5 Film dan Drama Pemeran Irie Naoki, Yuki Furukawa

Siap-siap nostalgia Love in Tokyo, nih!

Yuki Furukawa adalah aktor yang mulai populer pada tahun 2013 silam setelah memerankan Irie Naoki di dorama Mischievous Kiss: Love in Tokyo. Saking terkenalnya, dorama tersebut sampai dibuat versi Korea dengan judul Naughty Kiss yang diperankan Kim Hyun Joong. By the way, Yuki baru saja kembali di dunia akting setelah berperan dalam dorama BL (Boy Lovers) berjudul Kamisama no Ekohiiki.

Nah, untuk mengulik balik perjalanan karier Yuki Furukawa, berikut disajikan lima film dan dorama pilihan yang diperankan Yuki.

1. Mischievous Kiss: Love in Tokyo (2013)  

https://www.youtube.com/embed/p5kSUTXfrJU

Di urutan pertama ada dorama legend yang hampir dikenal oleh semua orang, yaitu Mischievous Kiss: Love in Tokyo. Dorama ini bercerita tentang Aihara Kotoko (Miki Honoka) yang diam-diam memendam perasaan kepada Irie Naoki (Yuki Furukawa). Ia sering menguntit dan membuntuti Irie. Ia sempat mengungkapkan perasaannya, namun ditolak mentah-mentah oleh Irie.

Suatu hari, Aihara harus pindah rumah ke rumah sahabat ayahnya karena terkena gempa bumi. Tak disangka, ternyata sahabat ayahnya adalah ayahnya Irie. Dari situlah, kebersamaan antara Aihara dan Irie mulai terbentuk.

2. Erased (2017)  

https://www.youtube.com/embed/0uaGX9YYlC0

Erased atau Boku Dake ga Inai Machi adalah dorama yang disutradarai oleh Ten Shimoyama. Drama ini tayang di Netflix pada dengan jumlah episode sebanyak 12 episode. Dorama ini mengisahkan perjalanan lintas waktu yang dilakukan Satoru Fujinuma (Yuki Furukawa) untuk memperbaiki kesalahannya di masa lalu.

Satoru memiliki keistimewaan yang dinamakan dengan revival, yaitu kemampuan untuk kembali ke masa lalu. Di masa lalu, ia berusaha untuk mengubah jalan cerita hidupnya untuk mencoba mencari tahu siapa yang telah membunuh ibu kandungnya dan teman SD-nya. Kelihatannya seru, ya!

3. Risky (2021)  

https://www.youtube.com/embed/8uheVc2W3tk

Cerita dalam film ini berkisah tentang kejanggalan yang terjadi dalam hidup Mika Kuroda (Rio Yamashita). Ia memiliki tunangan bernama Toru Sakurai (Yuki Furukawa).

Suatu hari, Mika mendapat SMS aneh yang terus menghantuinya dan mengintimidasinya. Dari situlah berbagai kejanggalan terjadi. Toru yang awalnya sangat mencintainya tiba-tiba mencampakkannya dengan lebih mendekati Hinata. Mantan tunangannya yang telah lama ia lupakan, Hirose Kanata kembali lagi. Mika merasa ia sedang dipantau oleh seseorang yang dendam dengannya. Menurut kalian, kira-kira siapa ya pelakunya?

4. My Little Monster (2018)  

https://www.youtube.com/embed/cu_j-q_UpGY

Shizuku Mizutani (Tao Tsuchiya) adalah seorang murid SMA yang cerdas namun pendiam. Ia tidak pernah menganggap bahwa pertemanan itu penting. Karena itu, di awal masuk sekolah, ia tidak memiliki satu pun teman.

Suatu hari, gurunya memintanya untuk mengantarkan surat peringatan kepada, Haru Yoshida (Suda Masaki) yang sudah lama tidak mengikuti pembelajaran di sekolah. Haru yang diantarkan surat itu merasa bahwa Shizuku adalah orang yang baik, sehingga ia menawarkan diri untuk menjadi temannya. Awalnya Shizuku menolaknya, namun karena Haru terlihat tidak sebandel yang dikiranya, ia pun menerimanya sebagai teman.

Baca Juga: 10 Potret Hinako Sakurai, Lawan Main Yuki Furukawa di Dorama Terbaru

5. Laughing Under the Clouds (2018)  

https://www.youtube.com/embed/yUPKf_830O4

Laughing Under the Clouds atau Donten ni Warau adalah film historikal yang bercerita tentang mitos siluman ular bernama Orochimaru. Dikisahkan bahwa Orochimaru bangkit lagi dan harus segera di segel. Keluarga Kumo lah yang mencoba menyegel Orochimaru ini.

3 bersaudara dari Keluarga Koma yaitu Tenka (Sota Fukushi), Soramaru (Yuma Nakayama), dan Chutaro (Kirato Wakayama) harus beradu fisik dengan aliansi ninja Anyaku dan aliansi Yamainu untuk menyegel Orochimaru. Di film ini banyak sekali adegan aksi yang akan memanjakan penontonnya.

Kemampuan akting Yuki Furukawa, aktor yang memenangkan kategori Best Couple di 3rd Annual Drama Fever Award ini memang tidak bisa diragukan lagi. Dari kelima film dan dorama tadi, mana nih yang merupakan favoritmu?

Baca Juga: 10 Potret Furukawa Yuki yang Masih Imut Meski Sudah Menikah

Le DixAiles Photo Verified Writer Le DixAiles

Terbiasa dipermainkan oleh hidup

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya