9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!

KDrama tapi rasa film layar lebar!

Vagabond merupakan KDrama terbaru SBS yang bercerita tentang mantan stuntman bernama Cha Dal Gun yang berusaha mengungkap konspirasi penyebab kecelakaan pesawat yang menewaskan keponakannya. Dalam usahanya itu, ia terlibat dengan Go Hae Ri, agen intelijen yang tengah dalam tugas menyamar.

Merupakan KDrama reuni Suzi dan Lee Seung Gi, Vagabond menyuguhkan banyak adegan action yang seru dan keren abis. Karena itu, KDrama ini tentu gak boleh kamu lewatkan. Namun kalau kamu belum yakin untuk nonton, berikut 9 alasan kenapa Vagabond harus banget kamu saksikan!

1. Genre cerita lengkap. Ada suspense, action, hingga romance!

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/drama_vagabond

Drama Korea memang selalu menyuguhkan cerita dengan genre multilapis yang beragam. Gak terkecuali Vagabond. KDrama ini gak hanya bergenre action, melainkan juga melodrama, thriller, suspense, bahkan romance. Karena itu, nonton KDrama ini bisa mengaduk emosi banget. Dari terharu hingga memacu adrenalin!

2. Alur yang seru dan menegangkan

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/drama_vagabond

Seperti kebanyakan drama Korea bergenre action, suspense, dan thriller lainnya, Vagabond memiliki alur cerita yang cepat dan rapi. Gak bertele-tele namun tetap memberikan twist-twist kecil di setiap episodenya, penonton pun dibuat ketagihan dan dibikin gak sabar menunggu kelanjutan cerita dalam KDrama ini.

Juga sukses membuat penasaran, KDrama Vagabond juga gak menggunakan alur maju atau mundur sepenuhnya, melainkan kombinasi keduanya. Contohnya, di awal episode 1, penonton diperlihatkan Cha Dal Gun sedang ditugaskan untuk menembak seorang target dan target tersebut ternyata Go Hae Ri.

Selain itu, kecelakaan pesawat yang merupakan kejadian sentral di dalam KDrama ini terjadi di tahun 2012. Penonton pun dibikin penasaran tentang apa yang terjadi antara Cha Dal Gun dan Go Hae Ri di rentang waktu tersebut, serta konspirasi di balik terjadinya kecelakaan pesawat di awal cerita Vagabond.

3. Banyak adegan action yang kece badai

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/sbsnow_insta

Kalau poin ini sih gak perlu ditanyakan lagi. Sudah jelas bahwa salah satu pesona KDrama Vagabond adalah adegan-adegan action-nya yang keren abis. Mulai dari bertarung dengan tangan kosong, menembak, hingga adegan pengejaran di atas atap gedung. Semuanya dieksekusi dengan baik dan tentu saja menarik. 

4. Sinematografi yang gak kalah dari film layar lebar

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/sbsnow_insta

Walaupun belum sempurna, eksekusi adegan dan editing KDrama Vagabond memiliki kualitas yang mendekati film-film action Hollywood. Dari dua episode awal yang telah ditayangkan, KDrama ini memperlihatkan kualitas sinematografi yang keren banget. Serasa nonton film seri James Bond, Mission Impossible, dan Taken versi Korea!

Gak hanya itu, karena Vagabond juga mengambil lokasi syuting di Maroko dan Portugal, KDrama ini juga menyuguhkan pemandangan indah dua negara tersebut. So, nonton Vagabond bisa sekalian "jalan-jalan virtual" deh sambil melihat adegan-adegan action dari Lee Seung Gi dan Suzy.

5. Akting Suzy sebagai mata-mata tangguh nan memesona

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/sbsnow_insta

Memesona abis, akting Suzy sebagai agen National Intelligence Service (NIS) sukses menarik perhatian serta mendapat pujian. Cerdas, tangguh, fasih berbahasa asing, serta modis, tokoh Go Hae Ri yang diperankan Suzy pun bisa dibilang seperti James Bond versi perempuan atau anggota baru Charlie's Angels.

Baca Juga: 12 Potret Reuni Lee Seung Gi dan Suzy di "Vagabond"

6. Akting keren Lee Seung Gi di genre action

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/sbsnow_insta

Sukses bikin kaum hawa deg-degan, Lee Seung Gi berhasil memerankan sosok Cha Dal Gun yang ahli bela diri dan jago melakoni adegan-adegan aksi. Walaupun genre action termasuk baru bagi Lee Seung Gi, ia dengan aktingnya yang totalitas di KDrama Vagabond tetap berhasil meraih banyak pujian, lho. 

7. Chemistry Lee Seung Gi-Suzy yang bikin baper

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/drama_vagabond

Sebelumnya pernah berakting bersama di Gu Family Book (2013), Lee Seung Gi dan Suzy pun sukses membangun chemistry di KDrama Vagabond. Walaupun belum ada adegan romantis antara keduanya di episode-episode awal, interaksi mereka saat bersama tetap bikin gemas dan bikin baper banget.

8. Punya original soundtrack dan music scores yang keren banget

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/drama_vagabond

Gak lengkap memang jika membahas drama Korea berkualitas tanpa menyebut deretan OST dan music scores-nya yang keren abis dan wajib masuk playlist. Begitu pula dengan Vagabond. Gak kalah unik dari KDramanya sendiri, OST dan music scores yang dipakai juga kece banget lho.

Music scores yang sempat diputar di adegan-adegan pada episode awal kental dengan musik arabian, sesuai dengan suasana Maroko yang menjadi latar adegan. Sementara itu, OST-nya juga gak kalah menariknya.

Misalnya, OST Part 1-nya. Dinyanyikan oleh Lee Chan Sol, lagu berjudul Good All Days tersebut menggunakan lirik bahasa Inggris dengan alunan musik yang mengandung unsur country dan ballad yang khas.

https://www.youtube.com/embed/TmSocPDLJbo

9. Dibintangi aktor dan aktris papan atas Korea Selatan

9 Alasan Kenapa Harus Nonton Vagabond, KDrama Action yang Keren Abis!Instagram.com/drama_vagabond

Selain Lee Seung Gi dan Suzy, Vagabond juga dibintangi banyak aktor dan aktris ternama Korea Selatan yang memiliki kemampuan akting keren. Sebut saja, Shin Sung Rok yang berakting sebagai Ki Tae Woong, kepala tim informasi di NIS. Ada juga Hwang Bo Ra sebagai salah satu staf di NIS.

Teo Yoo/Yoo Teo yang baru-baru ini menarik perhatian berkat akting memukaunya sebagai Ragaz di Arthdal Cronicles, juga turut membintangi Vagabond. Ia berakting sebagai Jerome, salah satu teroris yang meledakkan pesawat di episode awal.Aktingnya keren, ia pun kembali menjadi scene stealer di KDrama Vagabond.

Nah, itulah 9 alasan kenapa harus nonton KDrama Vagabond. Sebagai bonus, berikut video trailer-nya. Selamat menonton!

https://www.youtube.com/embed/PndjeodkGj8

Baca Juga: 10 Potret Keseruan Pemain KDrama Vagabond saat Lakukan Reading

S. M. Fatimah Photo Verified Writer S. M. Fatimah

Menulis adalah bekerja untuk keabadian. (Pramoedya Ananta Toer)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Merry Wulan

Berita Terkini Lainnya