Disney Rilis Trailer "Mulan", Ini 5 Hal yang Harus Kamu Tahu!

Mulan siap menghiburmu di tahun depan!

Disney sepertinya belum selesai memuaskan penggemarnya, Aladdin baru saja tayang dan dalam waktu dekat ini The Lion King akan rilis. Tepat tengah malam waktu Indonesia, Walt Disney Studios merilis trailer dari salah satu film klasiknya yakni Mulan.

Film live-action dari Mulan memang telah direncanakan oleh Disney sejak akhir tahun 2017 lalu. Dan benar saja pada 2018 mereka telah mengumumkan siapa pemeran dari Mulan itu sendiri.

Film ini merupakan adaptasi dari film animasinya pada 1998 yang mana menceritakan seorang gadis muda Tiongkok menyamar sebagai prajurit pria untuk menyelamatkan ayahnya.

Sebelum kamu menonton film ini di tahun depan, apakah kamu sudah tahu beberapa hal dari film dengan budget produksi $290,000,000 ini? Sebaiknya kamu simak 5 hal ini ya!

1. Live-action Disney ke-8

Disney Rilis Trailer Mulan, Ini 5 Hal yang Harus Kamu Tahu!imdb.com

Disney dalam beberapa tahun belakang memang memiliki project untuk membuat live-action dari film-film klasiknya, termasuk dari Mulan. Mulan adalah film live-action kedelapan yang akan dirilis oleh Disney setelah Cinderella, The Jungle Book, Pete's Dragon, Beauty and The Beast, Dumbo, Aladdin dan The Lion King. Kira-kira setelah Mulan film klasik mana ya yang akan Disney buat live-action?

2. Diperankan oleh aktris asal Tiongkok

Disney Rilis Trailer Mulan, Ini 5 Hal yang Harus Kamu Tahu!imdb.com

Mulan yang memiliki latar berada di Tiongkok tentu saja pemeran Mulan dimainkan oleh aktris asal Tiongkok. Yifei Liu terpilih memerankan karakter Mulan setelah mengalahkan setidaknya 1000 kandidat yang juga aktris-aktris dari Tiongkok. Pemilihan Liu sebagai Mulan merupakan hal yang tepat mengingat Liu telah bermain di beberapa film besar, seperti The Forbidden Kingdom.

Baca Juga: Setelah Aladdin, 6 Film Live-Action Disney ini Juga Pantas Dinanti

3. Rilis pada musim semi tahun depan

Disney Rilis Trailer Mulan, Ini 5 Hal yang Harus Kamu Tahu!imdb.com

Mulan baru dapat ditonton pada musim semi tahun 2020 pada 27 Maret 2020. Film ini merupakan film pertama Disney yang akan dapat ditonton di tahun 2020 namun, bukan satu-satunya film Disney yang rilis di tahun tersebut. Kamu harus sabar sedikit nih!

4. Terdapat perubahan nama

Disney Rilis Trailer Mulan, Ini 5 Hal yang Harus Kamu Tahu!imdb.com

Terdapat perubahan nama pada karakter di film live-action Mulan nantinya. Jika pada animasinya Mulan adalah Fa Mulan, di live-action diubah menjadi Hua Mulan. Tidak hanya itu saja, antagonis utama Shan Yu diubah menjadi Bori Khan lalu ayah Mulan yang pada awalnya Fa Zhou diubah menjadi Hua Zhou. Gimana menurut kamu?

5. Mengalami penundaan tanggal rilis

Disney Rilis Trailer Mulan, Ini 5 Hal yang Harus Kamu Tahu!imdb.com

Pada awalnya Mulan dimaksudkan untuk rilis pada 2 November 2018 namun, dipindahkan ke 20 Desember 2019 karena menghindari bentrok dengan film The Nutcracker dan Four Realms. Terjadi penundaan kedua kalinya karena Mulan mengalami ketertinggalan dalam proses produksi sehingga menjadi Maret 2020 dan lagi-lagi untuk menghindari bentrok dengan Star Wars: The Rise of Skywalker.

Masih belum tahu siapakah yang akan menyumbangkan suara indahnya untuk mengisi soundtrack klasik Mulan yakni Reflection. Live-action Disney dari tahun ke tahun selalu menduduki tangga box office, apa kamu rasa Mulan juga mampu menduduki tangga box office? Sebelum itu, tonton dulu trailer dari Mulan ya!

https://www.youtube.com/embed/01ON04GCwKs

Baca Juga: 5 Film Live Action Disney dengan Keuntungan Terbanyak, Sudah Nonton?

Opal Photo Verified Writer Opal

I have a lot of things inside my head so that I love writing about everything based on my ideas, highly-enthusiastic seeks out new challenges and gains more knowledges.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya