10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu Hantu

Taecyeon juga bawakan peran ganda, lho! #WaktunyaKorea

Memulai karier sebagai penyanyi di grup 2PM, nama Taecyeon semakin bersinar di dunia seni peran setelah membintangi drama Dream High pada tahun 2011 lalu. Kesuksesanya tersebut tak lepas dari kemampuan seorang Taecyeon untuk selalu mengeksplorasi berbagai peran. Di drama Vincenzo, aktor kelahiran tahun 1988 ini pun sukses membawakan peran ganda yang memorable diingatan penonton.

Mulai dari duda keren, pengusir hantu, hingga psikopat, berikut ini sepuluh peran ikonik Ok Taecyeon di drama Korea. Bikin gak bisa move on!

1. Di drama debutnya yang bertajuk Cinderella's Sister, Taecyeon memerankan karakter sad boy bernama Han Jung Woo

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuHan Jung Woo (dok. KBS2 via mydramalist.com)

2. Dream High merupakan drama yang melambungkan nama Taecyeon. Di sini ia berperan sebagai Hyun Shi Hyuk, idol KPop yang suka membuat onar di sekolah

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuHyun Shi Hyuk (dok. KBS2 via dreamers.id)

3. Sukses bawakan peran sebagai gembong narkoba bernama Jang Han Seok, aksi psikopat bos grup Babel di KDrama Vincenzo ini membekas banget

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuJang Han Seok (dok. tvN via mydramalist.com)

Baca Juga: 10 Potret Gagah Ok Taecyeon, Jadi Inspektur Kerajaan di KDrama Terbaru

4. Masih di drama Vincenzo, karakter Jang Jun Woo yang polos dan menyenangkan hanyalah kedok untuk menutupi sifat aslinya yang jahat. Ikonik!

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuJang Jun Woo (dok. tvN via mydramalist.com)

5. Berperan sebagai pengusir hantu, jasa Park Bong Pal di KDrama Let's Fight Ghost dihargai 1 juta won atau sekitar 10 juta rupiah. Bikin merinding sih ini!

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuPark Bong Pal (dok. tvN via mydramalist.com)

6. Terus eksplorasi peran berbeda, di KDrama Save Me Taecyeon membawakan karakter Hang San Hwan, pemuda heroik pemberantas sekte sesat

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuHan Sang Hwan (dok. OCN via mydramalist.com)

7. Jadi duda keren dengan 2 anak di drama Wonderful Days, karakter Kang Dong Hee jadi peran yang berkesan banget buat Taecyeon

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuKang Dong Hee (dok. KBS2 via mydramalist.com)

8. Dengan aura gelap yang misterius, Kim Tae Pyung di The Game: Towards Zero memiliki kemampuan unik untuk melihat adegan kematian orang lain

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuKim Tae Pyung (dok. MBC via soompi.com)

9. Nyaman bermain dalam drama horor, Taecyeon melakoni peran sebagai detektif Cha Gun Woo di KDrama Who Are You. Kamu sudah nonton belum?

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuCha Gun Woo (dok. tvN via asianwiki.com)

10. Di drama Touching You, Do Jin Woo adalah pemuda culun yang punya kemampuan melihat masa depan saat menyentuh orang lain

10 Peran Ikonik Ok Taecyeon di KDrama, Duda Keren hingga Pemburu HantuDo Jin Woo (dok. Naver TV Cast via mydramalist.com)

Itulah sederet peran-peran ikonik yang pernah dibawakan oleh Ok Taecyeon. Setelah sukses di Vincenzo, ia bakal kembali menyapa penggemar lewat peran sebagai Inspektur Rahasia Kerajaan di drama terbaru bertajuk Tale of the Secret Royal Inspector and Jo Yi. Siapa yang sudah gak sabar melihat aktingnya?

Baca Juga: Kini Musuh, Throwback 10 Momen Akur Jeon Yeo Bin-Taecyeon di Vincenzo

Yellow Submarine Photo Verified Writer Yellow Submarine

Here comes the sun, and I say it's all right

IDN Times Community adalah media yang menyediakan platform untuk menulis. Semua karya tulis yang dibuat adalah sepenuhnya tanggung jawab dari penulis.

Topik:

  • Arifina Budi A.

Berita Terkini Lainnya