6 Idol JYP Entertainment Terlahir di Keluarga Tajir, Diborong ITZY!

Ada yang biaya pendidikan per tahun mencapai 476 juta rupiah

Bukan rahasia umum kalau jalan menjadi idol KPop bukan lah hal yang mudah. Meskipun rutin melakukan berbagai macam pelatihan yang berat di agensi, namun masa depan trainee sering kali seakan gak punya kepastian. 

Enam idol Kpop JYP Entertainment yang berasal dari keluarga mapan ini bisa kita jadikan inspirasi. Mereka mau bersusah payah untuk tetap memperjuangkan impiannya menjadi idol, meskipun sebenarnya banyak jalan yang lebih mudah dengan privilese yang mereka punya sebagai orang kalangan atas. Siapa saja mereka? Yuk, simak! 

1. Lia - ITZY

6 Idol JYP Entertainment Terlahir di Keluarga Tajir, Diborong ITZY!youtube.com/jypentertainmen ITZY "ICY" MV

Latar belakang keluarga Lia yang berkecukupan sudah diendus oleh Knetz ketika Lia tertangkap kamera mengenakan tas merek PRADA seharga 1.790 dolar AS (sekitar Rp25 juta). Saat itu Lia berusia sembilan belas tahun, dan statusnya masih merupakan peserta didik di JYP Entertainment.

Selain itu, Knetz menjadi semakin yakin jika Lia berasal dari keluarga mapan dikarenakan vokalis utama dari ITZY ini merupakan alumni sekolah internasional NLCS Jeju. TMI News Mnet memaparkan bahwa NLCS Jeju memiliki setidaknya 100 ekstrakurikuler, di antaranya yakni selam scuba, menunggang kuda, hingga orkestra. Para anak dari petinggi merek besar di Korea, seperti LG dan LOTTE juga bersekolah di sana.

Biaya pendidikan per tahunnya di NLCS Jeju sebesar 40 juta won (sekitar 476 juta rupiah). Jika ditambahkan dengan biaya untuk asrama, maka bisa mencapai 60 juta won (sekitar 714 juta rupiah), dan tentu ini belum termasuk biaya jika si murid mengikuti ekstrakurikuler.

2. Tzuyu - TWICE 

6 Idol JYP Entertainment Terlahir di Keluarga Tajir, Diborong ITZY!youtube.com/jypentertainmen TWICE "Feel Special" MV

Sejak kecil, Tzuyu sudah berkecukupan berkat orangtuanya yang menjalankan usaha pasar malam di Taiwan. TMI News Mnet menyebutkan bahwa Taiwan memang terkenal dengan pasar malamnya, bahkan beberapa pasar malam lebih besar dibandingkan sebuah department store.

Pasca Tzuyu debut, ibunya menginvestasikan sekitar 2,2 miliar won di tiga pusat pelayanan operasi plastik di Taiwan. Bisnis ibu Tzuyu sukses besar ketika operasi plastik menjadi populer di negara tersebut akibat adanya efek ‘demam’ Korea.

3. Mark - GOT7 

6 Idol JYP Entertainment Terlahir di Keluarga Tajir, Diborong ITZY!instagram.com/mark_tuan

Ayah Mark GOT7, yakni Raymond Tuan merupakan seorang pengusaha sukses. TMI News Mnet menyebutkan bahwa Mark sejak kecil dibesarkan dalam rumah mewah di Los Angeles. Kondisi keluarganya yang berkecukupan membuat rapper dari GOT7 ini bisa menjajal dan kemudian mahir dalam anggar, golf, renang, dan seni bela diri.

Ayah Mark sempat menjadi sorotan ketika memborong 80 tiket konser GOT7 dan mengundang kawan-kawannya untuk turut menyaksikan pertunjukan anaknya tersebut.

Baca Juga: 10 Potret Senyum Manis Khas Chaeryeong ITZY, Bikin Terpesona!

4. Nickhun - 2PM 

6 Idol JYP Entertainment Terlahir di Keluarga Tajir, Diborong ITZY!instagram.com/khunsta0624

Dilansir dari SBS PopAsia, disebutkan jika Nickun merupakan alumni dari Sekolah Tinggi Wanganui di Selandia Baru. Biaya pendidikan untuk periode satu tahun di sekolah tersebut mencapai 54.500 dolar Australia (sekitar Rp527 juta). Ayah dan ibu Nickhun masing-masing merupakan CEO dari sebuah perusahaan perdagangan dan farmasi.

5. Chaeryeong - ITZY 

6 Idol JYP Entertainment Terlahir di Keluarga Tajir, Diborong ITZY!youtube.com/jypentertainment ITZY "DALLA DALLA" MV

Dilansir dari laman Koreaboo, Knetz mulai berasumsi jika Chaeryeong ITZY berasal dari keluarga kelas atas ketika menyadari interior mewah rumah Chaeryeong yang terlihat menjadi latar belakang dari unggahan potret diri Chaeryeong. Penampakan rumah mewah Chaeryeong pun terungkap ketika saudarinya yakni Chaeyeon memperlihatkan kediamannya tersebut lewat acara IZ*ONE Chu.

Chaeryeong pun pernah berpotret dengan menggunakan tas dari merek GUCCI saat dirinya masih berstatus sebagai peserta didik di JYP Entertainment.

6. Ryujin - ITZY

6 Idol JYP Entertainment Terlahir di Keluarga Tajir, Diborong ITZY!youtube.com/jypentertainment ITZY "ICY" MV

Tidak ada banyak informasi tentang latar belakang dari keluarga Ryujin, namun TMI News Mnet menyebutkan jika ayah dari Ryujin merupakan seorang direktur di sebuah klinik oriental.

Itu tadi enam idol JYP Entertainment yang berasal dari keluarga mapan. Salut, ya dengan mereka, kondisi mapan orangtua gak membuat mereka bermalas-malasan. Mereka tetap bekerja keras untuk meraih impian. Keren banget! 

Baca Juga: 10 Potret Dulu Vs Sekarang Maknae Idol KPop, Makin Dewasa dan Menawan!

Shinta Dwi Adinda Photo Verified Writer Shinta Dwi Adinda

🖤

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya