5 Film Horor yang Dibintangi Rayn Wijaya, Tidak Hanya Series Romantis

Rayn bukan aktor kaleng-kaleng

Saat ini disibukan dengan proyek sinetron dan serial web bergenre drama romantis, Rayn Wijaya berhasil mencuri perhatian lewat berbagai peran dan karakter yang didapatkannya. Paling terbaru di serial web Skaya and The Big Boss, yang beradu akting dengan aktris cantik Natasha Wilona.

Aktor yang selalu sukses membuat para kaum hawa dibuat baper ini, ternyata pernah membintangi genre film yang cukup menantang, yakni horor. Setidaknay ada sekitar 5 film horor yang pernah dibintangi Rayn Wijaya, berikut ulasan lebih lengkapnya.

1. Film After School Horror (2014)

5 Film Horor yang Dibintangi Rayn Wijaya, Tidak Hanya Series RomantisFilm After School Horror (dok. MD Pictures / After School Horror)

Film After School Horror (2014), merupakan film horor pertama yang dibintangi oleh Rayn Wijaya. Dimana di film ini, Rayn tidak mendapatkan banyak dialog atau adegan-adegan, seperti bintang lainnya. Mungkin lebih tepatnya, Rayn yang berperan sebagai salah satu siswa baru ini, hanya sebagai pemeran pendukung saja.

Film After School Horror, menceritakan tentang teror menyeramkan yang mengganggu beberapa anak sekolah. Hal ini terjadi, setelah mereka melakukan sebuah kegiatan jurit malam, yang menjadi agenda wajib dalam sebuah acara penerimaan siswa baru. Karena penasaran dengan mitos yang berbedar, para kakak kelas menyuruh juniornya untuk melakukan hal-hal yang sebeneranya dilarang dilakukan di sekolah.

Rayn Wijaya di film yang garap oleh Nayato Fio Nuala ini, beradu akting dengan Indah Permatasari, Maxime Bouttier, Christ Laurent dan Pamela Bowie.

2. Film Dilarang Masuk! (2016)

5 Film Horor yang Dibintangi Rayn Wijaya, Tidak Hanya Series RomantisFilm Dilarang Masuk..! (dok. Digital Film Media / Dilarang Masuk..!)

Selanjutnya Rayn Wijaya kembali membintangi film horor di tahun 2016, ada Dilarang Masuk!. Film yang juga digarap oleh Nayato Fio Nuala seperti film sebelumnya ini, mengawali kisahnya dengan salah satu siswa bernama Lisa, hilang secara misterius. Kabar hilangnya Lisa ini, membuat beberapa sahabatnya berniat untuk mencari Lisa, salah satunya dengan cara mendatangi lantai atas sekolah, yang dilarang dimasuki.

Saking penasaran dan ingin menemukan Lisa dengan cepat, keenam siswa ini malah bertemu dengan banyak arwah-arwan penasaran disana. Bukannya langsung pergi, mereka melanjutkan pencarian, karena penasaran dengan keberadaan Lisa dan penyebab banyaknya arwah gentayangan di lantai atas sekolah mereka.

Dibintangi oleh Maxime Bouttier hingga Sahila Hisyam, Dilarang Masuk! memang mempunyai kualitas film keseluruhan yang tidak terlalu bagus. Namun di sini alur cerita lebih jelas, mampu menggabungkan unsur komedi dengan horor, hingga akhir cerita yang tidak bisa ditebak.

3. Film Gunung Kawi (2017)

5 Film Horor yang Dibintangi Rayn Wijaya, Tidak Hanya Series RomantisFilm Gunung Kawi (dok. DFM Pictures / Gunung Kawi)

Selanjutnya kita bahas juga film lainnya yang dibintangi oleh Rayn Wijaya, ada Gunung Kawi. Film ini bermula di saat seorang pengusaha bernama Drajat (Roy Marten) yang menunjukan prilaku aneh, setelah pabrik rokoknya bangkrut. Keanehan-keanehan ini membuat anaknya yang diperankan oleh Rayn Wijaya tidak bisa tinggal diam dan segera mencari solusi.

Demi kesembuhan sang ayah, Ryan (Rayn Wijaya) dan beberapa teman-temannya melakukan perjalanan ke sebuah tempat yang diberi nama Gunung Kawi. Disini, dahulu ayahnya melakukan pesugihan atau bekerjasama dengan Iblis jahat dan akibat dari ini pula, ayahnya Ryan menjadi seperti orang gila.

Bagi kalian yang belum tahu, film ini sempat menuai kontroversi dan pro kontra lho. Misalnya di saat proses syuting, mereka sempat dilarang oleh masyarakat sekitar, untuk melakukan syuting film di daerah Gunung Kawi.

Baca Juga: Main Sinetron Bareng, 9 Potret Mesra Rayn Wijaya & Ranty Maria

4. Film Tumbal: The Ritual (2018)

5 Film Horor yang Dibintangi Rayn Wijaya, Tidak Hanya Series RomantisTumbal The Ritual (dok. MK Pictures / Tumbal The Ritual)

Berselang satu tahun, Rayn Wijaya kembali membintangi film horor berjudul Tumbal: The Ritual (2018). Berbeda dengan film-film sebelumnya, kali ini Rayn Wijaya dipasangkan dengan salah satu aktris cantik, ada Mawar Eva de Jongh. Selain itu ada juga Shenina Cinnamon, hingga aktris Karel Susanteo. 

Kisahnya berawal di saat lima orang mahasiswa berniat untuk mengerjakan sebuah tugas kuliah, berupa membuat sebuah film horor. Tidak tanggung-tanggung, mereka berlima memilih sebuah pabrik kosong, yang terkenal dengan keangkerannya. Ternyata benar saja, mereka berlima langusng disambut oleh arwah-arwah jahat di pabrik kosong tersebut.

Beberapa plot atau akhir cerita dari film ini, memang sedikit sulit untuk ditebak. Tanpa disengaja, ternyata pabrik tersebut merupakan tempat dimana ibu kandung dari Nira (Wamar Eva de Jongh) meninggal secara mengenaskan. 

5. Film Tusuk Jelangkung di Lubang Buaya (2018)

5 Film Horor yang Dibintangi Rayn Wijaya, Tidak Hanya Series RomantisTusuk Jelangkung di Lubang Buaya (dok. Max Pictures / Tusuk Jelangkung di Lubang Buaya)

Mempunyai kakak yang berprofesi sebagai konten kreator horor, membuat Arik (Rayn Wijaya) sering sekali merasa khawatir terjadi sesuatu yang tidak-tidak terhadap kakaknya. Benar saja, disaat mendatangi sebuah lokasi bernama Lubang Buaya, kakak dari Arik hilang secara misterius, tanpa diketahui keberadaannya.

Demi menemukan sang kakak yang tidak diketahui keberadaannya, Arik ditemani oleh Mayang (Anya Geraldine) memberanikan diri untuk mencari kebenaran sang kakak. Sampai-sampai, mereka berdua harus menjemput kakaknya Arik ke sebuah tempat ghaib, dengan cara bermain sebuah jelangkung.

Film horor kelima yang dibintangi oleh Rayn Wijaya ini, rupaya harus berpuas diri dengan jumlah penonton yang tidak terlalu banyak. Jika dilihat dari akun resmi media sosialnya, jumlah penonton dari film Tusuk Jelangkung di Lubang Buaya, tidak berhasil menembus angka 500 ribu penonton.

Masih sibukan dengan sinetron dan serial bergenre drama romantis, kita tunggu saja film horor terbaru dari Rayn Wijaya guys.

Baca Juga: 9 Ide Mix and Match Celana Pendek ala Rayn Wijaya, Keren Pol!

Sandi Nugraha Photo Verified Writer Sandi Nugraha

Bismillahirrahmanirrahim

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya