Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat Manusia

Film terbarunya "Bumi itu Bulat" bicara toleransi

Berawal dari kekhawatiran dari Gus Yakut, Christine Hakim, Robert Ronny dan Jenahara akan krisis toleransi masyarakat Indonesia, mereka siap menciptakan sebuah film berjudul "Bumi Itu Bulat" yang siap tayang pada bulan April mendatang. Empat inisiator film tersebut sepakat membuat film ini agar anak muda dapat melihat model yang baik mengenai toleransi.

Ditemui dalam press conference kemarin di kawasang Kemang, Christine Hakim menyampaikan beberapa pesan dan pengalaman yang membuatnya merasa terdorong untuk ikut andil dalam film yang dibintangi Rayn Wijaya, Tissa Biani, dan Febby Rastanty ini.

1. Christine Hakim mengaku sangat khawatir dengan keadaan toleransi yang kurang di Indonesia

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

2. "Banyak yang mengira saya Kristen karena nama saya, tapi saya sebenarnya muslim," ujar aktris sekaligus aktivis ini

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

3. Menurutnya, Islam merupakan agama yang harus memberi berkah kepada umat manusia

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

4. Ia juga mengungkapkan rasa kecewa terhadap orang-orang yang menurutnya sombong selama ini

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

5. "Di semesta ini tidak hanya ada orang islam, bahkan ada yang tidak menyembah dan percaya Tuhan," tutur wanita kelahiran 12 Desember 1956 ini

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

Baca Juga: Review Film Yowis Ben 2: Ada Siti Badriah & Ridwan Kamil Lho

6. Christine merasa banyak orang yang lupa akan hal itu

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

7. Christine juga menceritakan pengalamannya yang kecewa akan toleransi tidak hanya dalam konteks agama, tapi juga pilihan pribadi

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

8. "Saat debat capres yang pertama saya lagi puasa senin kamis, abis sholat ashar saya langsung buka puasa di Masjid Bidakara bawa bekal cukup untuk 5 orang," curhat Christine

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

9. "Terus ada masuk ibu-ibu paslon A, saya tahu dari attitude-nya ini pendukung paslon A. Terus kata dia 'saya lupa bawa bukaan', terus saya kasih kurma," sambungnya

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

10. "Ibu itu belum selesai makan makanan yang saya kasih. Terus mereka bilang 'duh haram gak ya makan makanan dari pendukung paslon B'," lanjut Christine

Pengalaman Haru Christine Hakim Tentang Toleransi Umat ManusiaIDN Times/ Ramadani Barus

Beberapa peristiwa lain yang ia alami membuat pemain film "Cut Nyak Dien" ini akhirnya mantap untuk bergabung dalam membuat film "Bumi Itu Bulat". Kamu tertarik untuk menontonnya?

Baca Juga: Kalau Main Film Dilan 1991, Kamu Cocoknya Jadi Siapa Ya?

Topik:

  • Erina Wardoyo

Berita Terkini Lainnya