Meninggal Dunia, Ini Perjalanan Karier Ria Irawan

Selamat jalan, Ria…

Kabar duka menyelimuti dunia hiburan. Artis yang mengawali kariernya sejak tahun 1973, Ria Irawan, meninggal dunia pada Senin, 6 Januari 2020. Ria menghembuskan napas terakhir di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo akibat penyakit kanker yang dideritanya.

Dikenal sebagai artis serbabisa, berikut perjalanan karier Ria Irawan yang sudah berkarya selama lebih dari empat puluh tahun di dunia hiburan. Selamat jalan, Ria…

1. Sudah mulai main film sejak usia empat tahun

Meninggal Dunia, Ini Perjalanan Karier Ria IrawanInstagram.com/riairawan

Lahir pada 24 Juli 1969 dari pasangan aktor senior Bambang Irawan dan Ade Irawan membuat Ria sudah disoroti sejak saat kelahirannya. Bakat seni yang menurun dari orang tua membuat Ria sejak kecil tertarik dengan dunia perfilman. Siapa sangka, saat Ria masih berusia empat tahun, dia sudah menjadi figuran dalam film Sopir Taxi yang tayang tahun 1973.

Kariernya sebagai figuran masih berlanjut di film Bebas Kasih. Lanjut lagi di film Fajar Menyingsing tahun 1975 bersama Erwin Gutawa. Sejak belia mengenal dunia film membuat Ria fasih dan terbiasa berakting di depan kamera. Dia main lagi dalam film Chicha tahun 1976 bersama Chicha Koeswoyo.

2. Makin terkenal sejak membintangi film Kembang Kertas

Meninggal Dunia, Ini Perjalanan Karier Ria IrawanInstagram.com/riairawan

Tepatnya tahun 1984, Ria berhasil memukau penonton lewat aksinya dalam film Kembang Kertas. Sejak saat itu namanya mulai menduduki puncak ketenaran sebagai artis peran yang hits pada masanya. Dia lanjut main lagi dalam film Bila Saatnya Tiba yang membuatnya mendapat nominasi Festival Film Indonesia 1986 sebagai Artis Wanita Terbaik. Nominasi yang sama kembali didapatkan Ria tahun 2006 lewat film Berbagi Suami.

3. Sudah memerankan banyak sekali film dan sinetron

Meninggal Dunia, Ini Perjalanan Karier Ria IrawanInstagram.com/riairawan

Sebelum tutup usia, Ria dikenal sebagai salah satu artis senior yang produktif di bidangnya. Dia sudah membintangi banyak sekali film layar lebar dan sinetron. Ai Lop Yu Pul, Madame X, Arisan! 2, Romantini, Bulan di Atas Kuburan dan Kuambil Lagi Hatiku merupakan film layar lebar yang diperankan Ria sepuluh tahun terakhir bahkan saat dirinya sudah didiagnosa kanker tahun 2009.

Baca Juga: Perjalanan Karier Zulkifli Zaini, Nakhoda Baru PLN

4. Merambah dunia tarik suara

Meninggal Dunia, Ini Perjalanan Karier Ria IrawanInstagram.com/riairawan

Bungsu lima bersaudara dari Bambang dan Ade Irawan ini pernah membuat album bareng grup musik bernama Japras dan album tersebut meledak di pasaran. Ria juga sempat berkolaborasi dengan Rano Karno melalui dua album dangdut berjudul Hiasan Mimpi dan Sorga Dunia. Ada pula album pop berjudul Setangkai Anggrek Bulan dan Di Antara Hatiku Hatimu yang digarapnya. Tidak selesai sampai di situ, Ria membentuk trio bersama Nurul Arifin dan Ita Mustafa.

5. Menjadi produser, fotografer serta sutradara videoklip

Meninggal Dunia, Ini Perjalanan Karier Ria IrawanInstagram.com/riairawan

Tidak pernah berhenti berkarya, Ria menjajal profesi fotografer setelah menjadi penyanyi dan pemain film. Dirinya juga terjun dalam dunia penyutradaraan video klip. Dia pernah menggarap klip Anggun C. Sasmi dan banyak penyanyi lainnya. Sempat tinggal di Milan dan mengambil kuliah desain grafis, Ria yang kembali ke Indonesia kembali menduduki puncak karier karena banyaknya tawaran bermain sinetron dan film yang diterimanya.

Sejak tahun 2009, Ria didiagnosa mengidap kanker getah bening yang membuatnya harus menjalani perawatan medis. Ria menghembuskan napas terakhir di usianya yang ke 51 tahun dan jenazahnya akan disemayamkan di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Selamat jalan, Ria Irawan, semoga amal dan kebaikanmu diterima di sisi Tuhan YME.

Baca Juga: [BREAKING] Ria Irawan Meninggal Dunia dalam Perjuangan Melawan Kanker

Topik:

  • Triadanti

Berita Terkini Lainnya