12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)

Putri Ariel mana saja yang kamu favoritkan?

Walt Disney Studios dikenal sebagai perusahaan perfilman yang banyak memproduksi animasi yang memiliki karakter ikonik. Salah satu karakter yang paling berkesan di hati anak-anak ialah putri Ariel di animasi The Little Mermaid

Selain, terkenal di kalangan anak-anak, karakter putri milik Walt Disney ini juga menjadi tontonan yang masih releven untuk disaksikan oleh semua kalangan. Saking terkenalnya, karakter putri Ariel juga sering muncul sebagai cameo di film animasi lainnya, lho.

Terkenal sebagai karakter putri duyung ikonik. Hmm, kira-kira bagaimana sih transformasi putri Ariel dari awal kemunculannya hingga sekarang? Daripada repot-repot search sendiri, mending simak saja rangkuman transformasi putri Ariel milik Disney di bawah ini. 

1. The Little Mermaid (1989)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di The Little Mermaid (1989) (instagram.com/thedisneyprincesses)

Daftar transformasi karakter putri duyung ikonik ini tidak akan terasa lengkap tanpa kehadiran putri Ariel di film The Little Mermaid (1989). Karakter putri duyung ini merupakan karakter putri Disney yang ke-4.

Ia terkenal sebagai karakter putri duyung yang memiliki sirip berwarna hijau kebiruan, rambut merah, dan memiliki suara yang sangat merdu. Dimana, figur karakter ini dibuat oleh seorang animator bernama Glen Keane, dengan mengikuti penggambaran karakter dalam skenario yang ditulis oleh Walt Disney dan Kay Nielsen pada 1930-1980. 

Digarap dalam jangka waktu yang relatif lama, karakter putri Ariel melalui film The Little Mermaid telah berhasil mencapai keuntungan, kurang lebih sebesar 211,3 miliar dolar AS. Selain, berhasil melegitkan pendapatan perusahaan, kepopuleran putri Ariel juga mengantarkan film The Little Mermaid menjadi peraih penghargaan bergengsi, salah satunya ialah Academy Award berkat vokal dari pengisi suara putri Ariel yakni Jodi Benson. Keren bukan?

2. Little Mermaid's Island (1990)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di Little Mermaid's Island (1990) (youtube.com/Failed and Unaired Pilots Tv)

Satu tahun setelah animasi The Little Mermaid (1989) dirilis. Pertunjukan Little Mermaid 's Island pun digarap oleh Jim Henson pada studio yang berlokasi di Silverlake, Los Angeles.

Pertunjukan yang melibatkan boneka peraga dan pemeran live action ini hendak ditayangkan di Disney Channel. Namun, rencana tersebut akhirnya berubah setelah kematian Jim Henson, sehingga pertujukan ini pun ditayangkan di kanal CBS pada 1992-1994. 

Nah, di pertunjukan ini, karakter putri Ariel diperankan langsung oleh Marietta DePrima, dengan memanfaatkan boneka tongkat pada cuplikan momen ketika putri Ariel berenang di dasar laut. Kamu tertarik gak, menyaksikan akting live action putri Ariel di pertunjukan klasik ini?

3. The Little Mermaid: The Series (1992)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di The Little Mermaid: The Series (1992) (youtube.com/TheLittleMermaidHD)

The Little Mermaid: The Series (1992) merupakan serial pertama yang diproduksi oleh Walt Disney Television. Serial ini diproduksi melalui arahan dari Jamie Mitchell dan Mircea Mantta, yang memiliki 31 episode dalam 3 season dan ditayangkan pada 1992-1994. 

Serial animasi yang diadaptasi dari animasi aslinya, The Little Mermaid (1989) ini berfokus pada kehidupan putri Ariel (Jodi Benson) sebelum bercita-cita menjadi manusia. Dimana, putri Ariel masih takut dengan kehidupan di permukaan laut dan belum melihat wajah Pangeran Eric pada jarak yang sangat dekat. Figur karakter putri Ariel-nya khas series kesukaan anak-anak banget, nih. 

4. The Little Mermaid II: Return to The Sea (2000)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di The Little Mermaid II: Return to The Sea (2000) (youtube.com/KittyLover Aaliyah 2)

Beralih ke film sekuel The Little Mermaid (1989) yang diarahkan oleh Jim Kammerud dan Brian Smith. Film yang diproduksi oleh Walt Disney Television dan Wang Film Production Co.Lid ini berfokus pada pengisahan tentang kehidupan rumah tangga putri Ariel dan Pangeran Eric setelah menikah dan dikaruniai anak perempuan bernama Melody. 

Di film ini, suara dari karakter putri Ariel tetap diisi oleh Jodi Benson. Karakternya digambarkan sebagai sosok Ibu penyayang namun tegas. Figurnya tetap bernuansa ala gaya animasi The Little Mermaid (1989), nih. 

5. House of Mouse (2001)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di House of Mouse (2001) (youtube.com/Disney Tweedles)

House of Mouse (2001) ialah serial animasi karya Roberts Gannaway dan Tony Craig. Film yang memiliki 54 episode dalam 3 season ini ditayangkan pada kanal ABC hingga Disney Cinemagic, mulai 2001 hingga 2003. 

Seriel yang berfokus pada karakter Mickey dan kawan-kawannya ini menghadirkan karakter animasi dari film Disney lainnya. Termasuk di dalamnya ialah putri Ariel dan Sebastian sebagai tamu di tempat hiburan House of Mouse. Pencinta animasi Mickey Mouse pasti menyadari kehadiran karakter putri Disney ini, bukan. 

6. Lilo & Stitch (2002)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di Lilo & Stitch (2002) (youtube.com/John Mello)

Kamu pasti familiar dengan karakter Stitch, bukan? Karakter ini pertama kali dipopulerkan melalui film Lilo & Stitch (2002). 

Nah, kepopuleran film ini dapat dicapai melalui promosi berkala yang dilakukan Walt Disney Studios. Hal ini, dilakukan dengan merilis teaser trailer yang melibatkan karakter animasi Disney lainnya, termasuk putri Ariel. 

Di trailer filmnya, putri Ariel terlihat terganggu oleh kehadiran Stitch beserta gelombang ombak besarnya, ketika ia sedang menyanyikan OST lagu Part of Your World. Parodi epik yang tampilkan figur khas ala putri Ariel di The Little Mermaid (1989). 

Baca Juga: Lagi Viral, 14 Fakta Karakter Putri Ariel di Film The Little Mermaid

7. The Little Mermaid: Ariel's Beginning (2008)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di The Little Mermaid: Ariel's Beginning (2008) (youtube.com/Brendon Pyle)

Masih terhubung dengan sekuel film The Little Mermaid yang sebelumnya. The Little Mermaid: Ariel's Beginning (2008) diproduksi melalui kolaborasi Disneytoon Studios dan Toon City Animation. Inc serta diproduksi melalui arahan dari Peggy Holmes.

Film animasi Disney Princess ini mengisahkan tentang usaha Ariel untuk mengembalikan musik di kerajaan Atlantika. Hal ini ia lakukan, mengingat ayah Ariel، raja Triton melarang keras peredaran musik semenjak istrinya, ratu Athena tewas akibat insiden kecelakan. Film sekualnya wajib ditonton oleh kamu yang suka banget film The Little Mermaid (1989), nih. 

8. Once Upon a Time (2011)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di Once Upon a Time (2013) (youtube.com/Guardian Images)

Dari kanal ABC, ada Once Upon a Time yang tayang pada 2011-2018. Serial fiksi ini memiliki 155 episode yang mencakup ke dalam 7 season

Serial yang diciptakan oleh Adam Horowitz dan Edward Kitsis ini bermula pada kutukan dari ratu Regina kepada penduduk kota Storybrooke, Maine. Dimana, kutukan ini mengubah penduduk aslinya menjadi karakter fiksi dari dunia dongeng.

Nah, salah satu, karakter fiksi yang muncul di kota ini ialah Ariel. Ia merupakan karakter wish realm yang juga disebut sebagai 'Wish Ariel'. 

Karakter putri duyung yang diperankan oleh JoAnna Garcia ini muncul di episode 6, season ke-3 dan episode 155, season ke-7. Kemunculan Ariel pada kedua episode ini didukung dengan kekuatan ajaibnya yaitu 'Mermaid Magic' dan 'World Crossing'. Putri Ariel-nya sangat keren, bukan? 

9. Sofia The First (2013)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di Sofia The First (2013) (youtube.com/Disney Junior)

Anak perempuan mana yang tidak suka menyaksikan serial Sofia The First? Serial karya Craig Gerber ini terdiri atas 113 episode dalam 4 season dan ditayangkan di Disney Channel. 

Serial animasi anak-anak ini berfokus pada petualangan karakter putri Sofia yang memiliki kalung 'Amulet of Avalor' yang ajaib. Keajaiban kalung ini dapat membuat Sofia dapat bercakap-cakap dengan binatang hingga  dapat memunculkan karakter putri Disney ketika Sofia membutuhkan pertolongan. Salah satu putri Disney yang sempat muncul untuk membantu Sofia ialah putri Ariel.

Putri duyung ikonik dari animasi The Little Mermaid (1989) ini muncul pada episode 23, season pertama yang bertajuk 'The Floating Palace II'. Figur karakter putri Ariel-nya ala gaya animasi serial Sofia The First!

10. Ralph Breaks the Internet (2018)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di Ralph Breaks the Internet (2018) (youtube.com/INAHQ id)

Ralph Breaks the Internet (2018) menjadi sekual The Little Mermaid (1989) selanjutnya, sejak The Little Mermaid: Ariel's Beginning (2008) ditayangkan. Film produksi Walt Disney Animation ini disutradarai oleh Phil Johnston dan Rich Moore. 

Film animasi populer ini memiliki premis cerita tentang petualangan karakter Ralph dan Venellope di dunia internet, hingga akhirnya Venellope dapat berinteraksi dengan para putri Disney. Dimana, pertemuannya tersebut terjadi di ruang tunggu khusus untuk para putri Disney.

Di ruangan tersebut, Venellope bertemu langsung dengan para putri Disney. Salah satu putri Disney yang ia temui ialah putri Ariel dari film The Little Mermaid (1989). 

Di awal pertemuannya dengan Venellope, putri Ariel digambarkan sebagai figur putri yang bergaun merah muda. Setelah melewati jangka waktu beberapa menit, putri Ariel pun mengenakan baju kasual yang dirancang berdasarkan representatif dari filmnya sembari menyanyikan lagu 'Part of Your World'. Ikonik banget!

11. The Little Mermaid Live! (2019)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di The Little Mermaid (2019) (allure.com)

Selanjutnya, ada adaptasi The Little Mermaid (1989) dalam versi pertunjukan ala teater panggung Broadway. The Little Mermaid Live! (2019) merupakan pertunjukan musikal yang memanfaatkan boneka peraga, animasi dan akting langsung dari pemeran karakter. 

Pertujukan yang disutradarai oleh Hamish Hamilton ini ditayangkan di kanal ABC. Penyiarannya sendiri diperuntukkan sebagai perayaan 30 tahun penayangan film animasi yang memiliki karakter putri duyung ikonik yakni The Little Mermaid (1989). Dimana, karakter putri Ariel diperankan langsung oleh Auli'i Cravalho, sosok pengisi suara karakter putri Disney Moana, lho. 

12. The Little Mermaid (2023)

12 Transformasi Karakter Princess Ariel Little Mermaid (1989-2023)putri Ariel di The Little Mermaid (2023) (instagram.com/disneylittlemermaid)

Setelah, sebelumnya masuk di dalam daftar calon pemeran karakter putri Ariel bersama Auli'i Cravalho dan JoAnna Garcia di pertunjukan The Little Mermaid Live! (2019). Pada 2023, Halle Bailey pun berhasil mendapatkan peran impiannya sebagai putri Ariel Disney. 

Walaupun, sempat tuai sorotan netizen. Karakter putri Ariel yang diperankan Halle Bailey ini dinilai telah memenuhi beberapa kriteria, salah satu diantaranya ialah vokal Halle Bailey yang mewakili jiwa dari putri Ariel. Karena, diketahui bahwa suara merdu putri Ariel merupakan ciri khasnya, sehingga suaranya sempat ditukarkan kepada Ursula, si penyihir jahat. Esentrik dan bikin penasaran, bukan?

Selain, bertransformasi melalui film, pertujukan dan serial di daftar di atas. Rupanya, figur putri Ariel milik Disney juga sempat muncul secara cepat di Roller Coaster Rabbit (1990), A Goofy Movie (1995), Tangled (2010) hingga Frozen II (2019). Jadi, setiap transisi generasi anak-anak bakal familiar pada kisah di balik karakter putri Ariel.

Baca Juga: 5 Alasan Harus Nonton Film The Little Mermaid, Siap-siap Nostalgia!

Siti Raodhatul Ummah Photo Verified Writer Siti Raodhatul Ummah

Multi-U

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Agustin Fatimah

Berita Terkini Lainnya