Seru Banget, 7 Film Superhero Bollywood Ini Wajib Ditonton

Ada yang masuk ke Hollywood, lho

Tidak hanya melulu soal drama percintaan yang bikin kamu nangis bombay, Bollywood juga memproduksi berbagai film bertemakan superhero yang seru untuk kamu tonton. Mau tahu apa saja? Simak uraiannya berikut ini, ya.

1. Bhavesh Joshi (2018)

https://www.youtube.com/embed/RYsdZHc7MI8

Dirilis pada tanggal 1 Juni 2018, Bhavesh Joshi juga pernah diputar di Neuchatel Film Festival, lho. Film yang dibintangi oleh Harshvardhan Kapoor, Priyanshu Painyuli, Ashish Verma dan Nishikant Kamat ini menceritakan tentang seorang pemuda yang ingin selalu melakukan kebaikan dan memberantas kejahatan.

Dalam perjalanan melakukan kebaikan tersebut, tentu saja dirinya menemui berbagai rintangan yang membuatnya kemudian berubah dari manusia biasa menjadi seorang pahlawan.

2. The Flying Jat (2016)

https://www.youtube.com/embed/1J9Z0qhKZqo

Disutradari oleh Remo, film superhero A Flying Jatt mendapat apresiasi cukup baik di IMDb.. Film yang dibintangi oleh Tiger Shroff, Jacqueline Fernandez dan Nathan Jones ini menceritakan tentang seorang pria biasa bernama Flying Jatt yang pada suatu hari mendapatkan kekuatan super sehingga dirinya bisa terbang kemanapun. 

Melalui kekuatannya tersebut, Flying Jatt mampu menolong orang-orang disekitarnya yang sedang membutuhkan bantuan.

3. Mr. X (2015)

https://www.youtube.com/embed/5nCicl_EFnE

Film yang disutradarai oleh Vikram Bhatt ini bergenre thriller. Dibintangi oleh Emraan Hashmi dan Amyra Dastur, Mr. X menceritakan tentang seorang pria yang memiliki kekuatan tembus pandang, kemudian memutuskan untuk melakukan aksi balas dendam kepada mereka yang pernah menganiayanya.

Baca Juga: Menyentuh Banget, 7 Lagu Bollywood Ini Dijamin Menguras Air Matamu

4. Ra.One (2011)

https://www.youtube.com/embed/d9PlHc_qVKw

Film ini menceritakan tentang pahlawan yang diciptakan oleh seorang programmer komputer bernama Shekhar Subramaniam. Pahlawan tersebut diberi nama Ra One yang diperankan oleh aktor Shahrukh Khan. 

Tujuan Ra One diciptakan adalah untuk melindungi sang programmer dan keluarganya dari para musuh. Film yang cukup laris di pasaran ini akan memanjakanmu dengan berbagai visual efek yang "mahal", lho.

5. Zokkomon (2011)

https://www.youtube.com/embed/FCL_aV0mnqo

Film Bollywood Zokkomon yang juga masuk ke ranah Hollywood ini menceritakan tentang seorang anak laki-laki di panti asuhan yang secara tiba-tiba mendapatkan kekuatan misterius sehingga dia menjadi superhero anak. Diperankan oleh Darsheel Safary, film ini cocok ditonton bersama keluarga.

6. Krrish (2006)

https://www.youtube.com/embed/3qa3L9rTEG0

Krrish merupakan sekuel dari Koi Mil Gaya yang tayang pada tahun 2003. Film ini menceritakan tentang kehidupan seorang pahlawan bernama Khrishna (diperankan oleh Hrithik Roshan) yang merupakan anak dari seorang ilmuwan terkenal Rohit Mehra.

Kekuatan super yang dimiliki oleh Khrishna ternyata berasal dari makhluk alien yang dahulu bersahabat dengan mendiang ayahnya. Dijamin kamu tidak akan menyesal menonton film yang dinilai memiliki kesetaraan dengan film Hollywood ini, deh.

7. Toonpur Ka Superhero (2010)

https://www.youtube.com/embed/voT4TCWa50c

Toonpur Ka Super yang merupakan kombinasi film animasi 3D ini diibintangi oleh Ajay Devgan, Kajol, Sanjai Mishra, Tanuja dan Mukesh Tiwari beserta dengan sejumlah karakter animasi lainnya.

Film tersebut berkisah tentang seorang aktor terkenal bernama Aditya Kumar yang memainkan karakter superhero terkenal di TV. Dia tinggal bersama isteri dan dua anaknya dengan bahagia. Namun, kehidupannya berubah ketika dia diculik oleh Devtoons dari Toonpur. Devtoons ingin Aditya melawan Jagaru Tiran dan Toonasurs untuk memulihkan demokrasi di Toonpur.

Itulah 7 film Bollywood bertema Superhero. Filmnya seru semua, bukan?

Baca Juga: Spoiler! 5 Adegan di Film Bollywood Ini Sukses Bikin Penonton Nangis

Sinta Listiyana Photo Verified Writer Sinta Listiyana

Terimakasih telah membaca tulisan saya :)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya