8 Anime Idol Seru yang Harus Ditonton, Penuh Pesan Motivasi

Cerita dan lagunya keren~

Gak hanya ada di dunia nyata, idol juga kerap hadir dalam bentuk animasi. Salah satunya lewat anime Jepang yang telah memproduksi banyak anime tentang idol. 

Perpaduan dari kisah motivasi meraih impian, lagu yang enak didengar, juga dance keren membuat anime idol menjadi tontonan seru untuk diikuti. 

Nah, kalau kamu penyuka anime idol, berikut adalah deretan judul rekomendasi untuk kamu. Penasaran judul apa saja? Simak ulasannya di sini!

1. Skip Beat!

https://www.youtube.com/embed/6-oI2IbPfMk

Kyouko Mogami telah lama memendam rasa suka pada teman masa kecilnya, Shoutarou Fuwa. Bahkan Kyouko rela ikut pindah ke Tokyo dan berkerja serabutan untuk mendukung impian Shou menjadi idol.

Namun, ketulusan Kyouko malah dibalas dengan buruk. Ketika Shou berhasil menjadi idol, dia menghianati Kyouko serta menganggapnya cuman sebagai asisten.Tak mau terpuruk karena sakit hati, Kyouko berniat balas dendam dengan membuktikan dirinya bisa menjadi idol yang lebih hebat dari Shou.

2. Zombieland Saga

https://www.youtube.com/embed/KbQ-Uu1doa0

Premis dalam anime garapan studio MAPPA ini adalah bagaimana jika undead menjelma sebagai idol? Berawal di tahun 2008, Sakura Minamoto yang hendak pergi ke audisi idol di Tokyo meninggal usai ditabrak truk. Hingga satu dekade berlalu, Sakura hidup kembali sebagai sosok zombie yang amnesia. 

Kemudian Sakura dikumpulkan bersama enam gadis bernasib sama oleh Kotaro Tatsumi. Mereka ditunjuk menjadi grup idola yang merupakan bagian dari usaha "Projek Zombieland Saga". Dengan nama grup Franchouhou, mereka berusaha menyelamatkan Prefektur Saga sebagai sekumpulan idola zombie. 

3. Love Live! School Idol Project

https://www.youtube.com/embed/Yl5Kwi-uqQY

Dalam anime ini sang karakter utama Honaka Kosaka memiliki alasan dasar membentuk grup idol yaitu untuk menyelamatkan sekolah tempatnya belajar yang terancam tutup karena sepi pendaftar tiap tahun. 

Honoka beserta delapan gadis lainnya bersatu dalam grup bernama μ's (dibaca "Muse") dengan harapan menarik atensi guna memperkenalkan sekolah mereka. Selanjutnya, μ's juga memutuskan mengikuti ajang kompetisi idol antar sekolah "Love Live".

Baca Juga: Tarzan Versi Anime, Ini 5 Karakter Anime yang Dibesarkan oleh Hewan

4. IDOLiSH7

https://www.youtube.com/embed/HlfjYIaEZK0

Diangkat dari game berjudul serupa, anime ini membahas kehidupan sekumpulan idol cowok. Cerita diawali dengan Tsumugi Takanashi, gadis 18 tahun ini diberi tanggung jawab oleh sang ayah untuk menjadi manajer grup idol dalam naungan agensi Takanashi Productions. 

Grup idol itu memiliki nama IDOLiSH7, berisi tujuh pria yang memiliki pesona dan potensinya masing-masing. Tugas Tsumugi adalah membuat grup tersebut bisa sukses. Tak mudah diwujudkan, Tsumugi bersama member IDOLiSH7 harus melewati banyak rintangan apalagi dengan munculnya banyak saingan. 

5. AKB0048

https://www.youtube.com/embed/Gk6svIufW7o

Anime original besutan studio Satelight ini terinspirasi dari girl grup idola AKB48. Usai Bumi rusak akibat perang antar planet di awal abad ke-21, umat manusia bermigrasi ke planet lain untuk memulai kehidupan baru. 

Lalu hadir pemerintahan totaliter yang entah apa motifnya mempengaruhi planet-planet baru bahkan sampai memberi larangan bermusik karena dianggap sebagai kejahatan. Akibatnya muncul grup idol pemberontak AKB0048 yang dibentuk berdasarkan member asli AKB48 yang pernah hidup di bumi. Mereka menjalani misi utama mengembalikan kejayaan musik lewat konser di berbagai planet. 

6. Uta no☆Prince-sama♪: Maji Love 1000%

https://www.youtube.com/embed/OEP6Ct2_hTY

Haruka Nanami adalah gadis desa yang bercita-cita menjadi komposer lagu untuk idolanya. Demi mewujudkan impiannya, Haruka masuk ke Akademi Saotome, sebuah tempat prestisus untuk menimba ilmu seni pertunjukan.

Akademi Saotome memiliki banyak calon idol serta komposer berbakat. Dengan persaingan yang ketat, kadang kala Haruka merasa minder. Hingga pertemuan Haruka dengan seorang laki-laki misterius di salah satu acara membuatnya kembali yakin pada impian dan usahanya.  

7. Wake Up, Girls!

https://www.youtube.com/embed/5DPnoCQikSo

Green Leaves Entertaiment adalah agensi kecil yang hampir kolaps. Dalam upaya terakhir menyambung harapan, pemimpin agensi membentuk grup idola remaja berisi tujuh gadis bernama Wake UP, Girls. 

Dengan debut panggung yang hanya disaksikan oleh penonton sedikit, Wake UP, Girls langsung mendapat ujian besar kala manajer mereka pergi meninggalkan agensi sembari membawa uang perusahaan. Anime ini menampilkan realita kehidupan idol yang penuh perjuangan dan pengorbanan. Apalagi bagi mereka yang berasal agensi semenjana harus berjuang ekstra menuai kesuksesan. 

8. Back Street Girls: Gokudolls

https://www.youtube.com/embed/ylXAPdZC2FU

Beda dengan anime idol yang berimej imut dan feminim, grup idol Gokudolls sebenarnya adalah tiga pria Yakuza yang ganti kelamin menjadi perempuan. Dengan nama samaran Chika Sugihara, Airi Yamamoto, dan Mari Tachibana, mereka dipaksa mencari uang sebagai idol oleh bos sekaligus produser mereka, Kimanjirou Inugane. 

Walaupun mempunyai rupa cantik dan menawan, kelakuan mereka masih sangat kasar dengan sifat kelakian yang melekat. Anime ini menghadirkan keseharian Gokudolls yang mentas di atas panggung sekaligus tetap menjalani kewajiban mereka sebagai bagian dari Yakuza. 

Itulah dia 8 anime idol seru yang harus coba kalian tonton. Gak hanya musik dan tarian menarik, latar imajinatif juga pesan motivasi yang ada membuat anime idol ini sayang buat dilewatkan. Selamat menonton!

Baca Juga: 5 Studio Anime Terbaik yang Pernah Ada, Penghasil Anime Populer

Nufi Photo Verified Writer Nufi

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya