Urutan Nonton 6 Film Marvel Cinematics Universe di Phase 2

Sudah lihat yang phase 1 belum?

Ngomongin film-film punya Marvel Cinematic Universe pasti gak akan ada habisnya. Apalagi setelah berakhirnya serial The Avengers di Endgame, rasanya makin tertarik untuk menggali lagi ke masa lalu dan mengulang kembali apa yang sudah terjadi.

Setelah dibahas daftar film di phase 1, kini saatnya kita mengurutkan daftar film yang ada di phase 2.

1. Iron Man 3 (2013)

https://www.youtube.com/embed/2CzoSeClcw0

Iron Man 3 adalah sebuah kesuksesan box office dan juga memberi dampak terhadap Marvel Cinematic Universe, mungkin karena Avengers: Age of Ultron begitu menginjak-injak cerita Tony Stark. Interpretasi Mandarin adalah salah satu ide subersif di MCU. Meskipun harus diakui, Iron Man 3 fokus pada PTSD yang dimiliki Tony dan membuatnya semakin kuat.

2. Thor: The Dark World (2013)

https://www.youtube.com/embed/npvJ9FTgZbM

Ketika Loki dikurung di Asgard, Thor punya ancaman yang lebih besar dari peri jahat Malekith, yang membuat kekasih Thor Jane Foster secara gak sengaja menyerap Aether (Reality Stone).

3. Captain America: The Winter Soldier (2014)

https://www.youtube.com/embed/tbayiPxkUMM

Film ini punya semua hal, kecuali sinematografi yang layak saat adegan bertarung. Black Widow dan Sam Wilson menjadi support system yang baik bagi Steve Rogers. Ada banyak hal yang terjadi pada film ini dan masih banyak fans yang menganalisanya bertahun-tahun setelah kemunculan film ini.

Baca Juga: Wajib Tahu, Urutan Nonton 6 Film Marvel Cinematics Universe di Phase 1

4. Guardians of the Galaxy (2014)

https://www.youtube.com/embed/d96cjJhvlMA

Thanos dan Infinity Stones terlihat pertama kali setelah Peter Quill tanpa sadar mendapatkan Power Stone. Pengejaran demi pengejaran untuk mendapat pelelang yang menawar dengan harga tertinggi membuat Quill berurusan dengan Gamora, Drax, Rocket dan Groot yang kemudian menjadi keluarga anehnya.

5. Avengers: Age of Ultron (2015)

https://www.youtube.com/embed/rD8lWtcgeyg

Setelah bergabung dalam beberapa misi, Tony Stark mencoba untuk membangun sebuah AI bernama Ultron untuk menjaga kedamaian bumi. Tapi tentu saja, Ultron malah menginginkan lebih dan hendak menghancurkan seluruh peradaban manusia dan The Avengers terpaksa untuk membunuh Ultron dengan bantuan Scarlet Witch, Quicksilver, dan Vision (yang merupakan gabungan dari JARVIS dan Mind Stone).

6. Ant-Man (2015)

https://www.youtube.com/embed/xInh3VhAWs8

Mantan napi Scott Lang direkrut oleh ilmuwan Hank Pym untuk mengenakan kostum Ant-Man lama miliknya dan mencuri teknologi terbaru dari kantornya sendiri setelah anak didik Hank mencoba untuk membuat versi mereka sendiri.

Meskipun anak perempuan Hank, Hope, lebih mampu dan pintar dari Scott, namun Scoot-lah yang berhasil menemukan Quantum Realm sendiri.

Setelah khatam di phase 1, kini saatnya kamu melanjutkan perjalanan MCU-mu ke phase 2 agar semua missing links bisa terkoneksi dengan baik. Jadi, mau mulai nonton ulang kapan?

Baca Juga: 5 Karakter dari Komik Marvel yang Bakal Muncul di Film Black Widow

Ice Juice Photo Verified Writer Ice Juice

A dyslexic peculiar organism capable of turning caffeine into words.

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Febrianti Diah Kusumaningrum

Berita Terkini Lainnya