5 Fakta Drama 'The Wind Blows', Debut Kim Haneul setelah 3 Tahun

Pengorbanan demi kebahagiaan orang yang dicintai

Selepas berakhirnya drama komedi 'Welcome to Waikiki Season 2', JTBC kembali menayangkan drama baru yang menawarkan kisah haru di dalamnya. Drama yang akan tayang perdana pada 27 Mei mendatang tersebut berjudul ' The Wind Blows'. Drama ini akan mengisi slot Senin-Kamis pukul 21.30 KST. Sebelum nonton dramanya, yuk simak dulu fakta-fakta drama 'The Wind Blows'.

1. Diperankan aktor dan aktris ternama

5 Fakta Drama 'The Wind Blows', Debut Kim Haneul setelah 3 Tahunkoreandrama.org

'The Wind Blows' diperankan oleh aktor dan aktris ternama yaitu Kam Woosung dan Kim Haneul. Keduanya mendapat tawaran untuk membintangi drama ini pada 16 Februari 2019 lalu, dan kemudian dilakukan pembacaan naskah pada 21 Maret 2019. Sebelumnya Kam Woosung membintangi drama 'Should We Kiss First' tahun 2018, sedangkan penampilan terakhir Kim Haneul di dunia akting adalah di film 'Along With The Gods: The Two Worlds' pada tahun 2017.

2. Genre romantis yang menyentuh

5 Fakta Drama 'The Wind Blows', Debut Kim Haneul setelah 3 Tahunasianwiki.com

Drama ' The Wind Blows' menceritakan tentang kisah sepasang suami istri yang memutuskan untuk bercerai demi kebahagiaan pasangan mereka. Sang suami, Do Hoon (Kam Woosung) menceraikan istri tercintanya karena ia mengidap penyakit Alzheimer. Sedangkan sang istri, Soojin (Kim Haneul) menceraikan suami supaya suaminya tersebut bisa memiliki anak. Kisah mereka kemudian berlanjut setelah pertemuan keduanya enam tahun kemudian. Banyak yang telah berubah, namun perasaan mereka masih tetap sama.

3. Debut Kim Haneul setelah 3 tahun vakum

5 Fakta Drama 'The Wind Blows', Debut Kim Haneul setelah 3 Tahunkoreandrama.org

Setelah konfirmasi resmi Kim Haneul untuk membintangi drama 'The Wind Blows', maka drama ini menjadi drama debut aktris kelahiran 1978 tersebut setelah 3 tahun vakum di dunia drama. Proyek drama terakhir yang dibintangi Kim Haneul tiga tahun lalu adalah drama 'On the Way to the Airport' pada tahun 2016.

Baca Juga: Tayang Awal Juni, Ini 5 Fakta Menarik KDrama "Perfume"

4. Diproduseri oleh produser drama 'Flower Boy Next Door'

5 Fakta Drama 'The Wind Blows', Debut Kim Haneul setelah 3 Tahunhancinema.net

Jeong Jeong Hwa, produser dari drama 'Flower Boy Next Door' akan menjadi produser yang menggarap drama 'The Wind Blows'. Jeong Hwa dibantu oleh Hwang Jooha selaku penulis naskah. Drama ini kabarnya akan dikemas dalam 16 episode.

5. Intip kisahnya lewat teaser resmi yang diunggah

https://www.youtube.com/embed/_eIhvMi7tFQ

Sebelum menyaksikan kisah keseluruhan dari drama 'The Wind Blows', kita bisa mengintip kisah pasangan Dohoon dan Soojin melalui 5 teaser yang telah diunggah. Teasernya bisa kita lihat secara online di viki.com atau di situs asianwiki.

Nah itulah fakta-fakta drama 'The Wind Blows' yang akan tayang 27 Mei mendatang. Wajib masuk list drama yang akan kamu tonton ya!

Baca Juga: Dari Laga hingga Romansa, Ini 7 Drama Korea yang Tayang Juni 2019

Rahmalia Nurida Photo Verified Writer Rahmalia Nurida

Member IDN Times Community ini masih malu-malu menulis tentang dirinya

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya