6 Aktor Korea Ini Rayakan Anniversary Debut ke-20 di Tahun 2020

Yoo Seung Ho jadi aktor paling muda nih! #WaktunyaKorea

Pada 20 tahun lalu, beberapa aktor Korea memulai karier mereka di industri hiburan melalui melalui drama, iklan, dan film hingga saat ini. Yang lebih mengejutkan, di tahun 2020, beberapa aktor ini memiliki jejak karier yang luar biasa dan semakin populer di Korea.

Berikut ini beberapa aktor Korea yang merayakan anniversary debut ke-20 di tahun 2020. Siapa saja? Yuk, simak ulasannya di bawah ini!

1. Kwon Sang Woo

6 Aktor Korea Ini Rayakan Anniversary Debut ke-20 di Tahun 2020soompi.com

Kwon Sang Woo pertama kali memulai debut akting di industri Korea pada tahun 2001 dengan membintangi KDrama Delicious Proposal. Dua tahun kemudian, nama Kwong Sang Woo semakin bersinar setelah berperan sebagai Cha Song Joo di KDrama Stairway to Heaven bersama Choi Jin Woo dan Kim Tae Hee.

KDrama Stairway to Heaven merupakan salah satu dari gelombang Hallyu epik yang menjadi awal mula bagi semua drama yang menceritakan percintaan yang fenomenal. Di tahun 2020 ini Kwon Sang Woo kembali membintangi KDrama Delayed Justice dengan berperan sebagai Park Tae Yong, seorang pembela umum yang menjadi pengacara hanya dengan ijazah sekolah menengah.

2. Kim Tae Hee

6 Aktor Korea Ini Rayakan Anniversary Debut ke-20 di Tahun 2020kdramastars.com

Kim Tae Hee memulai debut akting dengan berperan sebagai Park Jung Yeon versi muda di film Last Present. Tetapi nama Kim Tae Hee mulai melambung setelah membintangi KDrama Stairway to Heaven pada tahun 2003. Kemudian pada tahun 2009, ia berhasil memenangkan penghargaan pertamanya di bidang akting melalui KDrama Iris.

Di tahun 2020, Kim Tae Hee berhasil mencuri perhatian dengan berperan di KDrama Hi Bye, Mama!. Di KDrama tersebut, ia berperan sebagai Cha Yu Ri, seorang ibu yang meninggal tak lama setelah melahirkan putrinya. Lima tahun kemudian, ia diberi kesempatan untuk kembali ke dunia di mana ia mencoba untuk bersatu kembali dengan suami dan putrinya.

Baca Juga: Kian Populer, 5 Artis Korea Ini Debut Akting di Layar Kaca Usia 30-an 

3. Yoo Seung Ho

6 Aktor Korea Ini Rayakan Anniversary Debut ke-20 di Tahun 2020Dok. tvN

Yoo Seung Ho menjadi satu-satunya aktor berusia 27 tahun yang merayakan anniversary debut ke-20 di tahun 2020. Ia pertama kali muncul dalam sebuah iklan ponsel N016 sebelum membintangi drama atau film. Pada tahun 2000, saat berusia tujuh tahun, ia mulai membintangi KDrama Daddy Fish dengan berperan sebagai Jung Da Um. 

Pada tahun 2015, setelah menyelesaikan tugas militernya, Yoo Seung Ho kembali membintangi KDrama Remember bersama Park Min Young. Berkat KDrama tersebut, ia berhasil meraih popularitas di industri hiburan Korea. Ia berperan sebagai Seo Jin Woo, seorang pria yang kebetulan mengidap hyperthymesia.

Di tahun 2020 ini, Yoo Seung Ho comeback dengan KDrama Memorist bersama Lee Se Young dan Jo Sung Ha. Di KDrama tersebut, ia berperan sebagai Dong Baek, seorang polisi yang memiliki kemampuan supernatural untuk membaca pikiran seseorang.

4. Cho Seung Woo

6 Aktor Korea Ini Rayakan Anniversary Debut ke-20 di Tahun 2020Dok. tvN

Cho Seung Woo memulai debut akting dengan membintangi film Chunhyang pada tahun 2000. Di film tersebut, ia berperan sebagai Lee Mongryong. Nama Cho Seung Woo semakin bersinar setelah membintangi KDrama King's Doctor. Ia bahkan berhasil membawa pulang Daesang berkat kemampuan aktingnya yang memukau.

Di tahun 2020, ia comeback dengan membintangi KDrama Forest of Secrets 2 dengan berperan sebagai Hwang Si Mok. Ia dan Bae Doo Na bekerja sama dalam KDrama tersebut untuk menjadi partner-in-crime saat harus mengungkap kejahatan dan koruptor.

5. Shin Min Ah

6 Aktor Korea Ini Rayakan Anniversary Debut ke-20 di Tahun 2020hellokpop.com

Shin Min Ah memulai debut akting dengan membintangi film seni Volcano High dengan Jang Hyuk pada tahun 2001. Nama Shin Min Ah semakin dikenal setelah membintangi KDrama A Love to Kill bersama Rain. Di KDrama tersebut, ia berperan sebagai Cha Eun Suk, seorang aktris muda yang suka menggoda Rain.

Meski di tahun 2020 ini Shin Min Ah tak membintangi KDrama atau film, tetapi pada tahun 2019 lalu, ia membintangi KDrama Chief of Staff. Terbiasa membintangi KDrama dengan genre komedi romantis, kali ini Shin Min Ah menukar citranya yang ceria dengan yang lebih intens. Chief of Staff adalah sebuah KDrama bergenre thriller politik.

6. Jung Ryeo Won

6 Aktor Korea Ini Rayakan Anniversary Debut ke-20 di Tahun 2020smentertainment.com

Jung Ryeo Won memulai debut sebagai salah satu member dari girl group tahun 2000-an yang disebut "Chakra." Setelah dibubarkan beberapa tahun kemudian, ia akhirnya memutuskan menjadi aktor. Ia pertama kali membintangi KDrama Saxophone and Chapssaltteok.

Nama Jung Ryeo Won di bidang akting semakin melambung setelah membintangi KDrama  My Name Is Kim Sam Soon yang sangat populer pada tahun 2005. Ia berperan sebagai Yoo Hee Jin, mantan pacar Hyun Jin Heon yang diperankan oleh Hyun Bin.

Di tahun 2020, Jung Ryeo Won comeback dengan KDrama War of Prosecutors. Ia berperan sebagai Cha Myung Joo, seorang jaksa yang sukses di Seoul tetapi tiba-tiba dipindahkan ke cabang distrik yang sepi.

Itulah beberapa aktor Korea yang rayakan anniversary debut ke-2020 di tahun 2020. Ada yang menjadi favoritmu gak nih?

Baca Juga: 10 Aktor Drama Korea Paling Populer Sepanjang Tahun 2020, Susah Milih!

Anis Photo Verified Writer Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya