Biodata dan Profil Salma Hayek, Pemeran Ajak Sang Pemimpin Eternals

Yuk, kepoin biodata dan profil Salma Hayek

Salma Hayek merupakan salah satu pemain dalam film Eternals yang namanya sudah dikenal sejak lama. Ia dapat dikatakan sebagai aktris senior yang sudah membintangi kurang lebih 80 film maupun serial TV. 

Salma Hayek mulai mendapat perhatian kembali ketika ia turut serta meramaikan Marvel Cinematic Universe fase ke empat di film Eternals. Ia memerankan Ajak sang pemimpin Eternals yang sedang menjalankan misinya untuk melindungi bumi dari para deviant. 

Nah, untuk lebih mengenal Salma Hayek, yuk intip biodata dan profilnya. Keep scrolling guys!

Baca Juga: Biodata dan Profil Dicky Difie, Komika yang Lagi Viral di TikTok

Biodata Umum

Biodata dan Profil  Salma Hayek, Pemeran Ajak Sang Pemimpin EternalsSalma Hayek (instagram.com/salmahayek)

Nama: Salma Valgarma Hayek Jimenez

Nama panggung: Salma Hayek

Tempat lahir: Coatzacoalcos, Veracruz, México

Tanggal lahir: 02 September 1966

Usia: 55

tinggi badan: 157cm

Pendidikan: Universidad Iberoamericana, Meksiko

Perjalanan Karier

Biodata dan Profil  Salma Hayek, Pemeran Ajak Sang Pemimpin EternalsSalma Hayek (instagram.com/salmahayek)

Salma Hayek mengawali kariernya saat berumur 22 tahun. Ia terpilih untuk membintangi telenovela meksiko yang berjudul Teresa pada tahun 1989. Saat itu, serial televisi sangat populer dan membuat Salma Hayek semakin terkenal. Dua tahun setelahnya, ia memutuskan pindah ke Los Angeles untuk mengambil kelas akting dan bahasa Inggris.

Akhirnya, Salma Hayek mendapatkan kesempatan untuk berakting di Film Desperado pada tahun 1995. Melalui peran ini ia semakin dikenal oleh sineas Hollywood. Ketenaran Salma Hayek semakin melejit ketika ia memperoleh nominasi penghargaan Oscar untuk kategori aktris terbaik. 

Salma Hayek kemudian semakin banyak membintangi film terkenal seperti, Frida, Grown Ups, After The Sunset, Fools Rush In dan masih banyak lagi. Sampai saat ini, walaupun usianya yang sudah tidak muda, ia masih laris membintangi film Hollywood.

Karya

Biodata dan Profil  Salma Hayek, Pemeran Ajak Sang Pemimpin EternalsSalma Hayek (instagram.com/salmahayek)

Selama berkarir, tentunya Salma Hayek mempunyai banyak karya film maupun serial. Nah, berikut beberapa karya Salma yang wajib banget ditonton!

  • Desperado
  • Dogma
  • Once Upon a Time in Mexico
  • Frida
  • Tale of Tales
  • The Hummingbird Project
  • Fools Rush In
  • Eternals

Baca Juga: Gabung MCU, 10 Adu Pesona Angelina Jolie dan Salma Hayek

Prestasi

Biodata dan Profil  Salma Hayek, Pemeran Ajak Sang Pemimpin EternalsSalma Hayek (instagram.com/salmahayek)

Tak usah diragukan lagi, Aktris satu ini mempunyai segudang prestasi. berikut beberapa prestasi yang sudah diraih Salma Hayek:

  • Winner IMDb Icon STAR Award
  • Winner Outstanding Achievement in Cinema, Savannah Film Festival
  • Winner Best Actress in Film, Golden Eagle Award
  • Winner Best Actress, Imagen Award
  • Winner Best International Actress, Golden Camera
  • Winner Outstanding Actor/Actress in a Made for Television Movie or Miniseries, Alma Award

Fakta Menarik

Biodata dan Profil  Salma Hayek, Pemeran Ajak Sang Pemimpin Eternalsinstagram.com/salmahayek
  • Awet Muda! Walaupun usia Salma Hayek sudah sudah setengah abad, tapi serasa masih berumur 20-an. Katanya sih, karena Salma Hayek rutin olahraga dan hobi maskeran.
  • Doyan makan serangga. Tak banyak yang tahu, Salma Hayek ternyata suka memakan serangga seperti belalang. Alasannya, dengan memakan serangga dapat menjaga tubuh dalam kondisi ideal. Hmmm, yang lagi pada diet, berani ngemil belalang gak nih?
  • Menikah dengan miliuner. Pada tahun 2009 Salma menikah dengan miliuner Francois Henri Pinault pemilik Kering. Salma kalau lagi beli barang suka bilang “wah murah banget” gak ya?
  • Sempat menolak peran Ajak di film Eternals. Awalnya ia mengira akan ditawari peran pendukung saja. Eh, berubah pikiran pas tahu kalau sutradaranya Chloe Zhao yang terkenal andal dan banyak meraih penghargaan.

Itu dia biodata dan profil Salma Hayek, walaupun sudah menginjak usia kepala lima, tapi vibes-nya masih usia 20-an ya. Setuju kan Guys?

Baca Juga: 9 Potret Putri Sambung Salma Hayek, Curi Atensi di Paris Fashion Week

Topik:

  • Bella Manoban
  • Triadanti
  • Stella Azasya

Berita Terkini Lainnya