Bikin Adem, 9 Lagu Taeyeon SNSD yang Cocok Didengar saat Merasa Lelah

Wajib masuk playlist! #WaktunyaKorea #IDNTimesHype

Taeyeon merupakan leader sekaligus vokalis utama dari girlband SNSD. Cewek kelahiran 1989 ini juga meniti karier solo dan sudah tak terhitung prestasi yang pernah ia dapatkan dari karya miliknya.

Dari genre ballad hingga R&B, lagu Taeyeon selalu laris di pasaran. Ada beberapa lagu dari Taeyeon yang cocok didengar saat kamu merasa lelah dan putus asa. Penasaran? Yuk, simak baik-baik dan jangan lupa masukkin ke playlist.

1. Mampu melepas semua penat, lagu "Happy" yang memiliki melodi ringan ini bisa membuatmu menjadi kembali ceria dan siap untuk lanjut aktivitas lainnya

https://www.youtube.com/embed/Raj-AuQgCTg

2. Lagu "I" yang berkolaborasi dengan Verbal Jint ini mengajak kita agar tetap kuat dalam menghadapi cobaan hidup, meskipun terasa berat. Wah, inspiratif sekali! 

https://www.youtube.com/embed/4OrCA1OInoo

3. Jadi lagu pemersatu fandom, single "Fine" menceritakan tentang seseorang yang berusaha untuk melupakan bayangan dari mantan kekasihnya. Butuh perjuangan banget, dong! 

https://www.youtube.com/embed/NHXUM-6a3dU

Baca Juga: 6 Lagu SNSD yang Menonjolkan Suara Merdunya, Menenangkan Banget!

4. Lewat lagu "Something New", Taeyeon mengajak kita supaya menjadi diri sendiri dan bebas melakukan apapun. Wah, bisa jadi panutan nih!

https://www.youtube.com/embed/im1UUY8dQIk

5. Bikin baper, lagu "When I Was Young" mengajak kita untuk mengenang masa muda kita yang penuh dengan kebahagiaan dan keberuntungan 

https://www.youtube.com/embed/_NYFtoFGfHA

6. Punya melodi slow, lewat lagu "Dear Me", Taeyeon menceritakan bahwa ia selalu mencintai dan percaya kepada dirinya sendiri

https://www.youtube.com/embed/bho0m505qVA

7. Taeyeon mengajak para wanita untuk berani berbicara di depan umum lewat lagu "#GirlsSpkOut". Wah, dengerin lagunya bakal menjadi wanita tangguh, nih!

https://www.youtube.com/embed/XT7Oh6vTY1Q

8. Lagu "Spark" menceritakan tentang seseorang yang tetap berusaha mencapai keinginannya dengan semangat yang membara

https://www.youtube.com/embed/eP4ga_fNm-E

9. Buat kamu yang masih bingung saat menjalani hidup, cobalah dengarkan lagu "Why" yang bakal memberimu beberapa nasihat untuk mengambil keputusan terbaik 

https://www.youtube.com/embed/WkdtmT8A2iY

Itulah beberapa lagu Taeyeon SNSD yang cocok didengar saat kamu sedang lelah. Semua lagunya memiliki makna mendalam, ya. Semoga saja rekomendasi lagunya bisa dijadikan obat lelahmu.

Baca Juga: Ekspresif, 10 Gaya Taeyeon SNSD di Feed Instagram Ini Unik Banget

Tamara Febriyanti Photo Verified Writer Tamara Febriyanti

Be youself and do what you like 💜

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya