5 Film Horor yang Siap Ramaikan Bioskop Indonesia pada April 2019

Horor lokal tak kalah dengan Hollywood

Horor bisa dibilang menjadi genre favorit para pecinta film di Indonesia. Film-film horor yang tayang di bioskop tanah air tidak pernah sepi oleh penonton. Dari horor lokal maupun buatan Hollywood, masyarakat kita begitu menyukai film horor.

Para pecinta film Indonesia wajib bersyukur karena akan ada banyak film horor yang tayang bulan depan. Dari buatan Hollywood, ada dua film yang menjadi andalan dan menampilkan nama-nama besar dalam jajaran pemainnya. Sementara horor lokal masih kental mengandalkan cerita urban legend lawas dan satu adaptasi dari film horor Korea Selatan.

Berikut 5 film horor yang siap meramaikan bioskop tanah air pada April 2019.

1. Sunyi

5 Film Horor yang Siap Ramaikan Bioskop Indonesia pada April 2019instagram.com/filmsunyi

Di antara film horor Indonesia yang akan tayang pada April 2019, Sunyi bisa dibilang menjadi film yang paling mencuri perhatian. Sunyi sendiri merupakan adaptasi dari film horor Korea Selatan berjudul Whispering Corridors yang tayang pada 1998.Film aslinya sendiri bercerita tentang seorang pelajar yang meninggal di sekolah dan mencoba balas dendam untuk melindungi teman-temannya yang masih hidup. 

Sunyi menggandeng sutradara horor kenamaan Indonesia, Awi Suryadi, yang sudah berkarya melalui Danur, Danur 2, dan Badoet.

Selain itu, jajaran pemeran dalam film ini juga terhitung jempolan. Ada Amanda Rawles dan Angga Yunanda yang didapuk sebagai pemeran utama. Sementara Arya Vasco dan Naomi Paulinda juga akan unjuk gigi di film ini. Sunyi bisa disaksikan di bioskop Indonesia mulai April 2019.

2. Pet Sematary

5 Film Horor yang Siap Ramaikan Bioskop Indonesia pada April 2019imdb.com

Stephen King terkenal sebagai penulis novel horor nomor satu di Amerika Serikat. Karya-karyanya seperti IT, The Shining, dan Carrie sudah diadaptasi ke medium film. Kali ini Pet Sematary akan ikut unjuk gigi dalam jajaran film adaptasi dari novel Stephen King. Pet Sematary sendiri merupakan remake dari film serupa yang pernah tayang pada 1989.

Film ini masih akan mengusung cerita mengenai kuburan misterius di sebuah wilayah. Sebuah tragedi yang menewaskan anak dari salah satu penduduk membuat kekuatan jahat bangkit dan justru membangunkan orang-orang yang sudah mati. Dari situlah teror kemudian berasal.

Baca Juga: 5 Hal Klise yang Pasti Akan Kamu Temui di Film Horor Indonesia

3. The Curse of La Llorona

5 Film Horor yang Siap Ramaikan Bioskop Indonesia pada April 2019imdb.com

The Curse of La Llorona menceritakan tentang hantu La Llorona yang menakut-nakuti anak-anak. La Llorona sendiri merupakan salah satu hantu legendaris yang sudah terkenal di Los Angeles, Amerika Serikat. Ia merupakan seorang ibu yang menenggelamkan anak-anaknya di sungai dan kini ia menangis setiap malam karena peristiwa itu.

Film ini menggandeng nama-nama besar seperti James Wan di kursi produser dan Linda Cardellini sebagai pemeran utamanya. Film ini bisa disaksikan mulai 19 April 2019.

4. Pocong: The Origin

5 Film Horor yang Siap Ramaikan Bioskop Indonesia pada April 2019instagram.com/montytiwa

Dalam beberapa terakhir, Monty Tiwa memang lebih giat menyutradarai film-film komedi atau romantis. Tahun ini, Monty Tiwa akan kembali menyutradarai film horor dalam Pocong: The Origin.

Film ini merupakan sekuel dari Pocong 3 yang juga disutradari oleh Monty Tiwa pada 2007. Meski merupakan sekuel, para pemain di Pocong: The Origin berbeda dengan film sebelumnya. Kali ini, Monty Tiwa akan mengarahkan Samuel Rizal, Surya Saputra, dan Nadya Arina dalam jajaran akting. Film Pocong: The Origin akan mulai tayang pada 18 April 2019.

5. Sekte

5 Film Horor yang Siap Ramaikan Bioskop Indonesia pada April 2019instagram.com/filmsekte

Melihat Rizky Nazar di film romantis mungkin menjadi sebuah hal yang biasa. Namun Rizky Nazar kali ini mencoba keluar dari zona nyaman dengan ikut berperan dalam film horor berjudul Sekte.

Rizky akan beradu akting dengan Derby Romero dan Asmara Abigail di film ini. Para penggemar Rizky Nazar bisa mulai menyaksikan akting perdananya di film horor pada 25 April 2019.

Dari lima film horor yang akan tayang bulan depan ini, kamu paling tidak sabar menunggu yang mana?

Baca Juga: Meski Dimainkan oleh 1 Orang, 7 Film Ini Malah Sukses Besar

Sri Mulyati Photo Verified Writer Sri Mulyati

Seorang penumpang yang biasa duduk di dekat jendela

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya