7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!

Akan berjudul Doctor Strange in the Multiverse of Madness

Setelah mendapatkan keberhasilan di film solonya, serta kehadirannya di Thor: Ragnarok, Avengers: Infinity War dan Avengers: Endgame, aman untuk mengatakan kalau sang "Sorcerer Supreme" akan kembali ke layar lebar dalam film solo keduanya.

Kabar terbaru tentang proyek sekuel dari Doctor Strange ini pertama kali muncul di San Diego Comic-Con bulan Juli lalu, dan akan berjudul Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Walau masih minim penjelasan, satu hal yang pasti adalah bahwa petualangan Stephen Strange selanjutnya akan lebih gelap dari film sebelumnya.

Untuk lebih jelasnya, mari kita simak 7 bocoran terbaru dari proyek Doctor Strange in the Multiverse of Madness di bawah ini.

1. Scott Derrickson akan kembali ke kursi sutradara

7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!deadline.com

Sebelum menangani film superhero beranggaran besar, Derrickson sudah menyutradarai beberapa film horor seperti The Exorcism of Emily Rose, Sinister, dan Deliver Us From Evil.

Namun terlepas dari rekam jejaknya yang sederhana, nyatanya Derrickson adalah sutradara yang cerdik dengan mata yang tajam. Ia mampu menghadirkan keindahan visual yang terbukti menjadi aset penting bagi proyek Doctor Strange

Doctor Strange sendiri menjadi satu-satunya film yang memiliki tampilan dan nuansa yang unik di Marvel Cinematic Universe. Film ini berhasil memadukan koreografi seni bela diri dengan citra digital surealis ala Inception karya Christopher Nolan.

Dilansir dari laman Hollywood Reporter, pada bulan Desember 2018 lalu Marvel secara resmi kembali membawa Derrickson untuk memimpin proyek sekuel Doctor Strange. Dengan kembalinya Derrickson, besar kemungkinan kalau proyek ini akan mendapatkan kesuksesan seperti film pertamanya.

2. Barisan aktor yang akan kembali

7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!variety.com

Bicara soal sekuel Doctor Strange, pasti tidak akan terlepas dari sosok Dr. Stephen Strange yang diperankan oleh Benedict Cumberbatch. Kabar baik bagi para penggemarnya karena dia akan kembali berperan sebagai Doctor Strange di film solo keduanya.

Bahkan ketika Deadline bertanya kepada sang aktor tentang kemungkinan sekuel filmnya, dengan antusias dia menjawab, "Coba saja hentikan aku!" sambil tertawa.

Benedict Cumberbatch juga muncul di panggung selama San Diego Comic-Con 2019, menyebutkan bahwa sepertinya mereka akan "menghancurkan" karakternya (Doctor Srange) sekali lagi.

Selain Cumberbact, Benedict Wong juga telah dikonfirmasi dan akan kembali dalam Doctor Strange 2 sebagai sahabat karib Strange, Wong.

Baca Juga: 5 Fakta Film Doctor Strange 2, Lebih Mencekam dan Ada Horornya!

3. Wajah "baru" yang akan muncul di proyek ini

7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!lamplightreview.co

Mungkin penggemar Marvel sudah mendapatkan banyak kejutan selama San Diego Comic-Con 2019, tetapi tidak ada yang lebih mengejutkan ketika terungkap bahwa Scarlet Witch (Elizabeth Olsen) akan bergabung dengan Cumberbatch dalam Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

Marvel Studios memang sudah tidak asing lagi dengan melemparkan karakter utamanya ke peran pendukung dalam film superhero lainnya. Misalnya saja penampilan Black Widow di Captain America: The Winter Soldier dan Hulk di Thor: Ragnarok.

Karena melihat tidak adanya film Avengers yang akan datang dan fakta bahwa kekuatannya sendiri memanfaatkan seni mistik, masuk akal jika Scarlet Witch akan bergabung dengan Doctor Strange dalam film bergenre horror-tinged ini.

Hal yang cukup menarik adalah, Feige dan Olsen mengungkapkan bahwa seri Disney+ terbarunya, WandaVision, akan berhubungan langsung dengan Doctor Strange in the Multiverse of Madness.

Berbicara tentang hubungan antara kedua proyek tersebut, Olsen menyatakan bahwa dirinya sangat senang dan meyakinkan para penggemar kalau film ini akan menjadi sedikit "aneh".

4. Wajah lama yang mungkin akan kembali

7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!tek-girl.com

Memiliki aktor dengan beragam bakat adalah sebuah keuntungan untuk sebuah waralaba, sehingga tidak menutup kemungkinan kalau mereka akan membawa kembali aktor tersebut ke dalam proyek terbarunya.

Hal yang sama juga terjadi pada Marvel Studios dan aktris cantik Rachel McAdams. Meskipun belum ada pernyataan resmi tentang kemunculan McAdams pada Doctor Strange 2, The Hollywood Reporter menganggap bahwa kemungkinan besar dirinya akan "kembali" ke proyek terbaru Doctor Strange.

Chiwetel Ejiofor yang muncul di dalam film pertama Doctor Strange sebagai Baron Mordo, seorang Master of the Mystic Arts yang dekat dengan Ancient One dan menjadi mentor Strange di sepanjang film, juga memiliki kemungkinan untuk kembali di film keduanya nanti.

Sedangkan Tilda Swinton yang secara mengejutkan muncul di Avengers: Endgame sebagai Ancient One mungkin juga akan muncul kembali di sekuel Doctor Strange nanti. Kematiannya yang tak terduga telah membawa bobot emosional, sehingga kemunculannya dalam satu adegan flaschback mungkin akan sedikit menghibur para fans MCU.

5. Villain yang diprediksi akan muncul

7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!movieweb.com

Dengan Dormammu yang sudah diperkenalkan dalam film pertama, belum lagi Kaecilius (Mads Mikkelsen) dan Mordo yang muncul di sepanjang film, villain mana lagi yang kira-kira akan muncul di film kedua Doctor Strange nanti?

Untungnya, Strange telah eksis di Marvel Comics sejak akhir 60-an, sehingga memberikannya banyak pilihan penjahat untuk ditampilkan di layar lebar. Sempat beredar kabar kalau Nightmare akan muncul bersamaan dengan Mephisto, inkarnasi Iblis dalam semesta Marvel, di film keduanya nanti.

Mungkin juga Marvel ingin memberikan kesinambungan dengan film pertamanya dan memperkenalkan Umar, saudara perempuan Dormammu, sebagai sosok antagonis baru. Atau justru Scarlet Witch yang akan berbalik melawan Strange. Siapa pun villainnya, sepertinya dia akan menjadi lawan yang berat bagi Doctor Strange di filmnya nanti.

6. Spekulasi plot

7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!msn.com

Mungkin belum ada sinopsis resmi untuk Doctor Strange in Multiverse of Madness, walau sudah banyak petunjuk cerita potensial yang diberikan oleh beberapa orang di belakang layar Marvel Studios.

Saat berbicara dengan Den of Geek pada tahun 2016, Derrickson mereferensikan trilogi The Dark Knight karya Christopher Nolan dengan mengatakan, "Apa yang membuat The Dark Knight begitu hebat adalah bahwa kisah asal-usul Batman telah diceritakan dengan sangat baik, dan berani mengambil villain-villain ikonik dalam komiknya."

Sementara itu di atas panggung San Diego Comic-Con 2019, Derrickson mengatakan kalau mereka akan membuat film MCU yang "menakutkan" untuk pertama kalinya. Jelas kalau statement ini menimbulkan pertanyaan baru, misalnya seberapa beranikah Marvel untuk membiarkan waralabanya dijamah oleh genre horor? 

Dalam sebuah wawancara pada tahun 2016 dengan CBR, co-penulis Doctor Strange, Jon Spaihts, turut menyebutkan dua karakter besar, Clea dan Nightmare, dalam kemungkinan sekuelnya. "[Clea adalah] karakter yang sangat menarik sebagai kekasih dan seorang kolega dari Doctor Strange," ucapnya.

Spaihts menjelaskan kalau ia ingin membawakan misteri dalam hubungan percintaan Strange. Sementara film pertamanya sudah memperkenalkan Christine Palmer (Rachel McAdams) sebagai kekasihnya, bukan tidak mungkin jika karakter komik sepopuler Clea akan membuat debut di sekuelnya nanti.

Scott Derrickson juga menyatakan gagasannya untuk menambahkan Nightmare ke MCU, dengan menyebut villain itu dalam sebuah wawancara dengan IGN. "Saya sangat suka dengan karakter Nightmare dan konsep bahwa Nightmare Realm adalah sebuah dimensi."

7. Tanggal rilis Doctor Strange in Multiverse of Madness

7 Bocoran Terbaru dari Proyek Doctor Strange 2, Ada Scarlet Witch Lho!movieweb.com

Doctor Strange in Multiverse of Madness mungkin belum memulai produksinya, tetapi Marvel sudah mengetahui kapan tepatnya film ini akan diputar di bioskop.

Di San Diego Comic-Con 2019, Kevin Feige meluncurkan rincian tentang Fase Keempat dari Marvel Cinematic Universe, termasuk tanggal rilis resmi untuk semua proyek besar yang akan datang pada tahun 2020 dan 2021.

Dalam pengumuman tersebut, ditetapkan kalau 7 Mei 2021 akan menjadi tanggal rilis untuk film terbaru Doctor Strange. Awalnya film ini direncanakan akan rilis pada November 2021. Keputusan untuk memindahkan sekuel Doctor Strange dari November hingga Mei menunjukkan betapa populernya karakter tersebut dalam beberapa tahun terakhir.

Walaupun bulan November sudah menjai "rumah" tradisional bagi beberapa film besar, bulan Mei dianggap masih memiliki prestise di kalangan Hollywood sebagai awal dari musim "blockbuster." Marvel jelas memiliki banyak kepercayaan pada sekuel ini untuk menempatkannya di garis depan musim panas 2021 nanti.

Nah, itu tadi 7 bocoran terbaru dari proyek Doctor Strange in the Multiverse of Madness. Bagaimana, tertarik untuk menunggunya?

Baca Juga: 10 Cerita Menarik yang Diharapkan Akan Muncul di Marvel's What If...?

Shandy Pradana Photo Verified Writer Shandy Pradana

"I don't care that they stole my idea. I care that they don't have any of their own." - Tesla // I am a 20% historian, 30% humanist and 50% absurdist // For further reading: linktr.ee/pradshy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya