5 Lagu Bergaya Retro 'Jannabi', Band Indie Korea yang Bikin Baper

Jannabi selalu menyajikan lagunya dalam bentuk kisah lho!

Tak hanya terkenal dengan musik KPopnya saja, musik Korea Selatan juga memiliki musisi-musisi indie yang oke banget. Salah satunya yaitu ada Jannabi.

Jannabi sukses menarik perhatian karena selalu mengusung konsep musik yang berbeda dan tergolong langka di beberapa lagunya. Berikut adalah 5 daftar lagu milik Jannabi. Bikin nostalgia ke tahun 90-an deh!

1. She

https://www.youtube.com/embed/UbSlWaerUIE

Lagu yang dirilis pada tahun 2017 lalu ini memiliki konsep musik video hingga lirik yang romantis banget deh. 

Lirik dari lagu ini sendiri menceritakan tentang seorang laki-laki yang begitu beruntung karena memiliki perempuan yang selalu mengerti dan ada untuknya.

2. Summer

https://www.youtube.com/embed/f5wCZ0-3Eos

Masih dengan konsep musik video bergaya retro, Jannabi juga sukses membuat pendengar ketagihan untuk memutar lagu Summer ini.

Lagu ini bercerita tentang seorang wanita yang mengingat masa-masa indahnya di musim panas dengan seorang lelaki yang disukainya.

3. For Lovers Who Hesitate

https://www.youtube.com/embed/GdoNGNe5CSg

Lagu ketiga milik Jannabi yang juga gak kalah bikin baper yaitu ada For Lovers Who Hesitate. Seperti judulnya, lagu ini bercerita tentang seseorang yang selalu ragu menyatakan perasaannya hingga ia harus kehilangan kesempatan untuk selamanya.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Lagu Colde, Musisi K-Indie yang Lagunya Bikin Tenang

4. Good Boy Twist

https://www.youtube.com/embed/twIUeUkEyks

Lagu keempat yaitu ada Good Boy Twist yang memiliki aliran musik sedikit berbeda dari lagu-lagu sebelumnya. Tapi gak kalah enak deh!

Lagu Good Boy Twist ini memiliki lirik yang pada intinya bercerita tentang bagaimana seseorang yang mencari jati dirinya tentang bagaimana dan apa yang sebenarnya ia inginkan untuk dirinya tersebut.

5. Like When We First Meet

https://www.youtube.com/embed/yD6tp1N41YE

Di deretan kelima yaitu ada lagu Like When We First Meet yang dirilis oleh Jannabi pada Januari 2019 lalu. Lagu ini menceritakan tentang sepasang kekasih yang telah melewati masa-masa indah bersama, namun tiba-tiba salah satu diantaranya dengan mudahnya pergi begitu saja.

Nah gimana nih menurut kalian? Lagunya baper dan easy listening banget kan. Selain kelima lagu di atas, masih banyak lho lagu-lagu kece milik Jannabi yang bisa jadi rekomendasi playlist kalian. Yuk langsung kepoin!

Baca Juga: 8 Fakta Unik Trio Indie Korea 'Urban Zakapa' Si Penyejuk Musik KPop

Kastil Imaji Photo Verified Writer Kastil Imaji

Instagram: @kastil.imaji

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya