5 Film yang Pernah Dibintangi Angga Yunanda, Ada Dua Garis Biru!

Kamu pernah nonton yang mana, nih?

Angga Yunanda, artis kelahiran 2000 ini sebelumnya dikenal melalui sinetron Mermaid in Love yang tayang pada 2016. Sejak saat itu, banyak tawaran untuk membintangi sinetron, FTV, hingga film.

Namanya mulai melambung saat menjadi pemeran utama Dua Garis Biru bersama dengan Zara. Namun, sebenarnya, ia telah bermain dalam berbagai film Indonesia dengan beragam genre, lo! Inilah lima film yang pernah dibintangi Angga Yunanda, pemeran Bima dalam Dua Garis Biru!

1. Sajen (2018)

https://www.youtube.com/embed/FU11f8KOPUw

Film horor yang disutradarai oleh Hanny R. Saputra ini dirilis pada 3 Mei 2018. Angga Yunanda berperan sebagai Riza Alif Ramadhan, sahabat dari pemeran utamanya, Alanda yang diperankan oleh Amanda Manopo. 

Ceritanya berawal dari Alanda yang terbunuh secara misterius. Kabarnya, Alanda bunuh diri karena menjadi korban perundungan di SMA Pelita Bangsa. Oleh karena itu, arwahnya jadi penasaran dan berusaha membalaskan dendam pada orang yang merundung dirinya. 

2. Tabu: Mengusik Gerbang Iblis (2019)

https://www.youtube.com/embed/Z5vh05hhjvs

Angga Yunanda menjadi pemeran utama dalam film yang diproduksi oleh Starvision Plus. Tak hanya Angga, tetapi juga ada Nadya Fricella, Bastian Steel, Agatha Chelsea, hingga Mona Ratuliu. Ternyata, Angga kembali menerima tawaran film bergenre horor yang akhirnya dirilis pada 24 Januari 2019.

Film horor ini bercerita tentang sekelompok remaja yang memasuki hutan terlarang di Leuweung Hejo. Setelah memasuki hutan tersebut, mereka melakukan hal-hal yang dianggap tabu. Akhirnya, banyak hal buruk terjadi pada sekelompok remaja tersebut, termasuk Angga Yunanda. 

Baca Juga: 10 Potret Mesra Angga Yunanda dan Zara JKT48 yang Gemesin, Cinlok Ya?

3. Melodylan (2019)

https://www.youtube.com/embed/gJpaw2UEifQ

Melodylan, film yang diangkat dari Wattpad karya Asri Aci ini sempat menarik penonton remaja. Pasalnya, film ini bercerita soal percintaan remaja, Melody dan Dylan. Dylan dikenal sebagai lelaki yang cool, tukang onar, dan tampan. Namun, Melody ketakutan dengan Dylan yang mendekatinya. Itu sebabnya, ia berusaha mendekati Fathur.

Beberapa pemainnya, yakni Devano Danendra, Aisyah Aqilah, Zoe Jackson, dan Angga Yunanda. Film ini dirilis pada 4 April 2019 yang diproduksi oleh Intercept Film Craft. 

4. Sunyi (2019)

https://www.youtube.com/embed/yJKjJoYGTu8

Kalau kamu penggemar film Korea, pasti pernah mendengar Whispering Corridors yang dirilis pada 1998. Film ini mengadaptasi Whispering Corridors yang sempat terkenal di Korea kala itu. Versi Indonesianya dibintangi Angga Yunanda dan Amanda Rawles sebagai pemeran utamanya.

Sunyi bercerita tentang seorang anak laki-laki yang baru saja masuk SMA. Lalu, ia bertemu dengan teman perempuan. Tak semuanya berjalan dengan baik sebab Angga dirundung oleh senior-seniornya. Pada suatu hari, muncul kejadian yang mengubah kehidupan di SMA tersebut. 

5. Dua Garis Biru (2019)

https://www.youtube.com/embed/b0NS7FP1loU

Film yang mendobrak dunia perfilman Indonesia ini meraih lebih dari 2 juta penonton. Film ini bertemakan pendidikan seks yang jarang diangkat di Indonesia. Tema ini tentu sangat menarik. Dua Garis Biru mengajarkan tentang konsekuensi saat melakukan seks tanpa alat kontrasepsi atau ikatan pernikahan. 

Adhisty Zara, mantan anggota JKT48 dan Angga Yunanda menjadi pemeran utamanya. Didukung oleh aktor dan aktris kenamaan Indonesia, seperti Lulu Tobing, Dwi Sasono, Cut Mini, Arswendy Bening Swara, hingga Rachel Amanda. 

Nah, kamu udah pernah nonton film Angga Yunanda yang mana? Sampaikan di kolom komentar, ya!

Baca Juga: 10 Potret Terkini Angga Yunanda, Aktor Muda yang sedang Naik Daun

Prila Sherly Photo Verified Writer Prila Sherly

@prilasher

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Yudha

Berita Terkini Lainnya