Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourg

Calon raja Luksemburg, nih! #IDNTimesHype

Kegemasan anak-anak keluarga Cambridge dari Kerajaan Inggris saat bayi mungkin masih lekat di ingatan warganet. Mulai dari Prince George yang ekspresif, tantrumnya Princess Charlotte, hingga pipi menggemaskan Prince Louis. Gak kerasa, mereka kini sudah semakin besar. Netizen pun merindukan momen lucu tiga anak Prince William tersebut.

Namun, penggemar keluarga kerajaan sepertinya tidak perlu khawatir. Di luar monarki pimpinan Queen Elizabeth II, masih banyak kerajaan yang memiliki 'royal baby' yang tak kalah imut, lho.

Salah satunya adalah Kerajaan Luksemburg. Calon raja masa depan, ini dia potret bayi imut dari penerus Kerajaan Luksemburg, Prince Charles of Luxembourg!

1. Negara yang dipimpin Henri, Grand Duke of Luxembourg ini menyambut anggota kerajaan baru, Charles Jean Philippe Joseph Marie-Guillaume pada 10 Mei 2020 silam

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Cour grand-ducale / Sophie Margue

2. Bayi imut satu ini adalah putra pertama Prince Guillaume, Putra Mahkota Kerajaan Luksemburg. Ia berada di posisi kedua garis suksesi sejak lahir

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Maison du Grand-Duc / Sophie Margue

3. Lahir di Grand Duchess Charlotte Maternity Hospital, Prince Charles disambut dengan 21 tembakan di Benteng Fort Thungen, Kirchberg

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Cour grand-ducale / Sophie Margue

4. Sang ibu, Princess Stéphanie menjalani kehamilan yang cukup menantang. Selain pandemik, ia menjalani trimester ketiga pada usia 36 tahun

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Maison du Grand-Duc / Sophie Margue

Baca Juga: Profil Lengkap Anggota Keluarga Kerajaan Inggris, Sudah Tahu?

5. Prince Charles adalah keturunan Dinasti Nassau-Weilburg. Kini, Nassau menjadi kota negara bagian Rhineland-Palatinate, Jerman

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Cour grand-ducale / Sophie Margue

6. Keluarga Kerajaan Luksemburg pun merupakan keturunan Dinasti Bourbon-Parma, yaitu sebuah cabang Dinasti Bourbon, penguasa dataran Eropa

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Cour grand-ducale / Sophie Margue

7. Prince Charles menjalani pembaptisan di Abbey of St. Maurice and St. Maurus of Clervaux, sebuah biara yang didirikan Saint Bernadus pada abad ke-18

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Cour grand-ducale / Sophie Margue

8. Namanya terinpirasi dari keluarga terdahulu. Salah satunya adalah Grand Duchess Charlotte yang memerintah Luksemburg antara tahun 1919-1964

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Maison du Grand-Duc / Sophie Margue

9. Meski termasuk 'royal baby', Prince Charles seperti kebanyakan bayi lain, lho! Ia selalu penasaran dengan segala hal dan hobi banget makan

Royal Baby Terimut, 9 Potret Gemas Prince Charles of Luxembourginstagram.com/courgrandducale/© Cour grand-ducale / Sophie Margue

Nah, itu dia beberapa potret gemas Prince Charles Luksemburg, royal baby terimut sepanjang tahun 2020 hingga kini.

Sebagai penerus kekuasaan Kerajaan Luksemburg, pangeran yang masih bayi tersebut sudah diikutsertakan dalam tugas kerajaan bersama orangtuanya. Calon raja!

Baca Juga: 5 Bangsawan Cilik Ini Ternyata Calon Pewaris Takhta Kerajaan

Aqeera Danish Photo Verified Writer Aqeera Danish

edith

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Albin Sayyid Agnar

Berita Terkini Lainnya