5 Momen Terbaik di Tower of God, Anime Adaptasi Komik Korea

Momen-momen paling impresif di Tower of God

Tower of God adalah salah satu anime yang mencuri perhatian di musim penayangan anime spring 2020. Sepanjang penayangannya, anime yang merupakan adaptasi manhwa webtoon ini tampil cukup baik dengan menghadirkan beberapa momen berkesan.

Lantas, apa saja momen-momen paling berkesan di Tower of God? Simak rangkumannya di bawah ini!

5. Ujian lantai Headon

5 Momen Terbaik di Tower of God, Anime Adaptasi Komik Koreaanimeshelter.com

Di episode pertama Tower of God, Bam yang ingin mendaki menara untuk dapat bertemu lagi dengan Rachel diharuskan melewati ujian sulit. Bam yang merupakan Irregular diberikan ujian oleh Headon untuk menghancurkan sebuah bola yang dijaga belut baja putih. Di momen inilah Bam pertama kali bertemu dengan Ha Yuri Jahad dan dipinjami Black March.

4. Kebenaran tentang Anak Jahad

5 Momen Terbaik di Tower of God, Anime Adaptasi Komik Koreadrunkenanimeblog.com

Kisah masa lalu Anak Jahad terungkap di episode 6 dan 7 Tower of God, ternyata Anak Jahad bukanlah Putri Jahad asli, melainkan dia adalah anak dari seorang Putri Jahad.

Di momen ini juga dijelaskan bahwa Putri Jahad harus mematuhi beberapa peraturan yang dibuat langsung oleh Jahad. Semua Putri Jahad dilarang untuk menikah dan mempunyai anak, jika ada Putri Jahad yang melanggar maka akan dieksekusi.

Baca Juga: Suka Anime Tower of God? 10 Istilah ini Wajib Kamu Ketahui!

3. Menang Crown Game atau kehilangan Black March

5 Momen Terbaik di Tower of God, Anime Adaptasi Komik Korearandomc.net

Di alur Crown Game, Bam membuat kesepakatan dengan Anak Jahad. Bam harus menyerahkan Black March kepada Anak Jahad kalau timnya kalah di permainan Crown Game.

Diluar dugaan, kehadiran Hwaryun dan terlukanya Rachel membuat Bam lepas kendali, akhirnya Tim Bam pun kalah dan Anak Jahad mendapatkan Black March.

2. Sisi gelap Rachel, gadis yang ingin melihat bintang

5 Momen Terbaik di Tower of God, Anime Adaptasi Komik Korealostinanime.com

Tower of God diakhiri dengan episode yang menjelaskan alasan Rachel mengkhianati Bam. Rachel rela melakukan apapun untuk bisa mewujudkan impiannya melihat bintang.

Di episode 13 inilah Rachel menunjukkan sifat aslinya. Walaupun Rachel adalah sosok yang mendidik dan membesarkan Bam, ternyata Rachel memiliki rasa benci kepada Bam dan tidak ragu untuk membunuh Bam.

1. Pengkhianatan Rachel

5 Momen Terbaik di Tower of God, Anime Adaptasi Komik Korearandomc.net

Plot twist paling berpengaruh di cerita Tower of God ini ditunjukkan di akhir episode 12 animenya. Momen inilah yang membuat banyak penggemar Tower of God membenci Rachel.

Namun tahukah kamu, ternyata momen ini adalah titik balik perkembangan karakter Bam. Jika, Bam tidak didorong Rachel mungkin Bam tidak akan punya motivasi untuk mengakhiri kekuasaan Jahad. Pada akhirnya, Bam hanya akan terus bergantung kepada Rachel dan tidak akan peduli dengan nasib menara.

Nah, itulah 5 momen paling berkesan di anime Tower of God. Bagaimana menurut kamu? Momen manakah yang paling kamu favoritkan?

Baca Juga: Tower of God: 5 Fakta Tentang Rachel yang Wajib Kamu Ketahui

SYH Network #SungJinWoo성진우 Photo Verified Writer SYH Network #SungJinWoo성진우

Asian Muslim Influencer | Dukung SYH Network agar Tetap Terus Berkarya dengan Cara Beri Donasi: SociaBuzz (https://sociabuzz.com/syh_network/tribe), Trakteer (https://trakteer.id/syh_network) | YouTube: SYH Network (https://www.youtube.com/channel/UCEktzUz4WyYelfLUayP7d0g/)

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Ernia Karina

Berita Terkini Lainnya