5 Respon Publik Pasca Rumor Jungkook BTS Kencan Viral di Medsos

Rumor kencan viral, Jungkook  jadi trending topik dunia!

Rumor kencan Jungkook BTS menjadi viral ketika netizen mengunggah cuplikan CCTV pada forum komunitas online (16/09) yang memperlihatkan sosok laki-laki memeluk seorang wanita dari belakang. 

Potret laki-laki ini diduga adalah Jungkook BTS yang tengah menikmati masa rehat di Pulau Geoje. Sedangkan, wanita yang dipeluk merupakan seorang seniman tato bernama Lee Mi Joo.

Rumor kencan Jungkook ini kemudian memberikan sejumlah dampak yang membuat beberapa pihak turut memberikan respon. Berikut, lima dampak pasca rumor kencan Jungkook menjadi bahan perbincangan publik.

1. Jelaskan kronologi pertemuan Jungkook dan Lee Mi Joo, Big Hit Entertainment bantah rumor kencan

5 Respon Publik Pasca Rumor Jungkook BTS Kencan Viral di Medsosallkpop.com

Diberitakan Asia Today, (17/09) Big Hit Entertainment selaku agensi BTS menyangkal rumor kencan Jungkook, “Big Hit Entertainment menyatakan dengan jelas bahwa rumor yang berkenaan dengan artis kami yakni Jungkook yang tersebar di media sosial dan komunitas online tidak benar adanya.”

Pihak manajemen agensi yang menaungi BTS mencoba memaparkan situasi yang dialami Jungkook, dan meminta maaf kepada publik karena kehidupan privasi artisnya terdistorsi dan menjadi rumor tak berarah.

Disebutkan, ketika berada di Pulau Geoje selama liburan, Jungkook mengetahui jika kenalannya yang merupakan seniman tato (Lee Mi Joo) juga mengunjungi daerah itu. Jungkook pun kemudian bertemu dengan kenalannya yang merupakan seniman tato tersebut bersama dengan kenalan Jungkook lainnya yang berasal dari Pulau Geoje untuk makan dan pergi karaoke bersama.

2. Big Hit Entertainment akan mengambil tindakan hukum bagi penyebar rumor dan pelanggar privasi

5 Respon Publik Pasca Rumor Jungkook BTS Kencan Viral di Medsossoompi.com

Melihat privasi artisnya jadi bahan perbincangan yang diliputi rumor, Big Hit Entertainment (17/09) kemudian menyatakan bahwa akan mengambil tindakan hukum kepada pihak yang melakukan pelanggaran privasi dan menyebarkan desas-desus palsu. Berikut pernyataan Big Hit Entertainment yang dikutip dari laman Allkpop,

“Kami sedang menyelidiki apakah gambar itu diambil secara ilegal atau tidak, dan kemudian akan mengambil tindakan hukum yang sesuai. Selain itu, penyebar informasi palsu yang mencemarkan nama baik artis kami juga akan menghadapi konsekuensi hukum yang ketat.”

Baca Juga: 10 Potret Rennis, Seniman Tato yang Digosipkan Jadi Pacar Jungkook BTS

3. Rapper Hash Swan ikut terseret rumor kencan Jungkook

5 Respon Publik Pasca Rumor Jungkook BTS Kencan Viral di Medsossoompi.com

Rapper Hash Swan ikut terserat rumor kencan Jungkook BTS ketika seorang netizen berspekulasi bahwa potret laki-laki yang beredar bukanlah Jungkook, melainkan Rapper Hash Swan yang memiliki gaya rambut yang serupa dengan Jungkook.

Ditulis Soompi, melalui akun instagramnya, rapper Hash Swan membantah bahwa potret yang tengah ramai dibicarakan adalah dirinya. Hash Swan juga memohon kepada netizen untuk berhenti menyangkutpautkan namanya dalam rumor yang tengah beredar karena dirinya ingin berfokus pada musik.

4. Lewat akun instagramnya, Lee Mi Joo bantah pacaran dengan Jungkook

5 Respon Publik Pasca Rumor Jungkook BTS Kencan Viral di Medsosinstagram.com/tattooer_rennis

Lee Mi Joo melalui akun instagramnya mengunggah sebuah potret berisi caption yang menjelaskan bahwa dirinya dan Jungkook BTS hanyalah teman dekat. Mi Joo juga membantah rumor yang mengatakan bahwa dirinya membubuhkan tato berupa inisial namanya pada tubuh Jungkook.

Lee Mi Joo pun meminta maaf kepada semua penggemar BTS yang merasa tersakiti akibat berita yang beredar, “Kami hanyalah teman dekat, dan saya amat meminta maaf kepada para penggemar yang tersakiti (akibat berita ini), begitu pula dengan orang-orang di sekitar saya.”

5. Tagar #AlwaysWithJK jadi trending topik dunia

5 Respon Publik Pasca Rumor Jungkook BTS Kencan Viral di Medsossoompi.com

ARMY, julukan bagi penggemar BTS menunjukkan dukungan mereka kepada Jungkook melalui media sosial Twitter dengan tagar #AlwaysWithJK. Mayoritas dari isi cuitan #AlwaysWithJK adalah harapan para ARMY agar Jungkook selalu bahagia, dan ungkapan bahwa ARMY akan selalu berada di sisi Jungkook.

Tagar #AlwaysWithJK kemudian dalam hitungan jam mampu menjadi trending topik nomor satu dunia dengan enam puluh tiga ribu lebih cuitan. Tagar ini juga menjadi trending di beberapa negara, sebut saja Indonesia, Korea, Filipina, Vietnam, Amerika Serikat, Brazil, Mexico, dan Peru.

BTS sendiri baru saja mengumumkan akhir masa rehatnya pada 16 September 2019, dan akan segera melakukan konser di Riyadh, Arab Saudi pada 11 Oktober 2019, yang merupakan bagian dari tur dunia BTS “Love Yourself: Speak Yourself.”

Baca Juga: BTS Terpilih Menjadi Duta Wisata Seoul 2019, Ini Dia 8 Video Iklannya

Shinta Dwi Adinda Photo Verified Writer Shinta Dwi Adinda

🖤

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya