Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!

Kece-kece nih!

Sudah bukan rahasia lagi kalau saat ini banyak sekali selebriti Korea Selatan, terutama idol KPop yang berasal dari luar Korea Selatan. Kultur yang sekarang semakin terbuka, membuat industri hiburan Korea Selatan tak hanya banjir selebriti asli tanah air, melainkan para pendatang yang juga memiliki peluang meraih sukses yang sama.

Nah, kali ini Negeri Paman Sam pun tak mau ketinggalan. Tak hanya selebriti berdarah Asia yang identik berwajah oriental, namun industri hiburan mereka juga memiliki banyak 'lakon' yang ternyata berdarah campuran Amerika. lho!

Hmm, bayangin seperti apa uniknya gen Asia-Amerika di-mix dalam wajah para seleb Korea, pasti bikin kamu penasaran kan? Langsung yuk cek siapa saja mereka!

1. Jeon Somi

Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!kpopmap.com

Gadis cantik kelahiran Kanada, 9 Maret 2001 ini adalah idol KPop yang mengawali debutnya bersama I.O.I pada tahun 2016. Sebelumnya, Somi beberapa kali mengikuti program survival untuk membentuk girlgrup baru yakni SIXTEEN dan Produce 101.

Selain berbakat, Somi yang kini memilih bersolo karir usai I.O.I bubar tersebut, juga memiliki paras yang yang unik dan manis. Hal tersebut tentu tak mengherankan mengingat ia memiliki darah Kanada dari sang ayah, serta darah korea milik ibunya.

2. Vernon

Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!sbs.com.au

Selanjutnya adalah Vernon yang melakukan debutnya bersama SEVENTEEN. Tampang rapper ganteng ini memang seperti lebih banyak bulenya, yang memang diwarisi dari darah sang ibu yang merupakan wanita berdarah Amerika. Sedangkan, ayahnya, Simon Choi adalah pria asli Korea Selatan.

FYI, bakat seni yang kental dimiliki Vernon ini usut punya usut ternyata memang menurun dari kedua orangtuanya, yang memang merupakan seniman. Wah, pantes jago banget nge-rap!

3. Yoon Mi Rae

Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!schedule.sxsw.com

Siapa sih, yang gak pernah mendengar suara emas milik Yoon Mi Rae ini? Selalu berhasil membawa lagu-lagunya menjadi top hits, dan juga kerap mengisi soundtrack drama populer seperti School 2015 dan Descendant of The Sun, wanita elegan satu ini ternyata berdarah campuran Korea dan Afrika-Amerika.

Selain cantik dan memiliki suara khas, Yoon Mi Rae yang juga jago rap ini terkenal memiliki wajah yang sangat eksotis dan penampilan unik.

Baca Juga: Ternyata 6 Artis Korea Ini Anti Mengkonsumsi Junk Food Lho!

4. Kyla PRISTIN

Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!fanpop.com

Idol selanjutnya yang merupakan produk mixed-race adalah Kyla Massie yang merupakan anggota PRISTIN. Kyla sendiri mewarisi darah Amerika dari sang ayah, bercampur Korea yang ia dapat dari sang ibu. Untuk saat ini, ia dikabarkan sedang hiatus dari grupnya.

Gadis kelahiran Indiana, 26 Desember 2001 tersebut memiliki pengalaman buruk dan kerap dikritik fans karena bentuk tubuh yang ia miliki, yang sempat beredar rumor bahwa alasan tersebutlah yang membuatnya memilih untuk kembali ke tanah kelahirannya.

5. Dennis Oh

Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!fanpop.com

Siapapun yang baru melihat wajah tampan milik Dennis Oh pasti bisa langsung menebak kalau ia merupakan blasteran bule. Yap! Tubuh yang tinggi dan tegap, serta memiliki hidung mancung dan garis wajah tegas, merupakan hasil percampuran darah Amerika (milik ayahnya), serta Korea (milik ibunya).

Walaupun saat ini Dennis Oh tak dapat dikatakan muda, namun aktor sekaligus model yang terkenal dengan beautiful smile-nya ini punya banyak sekali fans di berbagai belahan dunia, seperti Korea, China, dan Jepang, dan Amerika.

6. Tia ChoColat

Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!Berbagai Sumber

Tia Cuevas adalah eks girlgrup ChoColat yang lahir sebagai idol blasteran, yakni keturunan Korea-Amerika dari pihak Ibu, serta darah Jerman milik ayahnya. Nama girlgrup yang menaungi Tia memang tidak bertahan lama, karena pada tahun 2013 ChoColat akhirnya dibubarkan setelah 2 tahun debut.

Saat ini Tia Hwang, gadis berusia 21 tahun tersebut, tengah disibukkan dengan solo karirnya sebagai penyanyi sejak 2018 lalu, dengan debut single berjudul No More.

7. Ricky Kim

Wajah Unik & Eksotis, 7 Seleb Korea Ini Berdarah Campuran Amerika Lho!sg.news.yahoo.com

Sama seperti Dennis Oh, Ricky Kim ini juga memiliki wajah yang bule banget, bahkan mungkin gak terlihat wajah Korea sama sekali. Ricky Kim sendiri mulai ramai dikenal fans setelah ikut tampil dalam Law of The Jungle musim pertama.

Karena memiliki penampilan yang keren abis, ditambah wajah Ricky Kim yang terlihat awet muda, banyak fans yang mengaku kecewa setelah tau kalau ternyata ia telah menikah dan dikaruniai 2 orang anak. Duh, fangirl pada patah hati!

Nah, itulah sederet seleb Korea yang ternyata berdarah blasteran Amerika. Gak bohong, semuanya punya keunikan dan good-looking! Favoritmu siapa nih?

Baca Juga: Jago Banget, 5 Artis Korea Ini Kuliah di Jurusan Bahasa & Sastra

Sinta Wijayanti Photo Verified Writer Sinta Wijayanti

“Failure is a feeling long before it becomes an actual result." -Michelle Obama

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya