Dramanya Stop Syuting, Ini Fakta Kasus Tuduhan Bullying Aktor Ji Soo

KNetz meminta Ji Soo mundur dari perannya #WaktunyaKorea

Di awal 2021, beberapa artis populer Korea tak luput dari tuduhan bullying yang pernah mereka lakukan di masa sekolah. Bahkan salah satu member Stray Kids, Hyun Jin, akhirnya memutuskan untuk vakum sementara dari semua kegiatan setelah dituduh melakukan bullying.

Tak hanya Hyun Jin, baru-baru ini Ji Soo, yang telah memulai debutnya sebagai aktor sejak 2009, ikut terseret kasus tuduhan bullying yang pernah ia lakukan di masa sekolah. Hal tersebut sontak membuat KNetz geram dan meminta Ji Soo untuk keluar dari perannya di KDrama River Where the Moon Rises.

Dengan kasus tuduhan bullying yang menimpa Ji Soo, kini KDrama River Where the Moon Rises sedang dalam proses diskusi untuk melanjutkan penayangan. Berikut ini fakta kasus tuduhan bullying Aktor Ji Soo yang banyak mendapatkan sorotan.

1. Postingan di komunitas daring yang menuduh Ji Soo terlibat dalam kasus bullying di masa sekolah

Dramanya Stop Syuting, Ini Fakta Kasus Tuduhan Bullying Aktor Ji Sooinstagram.com/actor_jisoo

Pada 2 Maret 2021, publik dibuat heboh dengan kabar Ji Soo yang terseret kasus tuduhan perundungan di masa lalu. Tuduhan yang ditujukan kepada Ji Soo bermula dari unggahan di komunitas daring yang mengatakan bahwa Ji Soo pernah terlibat dalan kasus perundungan yang dilakukan semasa sekolah.

Pengunggah mengklaim bahwa Ji Soo melakukan perundungan secara rutin sejak 2006 hingga 2008 dan dicap sebagai penganggu semasa sekolah. Tak hanya itu, Ji Soo bahkan disebut sebagai salah satu anggota yang tergabung dalam kelompok Iljin atau kelompok perundung di sekolah.

2. Ji Soo dituduh termasuk dalam anggota kelompok Iljin sejak 2007

Dramanya Stop Syuting, Ini Fakta Kasus Tuduhan Bullying Aktor Ji Sooinstagram.com/actor_jisoo

Tak hanya disebut sebagai pelaku perundungan, Ji Soo bahkan dikabarkan merupakan salah satu anggota kelompok Iljin atau kelompok perundungan yang meresahkan semasa sekolah. Penggunggah mengatakan bahwa aktor yang sedang membintangi KDrama River Where The Moon Rises ini pernah bergabung pada 2007.

Ji Soo dicap sebagai seseorang yang suka melakukan berbagai macam kekerasan dan penindasan saat duduk di bangku Sekolah Menengah Pertama (SMP). Meskipun belum dikonfirmasi secara resmi kebenaran kasus ini, tetapi KNetz mendesak Ji Soo untuk keluar dari perannya di KDrama River Where The Moon Rises.

Baca Juga: Jadi Ayah-Anak di KDrama, 10 Adu Pesona Kang Ha Neul vs Ji Soo

3. KeyEast Entertainment merilis pernyataan resmi terkait kasus tuduhan bullying yang menimpa Ji Soo

Dramanya Stop Syuting, Ini Fakta Kasus Tuduhan Bullying Aktor Ji Sooinstagram.com/actor_jisoo

Tak hanya tinggal diam, KeyEast Entertainment yang merupakan agensi yang menaungi Ji Soo, akhirnya merilis pernyataan resmi terkait kasus tuduhan bullying yang menimpa salah satu artisnya. KeyEast Entertainment dan Ji Soo meminta maaf kepada para penggemar karena telah membuat mereka khawatir dengan kabar tersebut.

KeyEast Entertainment bahkan meminta pengertian orang-orang agar tidak membagikan unggahan yang masih simpang siur dan belum diverifikasi kebenarannya. Saat ini, KeyEast Entertainment masih dalam tahap penyelidikan untuk mengusut kasus tuduhan bullying yang menyeret nama Ji Soo.

4. KeyEast Entertainment tengah selidiki kasus tuduhan bullying Ji Soo

Dramanya Stop Syuting, Ini Fakta Kasus Tuduhan Bullying Aktor Ji Sooinstagram.com/actor_jisoo

Setelah merilis pernyataan resmi, KeyEast Entertainment berjanji untuk mengusut tuntas kasus tuduhan perundungan yang ditujukan kepada Ji Soo tersebut. KeyEast Entertainment akan melakukan upaya yang terbaik untuk memverifikasi kebenaran dari tuduhan perundungan yang beredar di komunitas daring.

KeyEast Entertainement yang dilansir melalui Panncafe menyatakan bahwa, "Kami akan mulai dengan menerima e-mail tentang masalah tersebut dan mengumpulkan informasi tentangnya tanpa distorsi apa pun. Selain itu, jika diizinkan, kami ingin mendengar pendapat mereka secara pribadi."

5. KDrama River When the Moon Rises terancam stop tayang

Dramanya Stop Syuting, Ini Fakta Kasus Tuduhan Bullying Aktor Ji Sooinstagram.com/actor_jisoo

Akibat dari tuduhan kasus perundungan yang menimpa Ji Soo, baru-baru ini KNetz meminta aktor kelahiran 30 Maret 1993 silam tersebut untuk mundur dari KDrama River Where the Moon Rises. Ji Soo saat ini diketahui sedang membintangi KDrama River Where the Moon Rises dengan berperan sebagai On Dal yang ditayangkan oleh KBS.

Setelah kasus tersebut, pihak KBS akan segera melakukan diskusi sembari menunggu proses verifikasi terkait kebenaran dari tuduhan perundungan yang dilakukan Ji Soo semasa sekolah. Pihak KBS maupun Ji Soo kini berharap permasalahan ini cepat menemukan titik temu agar tidak terjadi kekhwatiran di kalangan para penggemar.

Namun, kabar terbaru pada 4 Maret 2021 menyatakan bahwa syuting River Where the Moon Rises hari ini dihentikan. Belum ada informasi lebih lanjut mengenai kelanjutan penayangan drama ini. 

6. Pada 4 Maret 2021 pagi, Ji Soo mengunggah ungkapan permintaan maaf lewat Instagramnya

Keesokan harinya, pagi ini (4/3/2021) Ji Soo mengungkapkan permintaan maaf kepada fans dengan menuliskan surat tulisan tangan dan diunggah melalui Instagram pribadinya. Berikut isi suratnya:

Saya memohon maaf sedalam-dalamnya kepada orang-orang yang tersakiti atas perbuatan buruk saya. Tidak ada alasan yang dapat dibenarkan dari masa lalu saya. Banyak hal yang tidak dapat termaafkan.

Saat memulai karier akting, saya menerima banyak perhatian dari orang-orang yang itu mengubur masa lalu saya. Dan hal itulah yang membawa saya pada saat ini.

Namun, akan selalu ada bagian dari diri saya yang menyesali masa lalu hingga membuat saya sangat khawatir. Masa lalu yang kelam itu menghantui saya.

Saya ingin memohon maaf kepada orang-orang yang terluka karena perbuatan saya di masa lalu--di saat mereka menyaksikan saya menjadi aktor. Saya akan merefleksikan ini dan merenung mengenai masa lalu tersebut--yang tidak akan terhapus dalam hidup saya.

Saya merasa sangat bersalah kepada seluruh relasi, produser, aktor, dan para staf yang telah bekerja keras dalam drama (River Where the Moon Rises). Saya berharap tidak membawa pengaruh buruk pada drama ini.

Saya meminta maaf dengan tulus kepada semua orang yang telah terluka karena perbuatan saya.

Itulah fakta terkait kasus tuduhan perundungan yang menimpa Ji Soo baru-baru ini. Pihak KBS maupun Ji Soo kini tengah mendalami permasalahan ini untuk memverifikasi kebenaran agar tidak terjadi kesimpang siuran di komunitas daring.

Baca Juga: Berasal dari KeyEast, Ini 10 Adu Pesona Ji Soo dan Hwang In Yeop

Anis Photo Verified Writer Anis

من صبر ظفر

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya