Udah Gak Sabar, 9 KDrama Terbaru Ini Tayang Perdana Bulan Depan!

Mana nih yang paling kamu tunggu?

Bulan Februari segera hadir menggantikan Januari. Di bulan penuh cinta tersebut, sederet KDrama baru sudah siap menyambutmu nih. 

Memiliki beragam genre dan cerita, 9 drama Korea terbaru yang bakal rilis bulan Februari mendatang ini wajib banget ditonton. Kamu tinggal milih berdasarkan genre favorit, premis cerita, atau aktor-aktris idola yang main di situ. 

Mau tahu drama apa saja yang bakal dirilis bulan depan? Yuk, baca sampai selesai!

1. Touch Your Heart-6 Februari

https://www.youtube.com/embed/Sy4Sh7-9e64

Menjadi drama reuni Lee Dong Wook-Yoo In Na, Touch Your Heart yang ditayangkan saluran televisi kabel tvN ini siap menyambutmu di awal bulan Februari. Tayang perdana pada tanggal 6 nanti menggantikan Encounter, drama ini akan mengisi slot tayang Rabu-Kamis jam 21.30 KST. 

Touch Your Heart sendiri bercerita tentang Oh Yoon Seo, seorang aktris yang kariernya terpuruk akibat skandal yang kemudian harus bekerja sebagai sekretaris di sebuah kantor firma hukum selama beberapa bulan.

Di sana, atasannya adalah Kwon Jung Rok, seorang pengacara andal namun angkuh dan dingin. Keduanya lalu sering berseteru sebelum akhirnya saling jatuh hati. 

2. Legal High-8 Februari

https://www.youtube.com/embed/LiOV-q9tUxU

Merupakan remake dari dorama jepang berjudul sama, Legal High bercerita tentang dua pengacara dengan kepribadian dan nilai-nilai yang bertolak belakang. Pertama adalah Go Tae Rim, pengacara andal yang arogan, cinta uang, dan akan melakukan segala cara untuk memenangkan kasus.

Di sisi lain ada Seo Jae In, pengacara baru yang menjunjung tinggi nilai-nilai kebenaran dan keadilan. Meski berbeda karakter dan pandangan, keduanya lalu bekerja sama dalam menyelesaikan berbagai kasus di pengadilan. 

Dibintangi oleh Jin Goo dan Seo Eun Soo, drama bergenre hukum dan komedi ini siap tayang perdana pada 8 Februari di JTBC menggantikan drama hits, SKY Castle

Baca Juga: 7 Fakta 'Touch Your Heart', KDrama Reuni Lee Dong Wook dan Yoo In Na

3. Ugly Miss Young Ae (Season 17)-8 Februari

https://www.youtube.com/embed/6eoz87I2E-U

Menjadi drama pengganti Top Star Yoo Baek yang tamat pada 25 Januari, Ugly Miss Young Ae season 17 akan tayang perdana pada 8 Februari mendatang. Memasuki season terbarunya, Ugly Miss Young Ae masih bercerita tentang kehidupan realistis Lee Young Ae.

Di season 17-nya, diceritakan Young Ae sudah menikah dengan Lee Seung Joon. Meski sudah menikah dan memiliki bayi, Young Ae masih bekerja dan menjadi wanita karier. Membuatnya kerepotan membagi waktu dan kehidupan antara merawat bayinya dan bekerja. 

Dibintangi oleh Kim Hyun Sook, Lee Seung Joon, dan Ra Mi Ran, drama yang realistis sekaligus kocak ini akan tayang setiap Jumat jam 23.00 KST di saluran televisi kabel tvN. 

4. Trap-9 Februari

https://www.youtube.com/embed/rbVbW_xakzo

Menjadi drama comeback Lee Seo Jin setelah vakum selama 3 tahun, Trap bercerita tentang seorang news anchor terkenal bernama Kang Woo Hyun. Selain memiliki karier yang cemerlang, Woo Hyun juga memiliki keluarga yang harmonis dan bahagia. Namun, saat dia sekeluarga pergi berwisata, suatu kecelakaan tragis terjadi. Dibantu oleh Go Dong Kook, Woo Hyun kemudian menyelidiki peristiwa tersebut.

Siap tayang perdana 9 Februari menggantikan drama Priest di OCN, Trap turut dibintangi sederet aktor dan aktris ternama Korea Selatan, seperti Sung Dung Il, Lim Hwa Young, Seo Young Hee, Kim Kwang Kyu, dan masih banyak lagi.

5. Dazzling/The Light in Your Eyes-11 Februari

https://www.youtube.com/embed/zmtAp1lu7ko

Dibintangi oleh Han Ji Min, Nam Joo Hyuk, Kim Hye Ja, dan Son Ho Jun, Dazzling yang dikenal juga dengan judul The Light in Your Eyes menceritakan tentang Kim Hye Ja, gadis biasa yang secara misterius berubah menjadi perempuan berusia 70 tahun dengan kemampuan memanipulasi waktu. Dengan kondisinya yang rumit itu, Hye Ja bertemu dan jatuh hati pada Lee Joon Ha, yang menjalani kehidupan tanpa harapan. 

Menggantikan drama Clean With Passion For NowDazzling siap tayang perdana pada tanggal 11 Februari dan mengisi slot tayang Senin-Selasa jam 21.30 KST di saluran JTBC.

6. Haechi-11 Februari

https://www.youtube.com/embed/IsNyhS4r10w

Menjadi salah satu drama terbaru yang tayang perdana pada 11 Februari 2019, Haechi  menceritakan tentang empat orang dengan latar belakang berbeda yang bekerja sama untuk menjadikan Pangeran Lee Geum sebagai Raja dan mereformasi Saheonbu.

Mereka adalah Pangeran Lee Geum yang dipandang sebelah mata karena kelas sosial ibunya, Yeo Ji yang merupakan salah seorang damo perempuan di Saheonbu, Park Moon Soo yang bersiap mengikuti ujian untuk menjadi pejabat pemerintahan, dan Dal Moon yang merupakan badut atau komedian terkenal. 

Siap tayang menggantikan drama My Strange Hero di SBS, Haechi dibintangi oleh Jung Il Woo, Go Ara, Kwon Yool, dan Park Hoon.

7. Item-11 Februari

https://www.youtube.com/embed/TA8YkimKL3o

Merupakan drama comeback Joo Ji Hoon setelah vakum selama 4 tahun, Item bercerita tentang seorang jaksa bernama Kang Gon yang berusaha menyelamatkan keponakannya, Da In. Untuk itu, dia lalu bekerja sama dengan criminal profiler bernama Shin So Young dengan mengungkap konspirasi dan kejadian misterius yang melibatkan berbagai benda yang memiliki kekuatan supranatural.

Menjadi drama pengganti Less Than Evil atau Bad DetectiveItem yang turut dibintangi oleh Jin Se Yeon, Kim Kang Woo, Kim Yoo Ri, dan Park Won Sang ini akan mengisi slot tayang Senin-Selasa jam 22.00 KST di MBC.

8. Possessed-13 Februari

https://www.youtube.com/embed/u8M8aZY1DG8

Terkenal karena banyak dramanya yang bergenre misteri dan supranatural, OCN kali ini juga mengangkat tema yang sama dalam drama Possessed. Bukan cuma mengangkat dua tema itu, Possessed juga akan dibumbui komedi yang pastinya bikin ngakak. 

Bercerita tentang Kang Pil Sung, detektif andal, yang bekerja sama dengan Hong Seo Jung, gadis yang memiliki kemampuan supranatural. Dengan kemampuan investigasi yang mumpuni dari Pil Sung dan kemampuan spesial Seo Jung, keduanya lantas bekerja sama untuk memecahkan kasus. 

Dibintangi oleh Song Sae Byuk dan Go Joon Hee, Possessed akan tayang perdana pada tanggal 13 Februari. Menggantikan drama Quiz from God: Reboot dan mengisi slot tayang Rabu-Kamis jam 23.00 KST.

9. The Fiery Priest-15 Februari

https://www.youtube.com/embed/jKU2BMuB_0o

Dibintangi oleh Kim Nam Gil, Kim Sung Kyun, dan Lee Ha Nee, The Fiery Priest merupakan drama SBS pertama yang tayang pada slot Jumat-Sabtu setiap jam 22.00 KST. 

Tayang perdana pada 15 Februari, drama yang dikenal juga dengan judul Hot Blooded Priest ini menceritakan tentang Imam Katolik, detektif, dan jaksa yang bekerja sama untuk mengungkap kasus pembunuhan terhadap salah seorang Imam senior. Mereka adalah Kim Hae Il, Goo Dae Young, dan Park Kyung Sun. 

Nah, itulah 9 drama korea terbaru yang dipastikan mulai tayang perdana pada bulan Februari mendatang. Dari daftar di atas, mana nih yang paling tunggu penayangannya? Share di komentar, ya!

Baca Juga: 7 Fakta Menarik 'Item', KDrama Terbaru Joo Ji Hoon Setelah 4 Tahun

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya