Penuh Kejutan, 5 Fakta Menarik Wave of Tomorrow yang Wajib Kamu Tahu

HAAi akan tampil lho!

Sukses menggelar pameran seni berbasis teknologi tahun lalu, Wave of Tomorrow hadir kembali nih guys! Festival ini akan digelar pada tanggal 20-29 Desember 2019 di The Tribata, Dharmawangsa, Jakarta.

Kamu gak hanya mendapatkan banyak experience di dalamnya, melainkan juga menikmati alunan musik dari beberapa musisi lokal dan internasional yang hits. Seperti HAAi, Kunto Aji, Danilla, Petra Sihombing, Eva Celia, dan masih banyak lagi lho.

Festival ini juga melibatkan berbagai kreator progresif yang karyanya bikin kamu terkagum-kagum. Mulai dari Sembilan Matahari, Rubi Roesli, Maika, Kinara Darma X Modulight, dan lainnya akan dilibatkan dalam acara itu.

Nah, karena itulah pihak penyelenggara, Level 7 adakan press conference, pada Selasa (3/12). Saat press conference penyelenggara juga mengundang sosok di balik layar Wave of Tomorrow dan dua perwakilan seniman, yaitu Sembilan Matahari dan Rubi Roesli. Wajib banget kamu simak nih 5 faktanya, keep scrolling!

1. Antusiasme pengunjung membuat Wave of Tomorrow tahun ini lebih istimewa

Penuh Kejutan, 5 Fakta Menarik Wave of Tomorrow yang Wajib Kamu Tahu(tengah) President Commissioner Level 7, Adrian Subono dalam press conference Wave of Tomorrow di Jakarta. 3 Desember 2019. IDN Times/Nadia Umara

Sebagai President Commissioner Level 7, Adrian Subono, mengaku kaget begitu tahu antusias pengunjung Wave of Tomorrow tahun lalu cukup tinggi. Karena itulah untuk penyelenggaraan yang kedua ini akan lebih istimewa.

"Ini kedua kalinya Wave of Tomorrow digelar, ternyata tahun kemarin banyak juga yang datang. Di tahun ini kita menggunakan 3 lantai The Tribrata untuk dijadikan area pertunjukan. Lebih istimewa, karena areanya lebih luas dan banyak experience yang bisa pengunjung nikmatin," ucapnya.

2. Open call bagi kreator, ini dia proses seleksinya

Penuh Kejutan, 5 Fakta Menarik Wave of Tomorrow yang Wajib Kamu Tahu(pegang mic) Art Curator, Mona Liem dalam press conference Wave of Tomorrow di Jakarta. 3 Desember 2019. IDN Times/Nadia Umara

Wave of Tomorrow membuka peluang bagi banyak kreator untuk terlibat di dalamnya. Mona Liem selaku Art Curator Wave of Tomorrow menceritakan bagaimana proses seleksinya.

"Proses pemilihannya cukup sulit. Banyak kreator yang berpotensi besar, tapi kami pilih berdasarkan tema. Setiap kreator yang terlibat, kami paparkan konsepnya. Mereka kemudian melalui tahap interview tiga sampai empat kali," ungkapnya. 

Setelah melalui tahap seleksi, terpilihlah 13 nama kreator dengan background dan disiplin ilmu yang berbeda. Nantinya akan ditemukan karya instalasi seni interaktif dengan elemen multi disiplin.

"Nantinya akan ditemukan karya instalasi seni interaktif dengan elemen multi disiplin, mulai dari 3D visual, mapping, lighting, augmented reality, hingga robotic. Jadi, pengunjung dapat juga menyentuh dan merasakan karya tersebut," tambahnya. 

3. Para musisi akan tampil berbeda di Wave of Tomorrow 2019

Penuh Kejutan, 5 Fakta Menarik Wave of Tomorrow yang Wajib Kamu Tahu(kanan) Music Curator, Xandega Studiorama dalam press conference Wave of Tomorrow di Jakarta. 3 Desember 2019. IDN Times/Nadia Umara

Gak hanya bisa menikmati karya seni, kamu juga akan mendapatkan hiburan dari para musisi lokal hingga internasional. Ada dua penampilan musisi dalam sehari. 

"Apa yg mereka sajikan akan berbeda dan unik di sini. Untuk performance dari internasionalnya, kami baru mengumumkan satu nama yaitu HAAi. Untuk pertama kalinya dia tampil di Wave of Tomorrow dan satu nama lagi dari internasional masih coming soon ya," ungkap Xandega perwakilan dari Studiorama selaku Music Curator Wafe of Tomorrow. 

Xandega menambahkan, bukan hanya musisi populer saja yang memeriahkan acara ini. Tapi juga dengan emerging artists dengan karyanya yang unik bisa kamu temukan di sini. 

4. Sembilan Matahari akan siapkan sesuatu yang lebih puitis

Penuh Kejutan, 5 Fakta Menarik Wave of Tomorrow yang Wajib Kamu Tahu(tengah) CEO Sembilan Matahari, Adi Panuntun dalam press conference Wave of Tomorrow di Jakarta. 3 Desember 2019. IDN Times/Nadia Umara

Sembilan Matahari menjadi perwakilan kreator yang hadir dalam acara press conference Wave of Tomorrow 2019. Mereka akan menampilkan karya seni yang lebih baik dari tahun kemarin. 

"Tahun kemarin banyak yang foto dan share ke Instagram sambil pose di depan hasil karya kami. Ini menjadi sebuah tantangan ketika visitor mengapresiasi karya lewat cara yang baru yaitu selfie. Ini jadi renungan dan menjadi pertanyaan juga bagi kami," ucap Adi Panuntun selaku CEO Sembilan Matahari.

Di tahun ini, Sembilan Matahari telah menyiapkan sesuatu yang lebih puitis dan tentunya gak kalah kece dari tahun lalu. "Tahun ini lebih puitis dan syahdu. Kami selalu terinspirasi dari fenomenal alam. Apa yang dilakukan manusia akan berima dengan lingkungannya. Jadi tema di tahun ini adalah rima," tambahnya.

5. Pengalaman pertama Rubi Roesli, persiapan hingga menghabiskan waktu 6 bulan

Penuh Kejutan, 5 Fakta Menarik Wave of Tomorrow yang Wajib Kamu Tahu(kanan) Rubi Roesli dalam press conference Wave of Tomorrow di Jakarta. 3 Desember 2019. IDN Times/Nadia Umara

Menjadi hal yang tak terduga bagi Rubi Roesli bisa menjadi bagian dari kreator Wave of Tomorrow 2019. Padahal, awalnya Rubi tak tahu menahu tentang acara Wave of Tomorrow.

"Pas dilihat-lihat, ternyata ada toh pameran di Indonesia yang berbeda dan unik. Dari situ tertarik untuk mencoba apalagi tahu dari teman kalau Wave of Tomorrow open call untuk mencari kreator," ungkapnya. 

Rubi yang merupakan seorang arsitek sehingga nantinya karya yang dihasilkannya tentang ruang atau space. Proses pembuatannya pun mencapai enam bulan.

"Wave of Tomorrow ini membuka sekali peluang bagi para seniman untuk mengembangkan, improvisasi karya mereka. Pameran ini harus terus berlanjut," tambahnya.

Wah, jadi gak sabar ya kejutan dan experience baru apa saja nih yang bisa didapatkan di Wave of Tomorrow nanti. Tiketnya pun sudah dapat kamu beli dengan harga Rp100 ribu per harinya. Untuk membeli tiket dan update lebih lanjut langsung saja cek waveoftomorrow.id ya!

Baca Juga: Menikmati Pameran Seni Wave Of Tomorrow yang Hadir Perdana di Jakarta

Topik:

  • Edwin Fajerial
  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya