[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-Hulk

Kat Coiro cerita serunya jadi sutradara She-Hulk

Serial terbaru Marvel Studios She-Hulk: Attorney at Law telah tayang sejak 18 Agustus 2022. Serial ini menceritakan kehidupan Jennifer Walters atau She-Hulk. 

IDN Times melakukan wawancara eksklusif secara virtual dengan salah satu sutradara She-Hulk: Attorney at Law, Kat Coiro, mengenai proses pembuatan serial yang tayang di Disney+ Hotstar ini. Yuk, simak wawancaranya di bawah ini!

1. Bagaimana proses awalnya sampai kamu bisa ditunjuk menjadi sutradara dari series She-Hulk?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-HulkShe-Hulk (dok. Marvel Studios/She-Hulk)

Prosesnya sangat panjang. kami benar-benar menciptakan dunia untuk Jennifer Walters. Namun yang paling sulit tentunya adalah saat proses casting, karena ternyata beberapa relate dengan karakter Jennifer Walters ini.

Kami membuat set dengan banyak bangunan di sekitar Jennifer Walters, sebab dia merupakan perempuan modern yang memiliki pekerjaan. Hal ini sangat menarik, apalagi dunia tersebut merupakan salah satu bagian dari MCU. Kemudian untuk proses syutingnya juga memakan waktu lebih lama dariapada syuting sebuah tayangan komedi yang berdurasi 30 menit, karena Jennifer Walters dapat berubah menjadi She-Hulk di mana full sebagai karakter CGI.

2. Apa yang berbeda saat kamu menyutradarai series She-Hulk dengan lainnya?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-Hulkserial She-Hulk (dok. Marvel Studios/She-Hulk)

Aku selalu mengerjakan serial atau film yang karakternya menarik. Aku gak membuat sesuatu berdasarkan genre tertentu, tetapi kalau karakternya menarik bagiku, pasti aku kerjakan. Makanya, rata-rata proyekku bergenre komedi. Namun sekarang aku mengerjakan sesuatu yang bergenre fantasi, tapi bisa juga rom-com, atau tiba-tiba saja komedi. 

Kalau serialku kali ini menunjukkan dua hal sekaligus, yakni bercerita seorang perempuan biasa sekaligus harus profesional. Dia harus bisa bertanggung jawab dengan hal yang ada di sekitarnya. Seperti proyekku yang lain, karakter di serial ini benar-benar membuatku jatuh cinta kepadanya. Selain itu tentunya proyek ini beda dengan yang lain, karena ada karakter CGI yang ada di kehidupan nyata." 

3. Bagaimana proses pemilihan pemainnya?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-HulkShe-Hulk (dok. Marvel Studios/She-Hulk)

Pemilihan karakternya sangat menarik, ya. Apalagi kami melakukan casting di tengah pandemik COVID-19. Ini merupakan hal yang baru bagiku, karena harus audisi melalui Zoom. Kalau biasanya kan ketemu langsung terus bisa langsung menilainya dari penampilannya secara langsung. Awalnya aku cemas ini gak akan berhasil, tapi ternyata selama kita menjalani audisi terlihat juga mana yang cocok untuk memerankan karakter di serial ini.

Baca Juga: Mark Ruffalo Soal Serial She-Hulk dan Pesan untuk Tatiana Maslany

4. Apa yang membuatmu mempercayakan Tatiana Maslany untuk memerankan She-Hulk?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-HulkShe-Hulk (dok. Marvel Studios/She-Hulk)

Dia memiliki kapabilitas untuk memerankan karakter perempuan yang sibuk dengan kariernya, tetapi di sisi lain harus bisa jadi perempuan biasa juga. Selain itu juga dia merasa relate dengan karakter ini. Dia bisa jadi Jennifer Walters sekaligus She-Hulk dengan baik. Pokoknya karakter ini sangat pas dengannya.

5. Berapa lama proses syuting series She-Hulk ini?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-HulkShe-Hulk (dok. Marvel Studios/She-Hulk)

Proses syutingnya tidak terlalu panjang, ya. Kami mulai syuting sejak musim semi hingga musim panas 2021. Jadi, untuk proses syutingnya hanya membutuhkan waktu beberapa bulan saja.

6. Apa kesulitan yang kamu hadapi saat menyutradarai She-Hulk?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-HulkShe-Hulk (dok. Marvel Studios/She-Hulk)

Tantangan yang aku hadapi saat mengerjakan serial ini ada di effect-nya ya. Timku pun juga mengerti saat mengerjakan ini memakan banyak waktu untuk effect-nya sendiri, karena gak bisa sebentar, ya. Tapi sebenarnya aku gak menyebut itu sebagai tantangan, sih. Menurutku aku mendapat kesempatan untuk melakukan proyek ini. Selain itu, tentunya syuting di tengah masa pandemik COVID-19 juga menjadi tantangan tersendiri.

7. Jika boleh pilih, kamu lebih suka menyutradarai film atau series? Kenapa?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-HulkKat Coiro (instagram.com/katcoiro)

Aku suka dua-dua, mau film maupun serial tidak menjadi masalah bagiku, karena balik lagi yang terpenting bagiku adalah karakter di dalamnya. Bisa dilihat dari aku membuat film Marry Me (2022) hingga sekarang aku membuat serial She-Hulk: Attorney at Law. Selain itu, aku juga menjadi sutradara di beberapa episode The Spiderwick Chronicles yang merupakan serial bergenre fantasi young adults. Selain itu ada dua proyekku ke depannya juga film. Jadi semuanya bergantung denganku bisa mengerti karakternya atau tidak.

8. Apa pengalaman yang paling berharga saat membuat serial She-Hulk?

[EKSKLUSIF] Kat Coiro Soal Efek Visual hingga Proses Audisi She-HulkKat Coiro (instagram.com/katcoiro)

Belajar mengenai banyak effect merupakan pengalaman yang berharga bagiku. Apalagi seperti yang kita tahu, Marvel merupakan ratu dalam pembuatan effect, karena Victoria Alonso adalah Head of the VFX and Animation di Marvel Studios. Bekerja dengannya membuatku belajar banyak hal mengenai effect yang belum pernah aku gunakan sebelumnya.

Kamu udah nonton serial She-Hulk: Attorney at Law? Kalau belum, serial ini udah bisa ditonton di Disney+ Hotstar sejak 18 Agustus 2022 kemarin, ya!

Baca Juga: [EKSKLUSIF] Tatiana Maslany Casting via Zoom dan Rasanya Jadi She-Hulk

Topik:

  • Zahrotustianah

Berita Terkini Lainnya