7 Series tentang Terjebak di Sebuah Kota, Perlahan Mencekam!

Dua di antaranya adaptasi novel Stephen King, lho

Terjebak di sebuah tempat dalam waktu yang lama memang menyebalkan. Apalagi, perasaan klaustrofobia yang ditimbulkan juga semakin membuat perasaan tak nyaman.

Namun, bagaimana kalau tempat yang dimaksud adalah sebuah kota? Jangan salah, meski luas, tetapi kota-kota dalam series di bawah ini membuat siapapun tak ingin mengunjunginya, lho.

Mulai dari terjebak oleh kubah misterius hingga serangan makhluk nokturnal haus darah, berikut tujuh series tentang terjebak di sebuah kota. 

1. Under the Dome (2013-2015)

https://youtube.com/embed/f_Y5YeYrqUk

Berlangsung selama tiga musim, Under the Dome merupakan adaptasi novel berjudul sama karya Stephen King. Series ini mengambil setting di sebuah kota fiksi bernama Chester's Mill saat sebuah kubah misterius memisahkan para penduduk kota dengan dunia luar.

Meski bukan penduduk setempat, tetapi veteran perang bernama Dale Barbara (Mike Vogel) ikut terperangkap ketika sedang mengubur mayat. Konflik pun semakin menarik ketika diketahui mayat tersebut adalah suami dari salah satu penduduk kota yang baik padanya, yakni Julia Shumway (Rachelle Lefevre).

2. Between (2015-2016)

https://youtube.com/embed/Po5sKv4E2ko

Series asal Kanada ini dibuat oleh Michael McGowan, sineas spesialis film-film kelas festival macam Saint Ralph (2004) dan Still Mine (2012). Menggandeng Jennette McCurdy sebagai bintang utama, Between berkisah tentang wabah misterius yang hanya membunuh penduduk kota berusia 21 tahun ke atas.

Kota pun dikarantina dan para remaja harus bertahan hidup tanpa bantuan orangtua. Di antara mereka, ada remaja hamil bernama Wiley Day (Jeannette McCurdy) dan sahabatnya, yakni Adam Jones (Jesse Carere). Mereka berdua lalu berusaha mencari tahu tentang asal usul penyakit aneh tersebut.

3. Wayward Pines (2015-2016)

https://youtube.com/embed/vI0iLsUv_Yc

Diangkat dari novel trilogi karya Blake Crouch, Wayward Pines menampilkan sederet bintang Hollywood kenamaan sebagai pemerannya. Mereka adalah Matt Dillon, Carla Gugino, Juliette Lewis, hingga Toby Jones.

Series ini berfokus pada Ethan Burke (Matt Dillon), agen rahasia yang sedang menyelidiki kasus orang hilang di sebuah kota bernama Wayward Pines, Idaho. Naas, Ethan mengalami kecelakaan dan menyadari bahwa ia tak bisa meninggalkan kota tersebut selamanya.

Plotnya yang unik tersebut sampai membuat sineas sekelas M. Night Shyamalan tertarik untuk memproduserinya, lho.Gimana, kamu sendiri sudah menamatkan Wayward Pines, belum?

4. Containment (2016)

https://youtube.com/embed/5jSHuPcenUM

Terdiri dari 13 episode, Containment menceritakan tentang sebuah virus mematikan yang menyerang Atlanta, Georgia, Amerika Serikat. Demi menghindari penyebaran virus, pemerintah pun langsung mengambil tindakan untuk mengkarantina kota tersebut.

Series ini berfokus pada perjuangan penduduk di dalam kota dan di luar kota untuk bisa berkumpul kembali dengan orang-orang yang mereka cintai. Salah satunya yakni Alex Carnahan (David Gyasi), seorang mayor yang berusaha menyelamatkan kekasih dan sahabat baiknya, yakni Jana (Christina Moses) dan Jake (Chris Wood).

5. The Mist (2017)

https://youtube.com/embed/kya_uqiSQOY

Selain Under the Dome, The Mist juga merupakan series adaptasi novel Stephen King yang wajib masuk dalam daftar tontonanmu. Tak tanggung-tanggung, series ini menggandeng Morgan Spector, Alyssa Sutherland, Danica Curcic, hingga Frances Conroy sebagai karakter sentral.

Seperti judulnya, The Mist berkisah tentang kabut misterius yang menyelimuti sebuah kota fiksi bernama Bridgeville. Bukan kabut biasa, kabut tersebut menciptakan sebuah anomali yang mampu memengaruhi manusia yang terjebak di dalamnya.

Baca Juga: 6 Film Thriller dengan Alur Cerita yang Sulit Ditebak

6. The Society (2019)

https://youtube.com/embed/-MMEQA2UgXQ

Kamu suka series remaja seperti Stranger Things (2016-sekarang)? Nah, The Society bisa banget menjadi pilihan tontonanmu selanjutnya. Berlangsung selama satu musim, series ini menggandeng sejumlah bintang muda berbakat untuk bermain di dalamnya.

The Society mengikuti sekelompok remaja yang harus menjalankan pemerintahan kota setelah para penduduknya pergi begitu saja. Alur cerita menjadi semakin seru ketika pemimpin mereka, Cassandra Pressman (Rachel Keller), ditemukan tewas mengenaskan pada suatu malam.

7. From (2022-sekarang)

https://youtube.com/embed/pDHqAj4eJcM

Tayang di Epix sejak Februari lalu, From sukses menggaet atensi para sinefil di seluruh dunia. Pasalnya, series yang mencampurkan horor dan fiksi ilmiah ini diproduseri oleh Anthony dan Joe Russo alias Russo brothers, duo sineas di balik kesuksesan seri film Avengers.

Series ini berpusat pada sekelompok orang yang terperangkap di sebuah kota kecil. Meski tampak tenang, tetapi kota tersebut dihuni oleh makhluk-makhluk haus darah yang muncul dan berkeliaran ketika matahari tenggelam.

Selain menegangkan, deretan series tentang terjebak di sebuah kota di atas juga mengandung berbagai pesan positif terkait kehidupan, lho. Salah satunya yakni agar kita selalu pantang menyerah dalam menghadapi segala problematika hidup. 

Baca Juga: 5 Film Horor di Disney+ Hotstar yang Bikin Jantung Berdebar!

Satria Wibawa Photo Verified Writer Satria Wibawa

Movies and series enthusiast. Feel free to read my reviews on Insta @satriaphile90 or Letterboxd @satriaphile. Have a wonderful day!

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Debby Utomo

Berita Terkini Lainnya