7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'

Ada pertarungan favoritmu? #IDNTimesHype

Artikel ini berisi spoiler Attack on Titan final season

Mikasa Ackerman adalah salah satu karakter terkuat di dalam serial Attack On Titan (Jepang: Shingeki no Kyojin). Dia adalah prajurit terbaik di antara para kadet angkatan ke-104. Ia kemudian bergabung dengan Survey Corps bersama dua sahabatnya, Eren dan Armin.

Sepanjang seri, Mikasa telah menghadapi banyak pertempuran penting. Rekan-rekannya selalu bisa mengandalkannya, terutama Eren. Kekuatannya juga membuat gentar para musuhnya. Artikel ini akan membahas 7 pertempuran terbaik Mikasa sepanjang Attack On Titan (tidak termasuk manga). Tanpa harus menunggu lebih lama lagi, ini daftarnya!

1. Melawan pasukan Kenny

7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'anime.foredooming.com

Setelah Survey Corps mengetahui rahasia mengenai 'raja di balik tembok', mereka langsung berhadapan dengan Anti-Personnel Control Squad yang dipimpin oleh Kenny Ackerman. Meskipun Kenny dan Mikasa tidak mengenal satu sama lain, mereka masih memiliki ikatan darah dari Klan Ackerman.

Ketika Rod Reiss menculik Eren dan Historia, Survey Corps mengejar mereka. Pertempuran antara Survey Corps dan pasukan Kenny pun tak terelakkan. Selama pertempuran tersebut, Mikasa adalah salah satu lawan terkuat yang harus dihadapi oleh Kenny. Namun pada akhirnya, Mikasa berhasil menyelamatkan Eren dan Historia.

2. Melawan Titan Wanita

7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'aminoapps.com

Setelah Titan Wanita membunuh seluruh squad Levi di depan matanya, Eren yang marah langsung menyerangnya. Sayangnya, ia kalah dan ditangkap. Mengetahui hal ini, Mikasa dan Levi bekerja sama untuk menyelamatkannya. Titan Wanita langsung kalah telak setelah mendapat serangan dari dua tentara terkuat Paradis tersebut.

Setelah terungkap kalau Annie Leonhart adalah sosok di balik Titan Wanita, Mikasa kembali melawannya lagi. Meskipun itu adalah pertempuran antara Annie dan Eren, Mikasa banyak membantu di dalamnya.

Saat Titan Wanita mencoba kabur dengan memanjat dinding, Mikasa memotong jari-jarinya dan membuatnya jatuh. Jika saja Mikasa tidak membantu Eren pada saat itu, Annie mungkin bisa kembali ke Marley dengan selamat.

3. Serangan ke Marley

7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'comicbook.com

Pada episode 'Deklarasi Perang' kemarin, Eren bertemu kembali dengan Reiner dan memberi tahunya kalau ia akan menyerang Marley. Sebelumnya, ia sudah mengirim surat kepada rekan-rekannya untuk bergabung dengannya. Tentu saja, Mikasa juga ikut dalam pertempuran yang akan berlangsung di episode mendatang.

Seperti yang diketahui, Eren akan menghadapi Titan Palu Perang. Dalam pertempuran ini, Mikasa kembali membantu Eren untuk mengalahkan Titan tersebut.

4. Melawan Titan Lapis Baja dan Kolosal

7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'tenor.com

Seperti yang terlihat, Mikasa terus 'mengawasi' Eren ketika Reiner dan Bertholdt akan membongkar identitas mereka kepadanya. Sebelumnya, Survey Corps sudah berspekulasi kalau mereka adalah Titan Lapis Baja dan Kolosal. Di saat Reiner ingin membawa paksa Eren ke Marley, Mikasa langsung maju dan hampir membunuh mereka berdua.

Sayangnya, Mikasa gagal menebas leher mereka, di mana keduanya berubah menjadi Titan. Eren pun bertarung dengan Reiner dan nyaris menang, walau sayangnya Bertholdt menjatuhkan tubuhnya ke arah Eren dan menculiknya. Pada momen ini, Mikasa sempat kecewa pada dirinya sendiri karena telah membiarkan mereka lolos.

Baca Juga: 5 Fakta Levi dan Mikasa, Bernarkah Keduanya Punya Hubungan Darah?

5. Pertempuran akhir di Shiganshina

7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'attackontitan.fandom.com

Mikasa, Eren, dan Armin sudah menunggu bertahun-tahun lamanya untuk kembali ke kampung halaman mereka, Distrik Shiganshina. Ketika mereka sampai di sana, mereka harus menghadapi tiga Titan Marley.  Pada saat itu, Survey Corps sudah menciptakan senjata baru, Thunder Spears, untuk merusak armor Reiner.

Mikasa pun bergabung dengan rekan-rekannya untuk mengalahkan mereka. Di akhir pertempuran, Mikasa berhasil mengalahkan Reiner. Namun sayangnya, Reiner diselamatkan oleh Titan Pengangkut.

6. Bangkitnya kekuatan Ackerman

7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'attackontitan.fandom.com

Mikasa adalah keturunan Asia terakhir di Pulau Paradis, karena ibunya adalah orang Asia. Pada suatu hari, beberapa penculik masuk ke dalam rumahnya dan membunuh kedua orang tuanya. Mereka pun menculik Mikasa dan berencana untuk menjualnya.

Pada hari yang sama, Grisha Yaeger mengajak anaknya, Eren, untuk mengunjungi rumah Mikasa. Sesampainya di sana, Eren langsung pergi mendahului ayahnya, membunuh dua penculik dan melepaskan ikatan Mikasa. Namun, dia tidak tahu kalau ada penculik ketiga di sana dan hampir mati karena dicekik.

Eren pun memaksa Mikasa untuk bertarung. Pada akhirnya, Mikasa berhasil membangkitkan kekuatan terpendam dari dalam dirinya dan membunuh penculik tersebut. Sejak saat itu, ia selalu menyelamatkan Eren dari setiap masalah yang dihadapinya.

7. Serangan di Distrik Trost

7 Pertarungan Terbaik Mikasa Ackerman dalam Serial 'Attack on Titan'attackontitan.fandom.com

Tak lama setelah lulus dari pelatihan militer, Mikasa ditempatkan di barisan belakang, di mana dia ditugaskan untuk membantu warga yang mau meninggalkan Distrik Trost. Pada hari itu, gerbang Trost dijebol kembali oleh Titan Kolosal, sehingga teman-temannya bertarung di garis depan.

Di saat yang sama, Eren mengorbankan dirinya demi menyelamatkan Armin yang hampir dimakan oleh Titan. Setelah mendengar kejadian tersebut, Mikasa pun menyerang para Titan dengan membabi buta dan hampir saja dimakan oleh salah satunya. Untungnya, Eren menyelamatkan Mikasa dalam wujud Titannya.

Dalam salah satu momen tergelap Attack On Titan, Mikasa berhasil membunuh banyak Titan dan menempati peringkat pertama di angkatan ke-104.

Nah, itu tadi 7 pertarungan terbaik Mikasa Ackerman sepanjang Attack on Titan. Bagaimana, apakah ada pertarungan favoritmu?

Baca Juga: Attack on Titan: 5 Fakta yang Tidak Kamu Ketahui tentang Mikasa

Shandy Pradana Photo Verified Writer Shandy Pradana

"I don't care that they stole my idea. I care that they don't have any of their own." - Tesla // I am a 20% historian, 30% humanist and 50% absurdist // For further reading: linktr.ee/pradshy

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya