Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tonton

Gak melulu meranin tokoh jahat kok

Shin Sung Rok adalah salah satu aktor karismatik asal Negeri Ginseng. Ia terutama dikenal karena kemampuan aktingnya yang keren dalam memerankan tokoh villain dalam berbagai drama populer. Sebut saja, dalam drama The Last Empress

Dalam drama tersebut, Shin Sung Rok berakting sebagai Kaisar Lee Hyuk, tokoh villain dengan masa kecil yang tragis. Ia sukses menarik simpati penonton karena perannya itu, terutama karena kisah cinta Lee Hyuk dengan istrinya, Oh Sunny (Jang Nara), serta bromance-nya yang oke banget dengan Chun Woo Bin (Choi Jin Hyuk).

Kamu termasuk yang terpukau gak nih sama akting aktor kelahiran 23 November 1982 ini dalam drama The Last Empress? Kalau iya, kamu wajib banget nonton 9 dramanya yang lain berikut. Dan, spoiler nih, ada beberapa drama  di mana ia memerankan tokoh protagonis loh!

1. Thank You (2007)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonstuckonhyuk.wordpress.com

Drama ini bercerita tentang Min Gi Seo, seorang dokter arogan yang berubah lebih baik setelah ia pergi ke Blue Island untuk menemui Lee Young Shin dan keluarganya. Young Shin adalah ibu tunggal yang tulus berjuang merawat kakeknya yang menderita Alzheimer dan putrinya, Lee Bom, yang tertular HIV karena transfusi darah yang telah terkontaminasi.

Dalam drama yang turut dibintangi oleh Jang Hyuk dan Gong Hyo Jin ini, Shin Sung Rok berakting sebagai Choi Suk Hyun. Suk Hyun merupakan mantan pacar Young Shin yang pada awalnya tak tahu bahwa Young Shin hamil saat keduanya berpisah dulu.

2. One Mom and Three Dads (2008)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonimdb.com

Dikenal pula dengan judul Three Fathers, One Mother dan Three Dads One Mom, drama ini dibintangi oleh Eugene, Jo Hyun Jae, Jae Hee, Shin Sung Rok, Yoon Sang Hyun, dan Joo Sang Wook. One Mom and Three Dads sendiri bercerita tentang Song Na Young yang ditinggal mati suaminya saat tengah hamil. Ia kemudian dibantu oleh tiga sahabat mendiang suaminya: Han Soo Hyun, Choi Kwang Hee, dan Na Hwang Kyung Tae. 

Masalahnya adalah sebelum suami Na Young meninggal, pria itu meminta tolong ketiga sahabatnya tersebut untuk mendonorkan spermanya agar Na Young bisa hamil. Dan setelah Na Young hamil dan melahirkan, tak seorang pun dari mereka tahu siapa ayah dari bayi Na Young tersebut.

3. My Life's Golden Age (2008)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonmydramalist.com

My Life's Golden Age atau All About My Family menceritakan tentang tiga bersaudara dengan masalah hidup mereka masing-masing. Ketiganya adalah Lee Hwang, Lee Geum, dan Lee Ki.

Shin Sun Rok dalam drama ini berakting sebagai Go Kyung Woo, seorang produser TV yang jatuh cinta pada Lee Geum. Di sisi lain, Lee Geum juga mencintai Kyung Woo. Namun, hubungan mereka menghadapi rintangan karena Lee Geum menderita chronic myelogenous leukemia

Baca Juga: 9 Lokasi Syuting KDrama Saeguk yang Penuh Nuansa Sejarah

4. Definitely Neighbors (2010)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonm.blog.naver.com

Definitely Neighbors bercerita tentang Kim Sung Jae (Son Hyun Joo) dan Yoon Ji Young (Yoo Ho Jeong) yang merupakan mantan suami istri. Bertahun-tahun setelah bercerai, keduanya bertemu kembali sebagai tetangga. Shin Sung Rok dalam drama ini berperan sebagai second male lead bernama Jang Geun Hee, pria baik hati yang kemudian jatuh cinta pada Ji Young. 

5. My Love from the Star (2013-2014)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonsbs-int.com

My Love from the Star adalah drama yang makin melejitkan nama Shin Sung Rok, terutama sebagai aktor yang sukses berperan sebagai tokoh villain yang kejamnya ampun-ampunan. Di sini ia berakting sebagai Lee Jae Kyung, kakak tiri Lee Hee Kyung. Hee Kyung sendiri merupakan sahabat Cheon Song Yi yang kemudian jatuh cinta pada gadis itu.

Cerita drama ini berpusat pada kisah cinta antara aktris cantik, Cheon Song Yi, dengan alien tampan, Do Min Joon. Telah tinggal di bumi sejak era Dinasti Joseon, Min Joon akhirnya mendapat kesempatan untuk bisa kembali ke planet asalnya. Namun tepat saat itu, ia justru bertemu dengan Song Yi yang mirip dengan cinta pertamanya yang telah tiada. 

Menjadi salah satu drama yang sukses besar secara popularitas dan prestasi, My Love from the Star turut dibintangi oleh sederet nama-nama besar, seperti Kim Soo Hyun, Jun Ji Hyun, Park Hae Jin, Yoo In Na, dan Ahn Jae Hyun.

6. Trot Lovers (2014)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonjoonni.com

Trot Lovers yang dikenal pula dengan judul Lovers of Music bercerita tentang perjuangan Choi Choon Hee untuk menjadi penyanyi trot ternama. Untuk mewujudkan mimpinya, Choon Hee dibantu oleh Jang Joon Hyun, seorang penulis lagu dan produser musik ternama yang pada awalnya memandang rendah genre musik trot.

Dalam drama yang turut dibintangi oleh Jung Eun Ji, Ji Hyun Woo, Lee Se Young, Son Ho Jun, dan Shin Bora ini, Shin Sung Rok kembali didapuk sebagai second male lead. Ia berakting sebagai Jo Geun Woo yang merupakan CEO Shine Star, agensi tempat Choon Hee bergabung.

7. Liar Game (2014)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonviewasian.tv

Setelah berakting dalam drama bergenre rom-com, di tahun 2014 Shin Sung Rok kembali mendapat peran tokoh villain yang seram. Dalam drama Liar Game yang diangkat dari manga berjudul sama karya Shinobu Kaitani ini, ia berakting sebagai Kang Do Young yang merupakan host sekaligus perencana reality show Liar Game.

Drama ini sendiri berkisah tentang sebuah reality show bernama Liar Game. Dalam acara tersebut, para kontestan yang berasal dari latar belakang berbeda saling bertarung dan berbuat curang untuk memenangkan hadiah senilai 10 miliar won. Salah dua kontestan acara tersebut adalah Nam Da Jung (Kim So Eun), seorang mahasiswi yang naif dan lugu, serta Cha Woo Jin (Lee Sang Yoon), seorang penipu yang genius.

8. The King's Face (2014-2015)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonkdramalove.com

Merupakan drama kolosal, The King's Face bercerita tentang perjuangan Pangeran Gwanghae untuk menjadi Raja Joseon. Untuk mencapai itu, ia harus melawan ayahnya, Raja Seonjo, yang semena-mena. Ia juga menggunakan ilmu fisiognomi dalam usahanya mempertahankan gelar Putra Mahkota dan kemudian naik tahta. 

Dalam drama ini, Shin Sung Rok kembali didapuk sebagai tokoh villain. Ia berakting sebagai Kim Do Chi, yang pada awalnya mendukung Gwanghae namun akhirnya ia justru ingin merebut tahta untuk dirinya sendiri. 

Selain Shin Sung Rok, drama ini juga dibintangi oleh Seo In Guk, Jo Yoon Hee, Lee Sung Jae, dan Kim Gyu Ri. 

9. Return (2018)

Selain The Last Empress, Ini 9 Drama Shin Sung Rok yang Wajib Tontonjazminemedia.com

Drama Return menjadi salah satu perbincangan di tahun 2018 lalu. Bukan hanya karena kasus mundurnya sang pemeran utama, Go Hyun Jung, yang kemudian digantikan oleh Park Jin Hee. Namun juga karena jalinan cerita drama ini yang seru banget untuk ditonton.

Ceritanya sendiri berpusat pada kasus pembunuhan di mana empat tersangkanya merupakan empat sahabat yang sama-sama merupakan putra dari keluarga chaebol. Mereka adalah Oh Tae Seok (Shin Sung Rok), Kim Hak Beom (Bong Tae Gyu), Kang In Ho (Park Ki Woong), dan Seo Joon Hee (Yoon Jong Hoon). 

Untuk membela keempatnya, dipilihlah Choi Ja Hye sebagai pengacara mereka. Ja Hye (Go Hyun Jung/Park Jin Hee) sendiri merupakan pengacara yang kini menjadi host untuk acara bertema hukum, Return. Dalam usaha Ja Hye menemukan titik terang atas kasus tersebut, ia bekerja sama dengan Detektif Dokgo Young (Lee Jin Wook). 

Nah, itulah 9 drama Shin Sung Rok selain The Last Empress yang wajib ditonton. Dari daftar di atas, mana nih yang sudah atau ingin kamu tonton? Share di kolom komentar, ya!

Baca Juga: 7 KDrama Ini Punya Tokoh Cowok Idaman Para Cewek, Bikin Baper Abis!

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya