5 Anime Populer yang Ikut Dikerjakan Studio Ubud, Buat RI Bangga!

Tidak hanya One Piece alur Wano, lho! #HypeIDN

Di zaman internet saat ini bekerja dan berkarir tidak mengenal yang namanya batasan geografis. Salah satu contohnya adalah Studio Ubud, studio animasi milik anak negeri ini sering mendapatkan proyek sebagai photography assistance atau photography coorperation untuk anime. Walaupun proyek yang dikerjakan hanya bersifat support dengan memberikan efek filter pada animasi, tapi hasil kerjanya patut diperhitungkan karena menjadi salah satu alasan hebatnya efek pertarungan di anime One Piece dan JoJo Golden Wind.

Lantas, apakah hanya anime One Piece dan JoJo Golden Wind yang ikut dikerjakan Studio Ubud? Tentu saja tidak, di bawah ini penulis sudah merangkum lima anime populer yang ikut dikerjakan Studio Ubud, beserta potongan video animenya!

1. JoJo's Bizarre Adventure Part 5: Golden Wind (JoJo no Kimyou na Bouken Part 5: Ougon no Kaze)

https://www.youtube.com/embed/r_mfpy2ZyQQ

Sebelum mengerjakan One Piece, Studio Ubud lebih dulu menjadi photography assistance atau photography coorperation anime JoJo's Bizarre Adventure Part 5: Golden Wind. Tentu saja itu prestasi membanggakan karena JoJo's Bizarre Adventure Part 5: Golden Wind adalah adaptasi anime JoJo's Bizarre Adventure terbaik saat ini.

Tugas yang dikerjakan Studio Ubud memang hanya bersifat support, namun jika kamu menonton anime JoJo's Bizarre Adventure Part 5: Golden Wind, kamu akan terkesima dengan hebatnya efek visual pertarungan-pertarungan JoJo's Bizarre Adventure Part 5: Golden Wind, contohnya saja efek kemampuan Stand King Crimson dan Gold Experience Requiem.

2. One Piece alur Wano

https://www.youtube.com/embed/gOCSWJ3h7Fo

Kenapa efek visual One Piece alur Wano berbeda dari One Piece alur sebelumnya bahkan manga? Salah satu jawabannya adalah keterlibatan Studio Ubud sebagai photography assistance atau photography coorperation anime One Piece alur Wano. Banyak efek pertarungan bahkan penggunaan Haki di One Piece yang sekarang terlihat begitu hype dan terasa overpowered.

Sedikit informasi, Studio Ubud mulai viral dan mulai banyak diperbincangkan saat muncul di credit One Piece opening 22 dan 23 (alur Wano). Alasan di balik peristiwa viral ini, karena banyaknya penggemar One Piece di Indonesia dibandingkan penggemar anime yang dikerjakan Studio Ubud sebelumnya dan fakta One Piece yang hanya memiliki credit opening dan tidak punya credit ending, tugas Studio Ubud itu bagian support dan wajarnya credit-nya diletakkan di ending anime.

3. Tokyo Ghoul:re Season 1 dan Tokyo Ghoul:re Season 2

https://www.youtube.com/embed/gO3_joZazxQ

Tidak hanya satu musim penayangan anime Tokyo Ghoul:re tetapi dua, Tokyo Ghoul:re S1 dan Tokyo Ghoul:re S2. Studio Ubud dipercaya sebagai photography assistance atau photography coorperation, pekerjaan menambahkan dan mengkomposisikan efek filter pada anime Tokyo Ghoul:re.

Sedikit fakta, Studio Ubud hanya ikut mengerjakan anime Tokyo Ghoul:re S1 dari episode 3 sampai 12, untuk Tokyo Ghoul:re S2 sendiri Studio Ubud mengerjakan seluruh episodenya.

Tentu saja jika dibandingkan dengan anime prekuel Tokyo Ghoul, Tokyo Ghoul:re terasa lebih baik dalam hal animasi dan efek Kagune setiap Ghoul.

Baca Juga: 5 Pesan Moral Anime 'Only Yesterday' dari Studio Ghibli, Sarat Makna!

4. We Never Learn: BOKUBEN (Bokutachi wa Benkyou ga Dekinai)

https://www.youtube.com/embed/-93gDeUo7oc

Berbeda dengan anime-anime lainnya di daftar ini, di anime We Never Learn: BOKUBEN tugas yang dikerjakan Studio Ubud bukanlah photography assistance atau photography coorperation. Studio animasi asal Jakarta ini mengerjakan bagian pembuatan animasi opening anime We Never Learn: BOKUBEN.

Sayangnya, di musim kedua anime We Never Learn: BOKUBEN, Studio Ubud tidak kembali ditunjuk untuk ikut mengerjakan anime adaptasi manga majalah Weekly Shonen Jump tersebut.

5. O Maidens in Your Savage Season (Araburu Kisetsu no Otome-domo yo.)

https://www.youtube.com/embed/BPdwfHDprLk

Tidak hanya anime shounen, Studio Ubud juga pernah ikut mengerjakan anime O Maidens in Your Savage Season, anime seinen dengan visualisasi genre shoujo yang bercerita tentang problematika masa pubertas gadis remaja.

Studio Ubud bekerja sebagai photography assistance atau photography coorperation anime O Maidens in Your Savage Season. Cara mengerjakan anime seinen dengan visualisasi genre shoujo drama pastinya berbeda dengan mengerjakan anime action, Studio Ubud sendiri bisa dibilang berhasil mengkomposisikan efek filter untuk mendukung desain karakter yang kawaii dan jalan cerita genre drama yang sarat dengan penekanan emosi.

Itulah lima anime populer yang ikut dikerjakan Studio Ubud. Sebenarnya masih banyak lagi anime yang ikut dikerjakan Studio Ubud dan tentu akan semakin banyak di masa depan. Untuk Studio Ubud tetap semangat! Teruslah berkarya dan menginspirasi putra-putri bangsa!

Baca Juga: Karya Baru Studio Ghibli, Intip 5 Fakta Film Aya to Majo

SYH Network #SungJinWoo성진우 Photo Verified Writer SYH Network #SungJinWoo성진우

Asian Muslim Influencer | Dukung SYH Network agar Tetap Terus Berkarya dengan Cara Beri Donasi: SociaBuzz (https://sociabuzz.com/syh_network/tribe), Trakteer (https://trakteer.id/syh_network) | YouTube: SYH Network (https://www.youtube.com/channel/UCEktzUz4WyYelfLUayP7d0g/)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • erwanto

Berita Terkini Lainnya