaman, tadinya berniat rujuk. Namun, keduanya tidak jadi bersama dan membuat sang mantan istri merasa menyesal.

2. Lee Sun - Ruler: Master of The Mask

Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hatihancinema.net

Memerankan karakter rakyat biasa dengan latar belakang sederhana dan cenderung polos. Lee Sun (Kim Myung Soo) menarik perhatian penonton karena cintanya yang tulus pada Han Ga Eun (Kim So Hyun). Namun, cerita menjadi rumit saat ia menerima tawaran untuk bertukar posisi dengan Raja Lee Sun (Yoo Seung Ho), karena memiliki nama yang sama.

Lama menduduki posisi sebagai Raja, membuat Lee Sun mulai dipenuhi rasa iri dan menginginkan posisi raja. Di antaranya saat ia tahu Han Ga Eun menyukai Raja Lee Sun. Berakhir tetap menjadi baik dan kembali menjadi rakyat biasa, Lee Sun tetap merasa bersalah pada Ga Eun dan Raja Lee Sun.

Baru saja keluar dari istana, saat Lee Sun bersama Han Ga Eun mereka diserang. Lee Sun mengorbankan nyawanya untuk melindungi Han Ga Eun dan ia pun meninggal di pangkuan Han Ga Eun. Meski berperan sebagai second male, namun banyak juga yang lebih mendukung Han Ga Eun berakhir bersama Lee Sun. Maka dari itu, kematiannya buat penonton sedih.

3. Eun Ji Soo - He is Psychometric

Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hatihancinema.net

Kematian karakter yang diperankan Dasom Sistar dalam drama He is Psychometric ini terbilang mengejutkan dan tidak disangka-sangka. Sepanjang cerita, Eun Ji Soo sebagai detektif berusaha keras menuntaskan kasus kejahatan pembunuhan di masa lampau untuk membebaskan Ayah Yoon Jae In (Shin Ye Eun) dari salah tuduh.

Namun, sebuah plot twist mengejutkan saat orang terdekat dan yang disukainya, Kang Sung Mo (Kim Kwon) ternyata adalah pembunuh aslinya. Eun Ji Soo terlibat kejar-kejaran dengan dua penjahat dan kemudian tertusuk salah satu penjahatnya.

Sudah dianggap sebagai kakak dan selalu berlaku baik pada Lee An (Jin Young), penonton tidak terima karakternya harus mati menjelang akhir episode.

4. Wang Eun - Scarlet Heart: Ryeo

Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hatihancinema.net

Sepanjang cerita drama Scarlet Heart: Ryeo, karakter Pangeran Wang Eun (Baekhyun) yang ceria dan selalu menyegarkan suasana, telah memikat hati penonton. Meskipun ia juga mulai mengembangkan perasaan untuk Hae Soo (Lee Ji  Eun), namun ia bisa menerima dengan lebih mudah jika mereka hanya menjadi teman baik. 

Wang Eun juga menjadi pangeran yang memiliki kepribadian paling ramah dan menyenangkan. Ia menyukai Pangeran Wang So (Lee Joon Gi) saat saudara pangeran lainnya justru cenderung memusuhinya.

Sayangnya, saat Wang Eun akhirnya menemukan cinta sejatinya, Park Sun Duk (Z.Hera), Wang Eun mati saat kediamannya diserang, ketika ia juga berusaha melindungi sang istri.

Baca Juga: 6 Alasan Drakor Beyond Evil Layak Borong Penghargaan Baeksang Art 2021

5. Han Seong - Hwarang

Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hatihancinema.net

Sama seperti Baekhyun EXO, karakter yang diperankan V BTS dalam drama Hwarang juga harus mati. Ia juga berperan sebagai karakter yang periang, polos, dan menjadi pencerah di antara karakter-karakter kelompok anak muda Hwarang lainnya. Sayangnya, Han Sung (V) mengorbankan nyawanya ketika tahu sang kakek merencanakan racun.

Han Sung menghampiri Sun Woo (Park Seo Joon) yang sedang bertarung dengan Dan Sae (Kim Hyun Joon), saat pedang mengarah pada Sun Woo, dengan cepat Han Sung menghalanginya dan menahan pedang tersebut agar tidak menusuk dada Sun Woo dengan memegang langsung menggunakan kedua tangannya.

Ternyata pedang tersebut yang sudah diberi racun. Han Sung pun sekarat dan Sun Woo berusaha menyelamatkannya sambil menggendong Han Sung untuk diobati. Namun, sayangnya nyawanya tak terselamatkan.

6. Lee Rang - The Tale of Nine Tailed

Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hatihancinema.net

Akhir tragis dari Lee Rang (Kim Bum) dalam drama ini juga banyak membuat penonton melayangkan protes sedih. Menjadi karakter dengan kisah hidup menyedihkan karena kekurangan kasih sayang dan menganggap kakaknya, Lee Yeon (Lee Dong Wook) tidak peduli dan meninggalkannya, pada akhirnya Lee Rang justru mati.

Meski ia sudah melihat sendiri jika kakaknya begitu menyayanginya dan hubungan keduanya menjadi lebih baik, namun Lee Rang akhirnya memilih mengorbankan nyawanya untuk kebahagiaan sang kakak.

Demi Lee Yeon bisa kembali ke dunia, Lee Rang rela membuat kesepakatan untuk menukar nyawanya dan membuat sang kakak bisa hidup bahagia bersama wanita yang dicintainya, Nam Ji A (Jo Bo Ah).

7. Jang Han Seo - Vincenzo

Bukan Tokoh Utama, 7 Karakter Drakor Ini Kematiannya Bikin Patah Hatihancinema.net

Meski pada awalnya Jang Han Seo (Kwak Dong Yeon) terlihat menjadi karakter yang menyebalkan dan cenderung jahat, namun perubahan karakternya yang lambat laun menjadi baik membuat penonton menjadi semakin menyukainya. Apalagi, setelah tahu ia jahat karena tuntutan keadaan. 

Memiliki kakak yang ambisius, Jang Han Seok (Ok Taecyeon) sekaligus selalu bersikap kasar hingga memukulinya, Jang Han Seok sebenarnya kekurangan kasih sayang dan terlihat masih begitu polos. Pertemuannya dengan Vincenzo (Song Joong Ki) membuatnya luluh karena sikap keren Vincenzo. Hingga ia juga diajari bagaimana caranya agar bisa mengalahkan sang kakak.

Sayangnya, meski akhirnya ia sepenuhnya memihak Vincenzo, mendapatkan kasih sayang seorang kakak dari Vincenzo dan memimpin Babel menjadi perusahaan yang lebih baik dan manusiawi, Han Seo mengorbankan nyawanya agar sang kakak tidak menembak Vincenzo.

Itu dia deretan karakter pendukung dalam drama Korea yang sepanjang cerita karakternya menjadi favorit hingga mendapatkan simpati penonton, namun justru kisah karakternya berakhir mati. Hayo, siapa yang sampai sekarang belum bisa move on dari akhir tragis mereka?

Baca Juga: Tak Terduga, 9 Cameo Drakor 2021 Ini Bikin Penonton Terpukau!

Nadhifa Salsabila Kurnia Photo Verified Writer Nadhifa Salsabila Kurnia

Pencinta literasi penyuka fiksi, menulis kapan dan dimana saja

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Rully Bunga

Berita Terkini Lainnya