5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Soal TULUS Tur Manusia, Ada di 11 Kota!

Tulus akan bawakan lebih dari 15 lagu di setiap turnya

Perjalanan album "Manusia" milik Tulus yang dirilis pada 3 Maret 2022 disambut baik oleh penikmat musik Indonesia. Bahkan, salah satu lagunya yan berjudul "Hati-Hati di Jalan" berhasil menjadi lagu yang paling sering didengarkan di Indonesia. Lalu, disusul dengan album kelima Tulus yang bertajuk "Manusia" sebagai album yang paling sering didengarkan di Indonesia. 

Dengan antusias yang membludak, kini Tulus mengumumkan Tur Manusia miliknya. Faktanya, ada beberapa hal yang wajib kamu tahu mengenai tur ini. Mau tahu apa aja? Keep scrolling!

1. Jadi tur pertama setelah 3 tahun berselang

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Soal TULUS Tur Manusia, Ada di 11 Kota!konferensi pers tulus tur manusia 2023 (Dok.IDN Times/Stephanie Risyana)

Setelah sukses dengan Tur Sewindu 3 tahun yang lalu. Kini, Tulus kembali dengan Tur Manusia dan akan membawakan seluruh lagu yang ada di dalam album "Manusia" miliknya. Kali ini, tur yang bertajuk "TULUS Tur Manusia 2023" bekerja sama dengan PT. Expo Indonesia Jaya sebagai promotor. 

"Saat lagu-lagu di dalam album "Manusia" tumbuh di keseharian yang mendengarkan, rasanya senang dan bersyukur. Tidak sabar untuk membawakan lagu-lagi itu di atas panggung," ujar Tulus di konferensi pers "TULUS Tur Manusia" 2023 pada Jumat (27/1). 

Tulus juga mengungkapkan bahwa dirinya begitu bersemangat untuk menyambut hari pertama "Tur Manusia" yang akan diadakan 4 hari lagi di Medan. 

"Sangat bersemangat dan tidak sabar ingin segera mulai perjalanannya, saya rasa semua tim juga demikian. Baik tim produksi, ataupun saat latihan kemarin, gak sabar gitu," ujar Tulus. 

2. Digelar di 11 kota di Indonesia

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Soal TULUS Tur Manusia, Ada di 11 Kota!konferensi pers tulus tur manusia 2023 (Dok.IDN Times/Stephanie Risyana)

Tidak hanya di satu kota, tetapi Tulus akan menggelar turnya di 11 kota di Indonesia. Berikut list dan jadwal kota yang akan mendapatkan giliran untuk "TULUS Tur Manusia 2023": 

  • Medan, 1 Februari 2023
  • Palembang, 3 Februari 2023
  • Makassar, 8 Februari 2023
  • Batam, 10 Februari 2023
  • Surabaya, 12 Februari 2023
  • Bali, 14 Februari 2023
  • Samarinda, 17 Februari 2023
  • Manado, 21 Februari 2023
  • Bandung, 23 Februari 2023
  • Yogyakarta, 25 Februari 2023
  • Jakarta, 3 Maret 2023

Baca Juga: Konser Tulus Batal, Satgas: Acara Musik Perlu Pemantauan Khusus 

3. Persiapan yang matang untuk "TULUS Tur Manusia 2023"

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Soal TULUS Tur Manusia, Ada di 11 Kota!konferensi pers tulus tur manusia 2023 (Dok.IDN Times/Stephanie Risyana)

Menjelang hari-H "TULUS Tur Manusia 2023" yang akan jatuh pada 1 Februari di Kota Medan, Tulus tentunya sudah mempersiapkan diri bersama dengan timnya. 

"Saya pribadi, selain spirit yang gak sabar, paling berusaha memastikan bahwa semua lagu ini bisa dipresentasikan dengan baik di atas panggung, karena konten utama dari tur manusia ini adalah seluruh konten utuh dari album manusia," ujar Tulus 

Penyanyi kelahiran Sumatra Barat itu juga menegaskan bahwa ada beberapa lagu dari album "Manusia" yang belum pernah ditampilkan di atas panggung sehingga dirinya dan tim begitu fokus dan latihan ekstra untuk membawakan lagu-lagu tersebut.

"Komponen-komponen lain dari tim produksi, tim kreatif itu semua berjalan dengan baik,  sudah siap untuk mengawali kota pertama dan lanjut terus sampai kota-kota berikutnya," lanjut Tulus. 

Di tengah kepadatannya untuk mempersiapkan tur, Tulus juga mengaku bahwa dirinya memerhatikan jam istirahat lantaran beberapa jadwal tur memiliki jeda waktu yang singkat. 

4. Akan tampilkan lebih dari 15 lagu

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Soal TULUS Tur Manusia, Ada di 11 Kota!potret Tulus saat konferensi pers (Dok.IDN Times/Stephanie Risyana)

Pada konferensi pers "TULUS Tur Manusia 2023", Tulus sempat membocorkan mengenai penampilan dirinya dalam Tur Manusia di beberapa kota mendatang. Tulus mengaku bahwa dirinya akan membawakan lebih dari 15 lagu nantinya. 

"Kurang lebih nomornya itu akan ada di atas 15 lagu, tapi ada kejutan-kejutan," ujar Tulus. 

Tidak hanya membawakan lagu-lagu dalam album "Manusia", Tulus juga akan membawakan lagu di beberapa album sebelumnya. Hanya saja, Tulus akan menghadirkan beberapa lagu di album sebelumnya berupa komposisi yang akan menjadi kejutan dalam "TULUS Tur Manusia 2023" nanti. 

5. Tiket yang ludes terjual di berbagai kota

5 Fakta yang Harus Kamu Tahu Soal TULUS Tur Manusia, Ada di 11 Kota!poster tulus tur manusia 2023 (instagram.com/tulusm)

Terpantau hingga saat ini, tiket "TULUS Tur Manusia 2023" sudah habis terjual setelah membuka dua kali kesempatan untuk penggemar membeli tiketnya. Ada beberapa jenis kategori seating dalam "TULUS Tur Manusia 2023", berikut daftarnya: 

Duduk Platinum = Rp2.250.000 (termasuk pajak dan biaya admin)

Duduk Emas = Rp1.750.000 (termasuk pajak dan biaya admin)

Festival Emas = Rp850.000 (termasuk pajak dan biaya admin)

Festival Perunggu A = Rp550.000 (termasuk pajak dan biaya admin)

Festival Perunggu B= Rp250.000 (termasuk pajak dan biaya admin)

Untuk kamu yang belum kebagian tiketnya, jangan bersedih, ya! Masih banyak kesempatan lainnya untuk melihat Tulus tampil langsung di panggung. 

Baca Juga: 5 Momen Paling Pecah di Konser TXT Jakarta, Taehyun Nyanyi Lagu Tulus

Topik:

  • Stephanie Risyana
  • Indra Zakaria

Berita Terkini Lainnya