Beberkan Permintaan Shawn Mendes, Berikut 5 Fakta Jelang Tur Konsernya

Dilarang bawa tas ransel sama Shawn Mendes

Tinggal satu minggu lagi, penyanyi top kelahiran Kanada, Shawn Mendes akan datang ke Indonesia! AEG Presents, MTG, PK Entertainment, dan Sound Rhythm menyelenggarakan SHAWN MENDES: THE TOUR 2019 ASIA presented by Traveloka yang berlokasi di Sentul International Convention Center (SICC) pada Selasa, 8 Oktober 2019.

Senin (30/9), pihak PK Entertainment selaku promotor konser ini mengadakan press conference seputar persiapan menuju hari H dan juga membeberkan permintaan Shawn Mendes lho. Penasaran gak sih apa yang diminta oleh dia? Langsung saja simak ulasan berikut.

1. Konsep panggung dan kejutan lainnya

Beberkan Permintaan Shawn Mendes, Berikut 5 Fakta Jelang Tur KonsernyaIDN Times/Nadia Umara

Tinggal menunggu beberapa hari lagi, pastinya kamu juga kepo dengan konsep panggung seperti apa dan berapa lagu yang akan di bawakan Shawn Mendes. "Konsep panggung sama seperti pada tur Asia lainnya, akan terbagi menjadi dua panggung dan tentu saja ada keterlibatan dari pihak Shawn Mendes untuk mendekorasi panggungnya," ujar Peter Harjani selaku CEO PK Entertainment.

Kamu juga gak perlu merasa boring karena wajib mampir ke both dari official sponsor SHAWN MENDES: THE TOUR 2019 ASIA presented by Traveloka. Ada Cornetto yang bakal ngenalin kamu ke varian terbarunya sekaligus akan ada surprise buat kamu yang datang ke both mereka.

Buat penonton yang membeli paket VIP, ada beberapa benefit yang diberikan pada sesi fanmeeting seperti sesi QnA sampai foto bareng. Gak cuman Shawn Mendes saja nih yang kasih kejutan, Peter pun berencana untuk memberikan angklung pada Shawn Mendes lho. Kebayang gak Shawn Mendes main angklung sambil nyanyi "Senorita"?

2. Info penting, jangan sampai kamu gak tahu ya!

Beberkan Permintaan Shawn Mendes, Berikut 5 Fakta Jelang Tur KonsernyaIDN Times/Nadia Umara

Ada beberapa info penting nih guys buat kamu yang akan menonton konser tur Shawn Mendes. E-ticket akan mulai dikirimkan pada tanggal 1 Oktober 2019. Untuk menghindari hal-hal yang tak terduga, Harry Sudarma selaku Project & Marketing Director PK Entertainment mengingatkan bahwa kamu tetap harus mencetak tiket tersebut ya. 

Barang-barang lainnya yang dilarang seperti kamera profesional, tongsis, laser, makanan dan minuman dari luar, obat-obatan terlarang dan lainnya bisa kamu baca secara lengkap di website www.shawnmendesjakarta.com. Oh iya guys, akan ada dua gate yang kamu lalui ketika menghadiri konser ini. Jika sudah di gate kedua, sekalinya kamu sudah masuk tidak diperbolehkan untuk keluar lagi ya.

Baca Juga: 5 Alasan Kamu Wajib Nonton Konser Shawn Mendes, Estetis & Spektakuler

3. Shawn Mendes melarang kamu untuk bawa backpack

Beberkan Permintaan Shawn Mendes, Berikut 5 Fakta Jelang Tur KonsernyaIDN Times/Nadia Umara

Dalam peraturan barang-barang yang tidak boleh dibawa salah satunya adalah tas ransel dengan ukuran besar atau backpack. Setelah ditelusuri, ternyata larangan tersebut datang dari Shawn Mendes sendiri lho, kok bisa sih guys?

"Gak diperbolehkan untuk memakai backpack dan juga gak ada tempat penitipan tas. Shawn Mendes sendiri ingin para penonton lebih santai dan menikmati konser ini tanpa ribet," ucap Harry Sudarma selaku Project & Marketing Director PK Entertainment. Penting banget nih guys, share juga ke teman kalian yang ingin menonton ya!

4. Permintaan unik dari Shawn Mendes

Beberkan Permintaan Shawn Mendes, Berikut 5 Fakta Jelang Tur KonsernyaIDN Times/Nadia Umara

Peter Harjani selaku CEO PK Entertainment membeberkan permintaan dari Shawn Mendes ketika dirinya berada di Jakarta nih guys. "Shawn Mendes suka kopi, kita disuruh cari beberapa kopi untuk dibawa dia pulang," ungkapnya.

Peter pun merencanakan kalau kopi luwak menjadi salah satu daftar kopi yang akan diberikan ke Shawn Mendes. "Dia juga minta rekomendasi tempat gym yang bisa dikunjungi," tambahnya.

Masih ada lagi nih permintaan dari Shawn Mendes yang dibocorin sama CEO PK Entertainment yaitu menyiapkan ruangan gym saat konser berlangsung. Baik staff maupun penonton tidak diperbolehkan memakai botol minum plastik. 

5. Jangan khawatir, tiketnya masih ada kok

Beberkan Permintaan Shawn Mendes, Berikut 5 Fakta Jelang Tur KonsernyaIDN Times/Nadia Umara

Sejak penjualan tiket konser di buka pada tanggal 30 April lalu, dua dari lima kategori tiket sudah habis terjual, luar biasa bukan? Kategori yang sudah sold out adalah kategori satu yaitu seharga Rp3,75 juta dan kategori lima seharga Rp900 ribu. Semakin sedikit nih guys kesempatan kamu.

Tapi tenang saja, masih ada empat kategori yang belum sold out yaitu kategori dua seharga Rp2,75 juta, Kategori tiga seharga Rp2,1 juta, dan kategori empat seharga Rp1,6 juta bisa kamu dapatkan di www.traveloka.com dan www.shawnmendesjakarta.com. Harga tiket belum termasuk pajak dan biaya administrasi ya.

Itu dia lima fakta wajib sebelum kamu pergi ke SHAWN MENDES: THE TOUR 2019 ASIA presented by Traveloka. Sampai bertemu di konsernya ya!

Baca Juga: Rayakan Ultah ke-21, 10 Momen Mesra Shawn Mendes & Camila Cabello

Topik:

  • Edwin Fajerial
  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya