Pernah Memenangkan SWOT, 11 Lagu Ini Membuktikan Geniusnya Kim Hanbin

Songwriter of the Year, our Kim Hanbin!

Siapa yang tidak kenal dengan rapper yang genius ini. Lahir dengan nama Kim Hanbin, ia menggunakan nama panggung B.I. Bakatnya memang sudah terlihat sejak kecil yaitu saat berkolaborasi untuk lagu Indian Boy.

Ia debut bersama iKON sebagai rapper sekaligus leader. Tetapi, perannya dalam iKON tak sampai di situ saja. Dalam iKON ia juga berperan sebagai songwriter, producer, dan koreografer. Wah, keren ya!

Hanbin juga sempat memenangkan penghargaan Songwriter of the Year pada 2018 lalu. Nah, berikut adalah lagu-lagu ciptaan Hanbin dan sumber inspirasinya, yuk simak!

 

1. Airplane

https://www.youtube.com/embed/ORzHsIWx8UQ

Hanbin menciptakan lagu ini saat berada dalam sebuah penerbangan. Karena merasa tidak nyaman dengan kursi pesawat yang ia duduki, Hanbin berhasil menciptakan lagu Airplane ini. Keren!

2. Best Friend

https://www.youtube.com/embed/In7YpkXIaEA

Hanbin menciptakan lagu ini saat melihat kucing, lho. iKONIC pasti tidak menyangka saat mendengarkan lagu galau ini, kan!

3. Cocktail

https://www.youtube.com/embed/7Qess9xfVNk

Lagu ini tercipta saat Hanbin melihat Bobby sedang minum cocktail.

4. Sinosijak

https://www.youtube.com/embed/iq4eA0p9d_g

Sinosijak yang tercipta karena mereka terlalu sering latihan. Nah, saat latihan pasti dimulai dengan kata sijak yang artinya mulai, sehingga kemudian Hanbin menciptakan lagu ini.

 

5. Killing Me

https://www.youtube.com/embed/RyVS7R9PN6U

Menurut pengakuan, lagu ini terinspirasi karena sering mengucap Jukgetda saat makan makanan yang enak. Arti kata ini sendiri menjadi judul lagu tersebut yaitu Killing Me.

Baca Juga: 6 Sikap Positif Hanbin eks iKON yang Bisa Dicontoh, Menginspirasi! 

6. Wait For Me

https://www.youtube.com/embed/e8smG1ZvWnM

Lagu ini diciptakan Hanbin khusus untuk iKONIC saat sebelum debut. Hal ini sebagai permohonan B.I kepada fans agar tetap menunggunya debut.

7. Long Time No See

https://www.youtube.com/embed/FyUSN8DxK84

Long Time No See merupakan lagu lanjutan dari Wait For Me. Lagu ini adalah lagu sambutan untuk iKONIC sekaligus ucapan terima kasih karena telah menunggu iKON hingga debut.

 

8. Love Me

https://www.youtube.com/embed/p2k2AtkTsao

Hanbin terinspirasi dari member iKON yang sama-sama tidak mempunyai kekasih. Pada  salah satu lirik lagunya juga diduga menyindir Jinhwan sebagai member paling pendek. Lucu, ya.

9. Just For You

https://www.youtube.com/embed/N3rXkmCnMUo

Hanbin menciptakan lagu ini karena terinspirasi dengan iKONIC. Saat itu sepulang konser, ia melihat matahari yang mulai tenggelam. Kemudian ia teringat pada masa sulitnya dan iKONIC yang tetap setia dan mendukungnya.

10. Love Scenario

https://www.youtube.com/embed/vecSVX1QYbQ

Lagu ini kabarnya terinspirasi dari film. Hanbin menulis lagu ini setelah menonton film La La Land.

11. Goodbye Road

https://www.youtube.com/embed/2O6dRaBbFoo

Hanbin menciptakan lagu ini terinspirasi dari sebuah jalan berbunga. Lagu ini menjadi lagu dengan tema perpisahan.

Itulah sebagian kecil lagu ciptaan sang rapper genius B.I. Gak heran jika B.I berhasil memenangkan penghargaan Songwriter of the Year. Mana yang menjadi lagu favoritmu?

Baca Juga: 12 Lagu Ciptaan Kim Hanbin, Sosok di Balik Suksesnya iKON

Nur Laila Ramadhana Photo Writer Nur Laila Ramadhana

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya