Dion Wiyoko Merasa Syuting Cek Toko Sebelah 2 Kayak Reuni

Dion Wiyoko senang dapat bermain lagi di CTS 2

Jakarta, IDN Times - Dion Wiyoko kembali membintangi sekuel film Cek Tokoh Sebelah, yakni Cek Tokoh Sebelah 2. Ia merasa senang dapat bergabung dengan jajaran para pemain film yang disutradarai oleh Ernest Prakasa ini. 

Menurutnya, saat proses syuting, ia sangat enjoy karena kembali bertemu dengan teman-teman lamanya. Dion Wiyoko membagikan ceritanya soal film terbarunya, Cek Tokoh Sebelah 2 kepada IDN Times. 

1. Pengalaman yang gak dilupain saat syuting Cek Toko Sebelah 2

Dion Wiyoko Merasa Syuting Cek Toko Sebelah 2 Kayak ReuniDion Wiyoko di IDN Media HQ, Jakarta pada Selasa (29/11/2022) (IDN Times/Rafifa Shabira)

Dion Wiyoko sangat senang dapat kembali bermain di film Cek Tokoh Sebelah. Terlebih lagi, film pertama dan kedua berjeda selama enam tahun sehingga ia dapat kembali bertemu dengan cast lainnya.

"Sebenarnya kalau pengalaman lebih kayak reunian bareng gitu ya. Ketemu sama teman-teman lama lagi, terus kerja bareng. Jadi, itu sih yang menyenangkan saat syuting," ujar Dion Wiyoko saat ditemui di IDN Media HQ, Jakarta pada Selasa (29/11/2022). 

2. Lebih nyaman syuting di CTS 2

Dion Wiyoko Merasa Syuting Cek Toko Sebelah 2 Kayak ReuniDion Wiyoko di IDN Media HQ, Jakarta pada Selasa (29/11/2022) (IDN Times/Rafifa Shabira)

Pemeran Yohan dalam Cek Tokoh Sebelah 2 ini mengugkapkan sejumlah pengalamannya saat syuting film karya Ernest Prakasa ini. Ia menyebut proses syuting CTS 2 ini lebih terorganisir. 

"Terus di CTS 2 ini udah lebih ter-organize gitu, masalah shoot list dan lainnya. Semakin proper masalah lighting dan detail juga. Jadi karena persiapannya sangat matang, pas syuting jadi enak banget," katanya.

3. Dion Wiyoko senang bisa kerjasama dengan Ernest Prakasa lagi

Dion Wiyoko Merasa Syuting Cek Toko Sebelah 2 Kayak ReuniDion Wiyoko di IDN Media HQ, Jakarta pada Selasa (29/11/2022) (IDN Times/Rafifa Shabira)

Dion Wiyoko menyebut dirinya senang dapat kembali dalam satu project dengan Ernest Prakasa. Menurutnya, sutradara CTS 2 ini adalah sosok orang yang profesional dan disiplin.

"Banyak disukanya, sih, karena kerjanya jadi cepat soalnya udah kenal juga terus udah dilatih dengan baik. Jadi saat semuanya udah set, pemain masuk, take-nya juga lancar. Jadi, sangat efisiensi kalau masalah waktu. Terus yang gue suka karena Ernest udah berproses cukup panjang, dia sangat detail untuk masalah dialog," jelas Dion.

Baca Juga: Dari Kerja Bareng Ernest Prakasa dan Dion Wiyoko Bersahabat, Langka!

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya