5 Film Animasi Tentang Gangguan Mental yang Patut Ditonton

Sudah nonton film yang mana nih?

Film animasi sering dikaitkan dengan film yang banyak menampilkan hiburan dan membuat senang penontonnya. Hal itu disebabkan karena penggambaran karakter animasi yang imut dan lucu. Oleh karena itu, film animasi sering menjadi favorit bagi para anak-anak. Padahal ada beberapa film animasi yang mengangkat tema serius sehingga cukup sulit untuk dipahami oleh anak-anak. Salah satunya adalah film animasi yang mengangkat tema disorders atau gangguan mental manusia.

Nah berikut ini ada beberapa film animasi yang mengangkat tema disorders. Film apa sajakah? Yuk, cek langsung!

1. Cinderella - 1950

https://www.youtube.com/embed/Gv_d8xdD0yc

Penikmat film animasi terutama perempuan tentu saja tidak akan melewatkan film yang tayang pada tahun 1950 ini. Film yang berjudul Cinderella ini, menceritakan tentang sosok gadis yang berhasil mendapatkan hati pangeran kerajaan.

Cinderella digambarkan sebagai gadis yang cantik, rajin, pandai memasak, dan lembut. Namun ternyata di kehidupan modern seperti sekarang ini, sifat yang dimiliki Cinderella sering disebut Cinderella complex atau gangguan mental dependent personality disorder.

PasalnyaCinderella saat diperlakukan tidak adil oleh ibu tiri dan saudara tirinya ia selalu pasif dan tidak pernah membantah. Ia lebih suka menunggu keberuntungan dan berharap seorang kesatria datang menolongnya. Penderita gangguan mental ini merasa membutuhkan pertolongan orang lain setiap saat dan tidak bisa mengambil keputusan sendiri.

2. Pinocchio - 1940

https://www.youtube.com/embed/jHI_0dlzqFo

Bagi kalian yang suka menonton film animasi pasti sudah pernah menonton film animasi Pinocchio yang tayang pada tahun 1940. Film tersebut berkisah mengenai boneka kayu buatan Gepetto yang dapat hidup menjadi manusia.

Tetapi apabila Pinocchio berbohong, maka hidungnya akan memanjang. Nah ternyata sifat dari karakter Pinocchio tersebut menggambarkan seorang pathological lying yang merasa bahwa berbohong merupakan suatu kebutuhan.

Gangguan mental tersebut mengakibatkan penderitanya meyakini bahwa kebohongannya adalah kenyataan. Sehingga tidak dapat membedakan antara kenyataan dan kebohongan yang bisa merugikan dirinya sendiri.

Baca Juga: 5 Film Animasi Paling Laris Sepanjang Masa, Nilainya Fantastis!

3. Mary and Max - 2009

https://www.youtube.com/embed/MgRjB8PEDkM

Film animasi Mary and Max yang tayang pada tahun 2009 ini menceritakan tentang karakter Max dan Mary yang sering merasa kesepian dan sulit berkomunikasi dengan orang lain.

Max merupakan seorang laki-laki yang berusia 44 tahun, kemudian ia mendapatkan surat dari Mary, seorang gadis yang berusia 8 tahun. Karena mereka berdua sama-sama merasa kesepian hal itu membuat mereka jadi menjalin hubungan persahabatan.

Sifat dari Max tersebut menggambarkan seseorang yang menderita sindrom Asperger. Seseorang yang menderita gangguan ini akan mengalami kesulitan apabila berkomunikasi dengan orang lain.

Namun penderita sindrom Asperger dapat hidup mandiri sekaligus juga mempunyai IQ rata-rata bahkan tinggi. Sindrom Asperger bukan penyakit mental, namun hanya gangguan perkembangan mental.

4. Anomalisa - 2015

https://www.youtube.com/embed/WQkHA3fHk_0

Salah satu film animasi yang tayang pada tahun 2015 ini, bercerita tentang kisah Michael, seorang motivator yang terlihat memiliki kehidupan yang sempurna. Namun ternyata Michael menderita delusi Fregoli yaitu gangguan mental di mana orang disekitarnya dianggap menyamar dari satu orang yang sama.

Ketika Michael bertemu dengan Lisa di sebuah hotel, mereka berdua menjalin hubungan. Lisa mempunyai jenis suara yang unik dan berbeda dari orang lain sehingga Michael percaya bahwa Lisa merupakan pelita hidupnya. Film yang berjudul Anomalisa ini hanya diisi oleh tiga pengisi suara yaitu suara Michael, Lisa dan suara semua karakter lain yang sama.

Film besutan sutradara Charlie Kaufman dan Duke Johnson ini mampu membuat kalian bingung sekaligus penasaran akan alurnya. Sudah nonton belum?

5. It’s Such a Beautiful Day - 2012

https://www.youtube.com/embed/HC-zPWb7bQc

Film It’s Such a Beautiful Day juga merupakan salah satu film animasi yang bercerita tentang gangguan mental manusia. Dalam film ini terdapat tokoh utama seorang manusia korek api ya g bernama Bill.

Karakter Bill sering mengalami halusinasi baik itu yang menyedihkan hingga yang menyeramkan. Dalam film ini, perilaku Bill menunjukkan bahwa ia mengalami gangguan memori dan sindrom Charles Bonnet.

Sindrom yaitu gangguan mental di mana si penderita sering berhalusinasi akibat kemampuan melihatnya yang menurun. Dipenuhi dengan adegan kesedihan, film animasi ini sukses mengaduk emosi para penontonnya. Bahkan karena alur ceritanya yang menarik, membuat film ini juga meraih penilaian baik dari BBC dan dapat menjadi salah satu film terbaik pada eranya.

Nah itulah beberapa ulasan mengenai film animasi apa sajakah yang bercerita tentang disorders atau gangguan mental pada manusia. Kalian sudah nonton yang mana nih?

Baca Juga: 7 Film Animasi Tentang Keluarga, Cocok Ditonton Saat Libur Panjang

Rista Novia Nanda Photo Verified Writer Rista Novia Nanda

@.@

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya